Kamus Istilah Properti

Food Court

istilah properti

Food Court

Food court adalah tempat makan yang terdiri dari berbagai tenant atau counter yang menawarkan jenis kuliner yang bervariasi.

Apa Itu Food Court? 

(Tribun Batam)

Saat ini terdapat berbagai macam jenis tempat makan dengan konsep yang semakin menarik, food court salah satunya. Food court adalah tempat makan yang terdiri dari berbagai tenant atau counter yang menawarkan jenis kuliner yang bervariasi.

Istilah food court dalam bahasa Indonesia disebut pujasera alias Pusat Jajanan Serba Ada. Umumnya, berbentuk area makan terbuka dan bersifat informal. Pins bisa menemukan bisnis tempat kuliner di berbagai tempat publik seperti mall, area pertokoan, gedung  perkantoran, hingga universitas dan sekolah.  

Dalam mengelola pujasera, biasanya pemilik gedung menawarkannya kepada pemilik bisnis kuliner maupun kepada perusahaan pengelola properti dan event organizer berpengalaman.

Baca Juga:

Jenis-jenis Konsep Food Court 

(Reservasi Travel Blog)

Pujasera terdiri dari dua jenis yang dibedakan berdasarkan cara mengelolanya, antara lain:

Konsep Cepat Saji 

Jenis ini menawarkan konsep makanan cepat saji dengan cara mengarahkan pengunjung untuk langsung memesan makanan atau minuman di counter secara langsung. Seperti namanya, jenis ini menawarkan produk siap saji dengan penyajian maksimal 15 menit.

Biasanya, konsep cepat saji ini lebih banyak ditemui di area yang ramai tetapi tipe pengunjung yang datang memiliki waktu yang terbatas, seperti area perkantoran dan pusat perbelanjaan yang ramai.

Konsep Pesan di Meja Makan

Berbeda dengan konsep cepat saji, konsep ini dapat lebih maksimal dalam hal pelayanannya karena pengunjung bisa langsung pesan di meja makan seperti halnya restoran. Ketika makan di sini, Pins hanya perlu duduk di meja lalu waiter akan mendatangi dengan membawa menu.

Namun, jenis produk yang ditawarkan membutuhkan waktu yang lama hingga disajikan kepada pengunjung. Maka dari itu, pujasera konsep ini sering ditemukan di mall yang dinamis. 

Urban Food Court 

Nah, saat ini dikenal juga urban food court yang merupakan bagian dari pujasera modern. Perbedaannya terletak pada jenis makanan dan konsep yang lebih kekinian. Pada food court konvensional fungsinya pun lebih sebagai tempat makan, berbeda dengan urban food court di mana disediakan fasilitas untuk nongkrong.

Desain bangunannya pun lebih modern dengan spot Instagramable dan menu yang sedang hits saat itu. Artinya, urban food court adalah pujasera yang lebih modern. 

Baca Juga: Obscure Glass Adalah?

Karakteristik Food Court

food court
(Tribunnews)

Pujasera memiliki karakteristik, antara lain:

Lokasi

Dari sisi lokasi, pujasera terletak di lokasi ramai dengan mobilitas tinggi dan aksesibilitas yang baik. Jika Pins ingin membuka pujasera, piliih lokasi yang benar-benar strategis. Tak harus di dalam mal, bisa juga memilih berada dekat jalan utama, sekolah, dan tempat keramaian lainnya.

Penataan Meja dan Kursi

Jenis meja dan kursi yang tersedia di pujasera sebenarnya bisa disesuaikan dengan kondisi ruangan yang tersedia. Umumnya, jenis kursi dan meja yang dipilih berbentuk bulat atau panjang. Yang terpenting dalam hal penataannya. 

Meja dan kursi harus disusun dengan diberikan jarak yang cukup antarmeja sehingga pengunjung tidak kesulitan ketika membawa makanan menuju meja mereka. 

Posisi Counter

Seperti yang sudah diketahui, pujasera terdiri dari berbagai macam stand yang menyediakan berbagai pilihan makanan. Maka dari itulah, atur posisi ini agar lebih nyaman. Biasanya, stand dibuat merapat di dinding lalu tempat makan berada di area tengah. 

Tersedia Wastafel

Wastafel adalah hal penting pada sebuah tempat makan. Nah, biasanya wastafel di pujasera terletak di tengah atau pojok area. Hal ini untuk memudahkan pengunjung dalam mencuci tangan. Sebaiknya wastafel lebih dari satu. 

Baca Juga:

Tips Mendesain Food Court

food court
(Nibble)

Jika Pins ingin membuat pujasera, berikut ini hal penting yang harus diperhatikan: 

Lokasi Mempengaruhi Desain

Desain sangat bergantung pada lokasi yang dipilih. Jika pujasera ini terletak di dekat stasiun atau bandara di mana pengunjung memiliki waktu yang terbatas, maka desainnya dibuat dengan memperhatikan kecepatan. 

Oleh karena itu, penting untuk mempertimbangkan lokasi pujasera dengan perencanaan yang tepat barulah menentukan desain yang akan digunakan. 

Tentukan Tema Desain Sejak Awal

Pengembangan sebuah tema atau konsep menjadi pertimbangan utama ketika merencanakan tata letak sebuah desain pujasera yang membutuhkan perencanaan dan desain yang tepat.

Tidak hanya itu, pengembangan tema pujasera juga membutuhkan banyak elemen lain, seperti pasar, anggaran, dan tren yang berkembang.  

Buat Penataan Ventilasi yang Baik

Setiap rencana desain pujasera ini harus mempertimbangkan ventilasi sebagai elemen penting keamanan dan kenyamanan saat merencanakan tata letak desainnya. Persyaratan dalam merancang ventilasi food court adalah desain ventilasi dapat membantu menghilangkan asap dan bau yang tidak diinginkan.

Tidak hanya itu, desain ventilasi pun harus menawarkan lingkungan yang sehat bagi staf yang bekerja di dapur. Caranya Pins harus memastikan bahwa ventilasi ditempatkan secara strategis.

Atur Sistem Pencahayaan 

Pencahayaan dalam desain pujasera merupakan area khusus yang harus diperhatikan ketika memikirkan perencanaan fasilitas food service. Sebuah bisnis kuliner, apapun jenisnya, tanpa perencanaan tata cahaya yang matang akan menghasilkan desain yang tidak sempurna.

Pada pujasera, biasanya pencahayaan yang digunakan cenderung rendah. Hal ini akan dapat membuat pengunjung merasa santai ketika menikmati sajian. 

Baca Juga:

Featured Image Source: Pinterest


Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti. Cek pilihan rumah di Kota Bandung terbaik dari Pinhome!

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.