Dipublikasikan oleh Nabila Azmi dan Diperbarui oleh Aodhira Fawwaz Syah
Jan 13, 2024
8 menit membaca
Daftar Isi
Bagi sebagian orang memelihara ikan bukan hanya sekadar hobi, melainkan juga menjadi salah satu cara meredakan stres dan menambah nilai estetika rumah. Sayangnya, lahan yang sempit membuat mereka tidak bisa membangun kolam ikan dengan leluasa. Berikut ini terdapat desain kolam ikan lahan sempit yang dapat kamu coba!
Pins bisa mencari rumah idaman di Pinhome sebagai tempat usaha di perumahan baru di Kabupaten Bogor dan di rumah bekas Kec Bandung. Pins juga bisa menggunakan fitur PinValue untuk mencari tahu detail informasi rumah yang Pins ingin ketahui.
Baca juga: 21 Inspirasi Desain Kolam Taman Minimalis yang Unik dan Eksotis!
Memiliki lahan terbatas, namun menginginkan kolam ikan di rumah Pins? Untungnya, ada berbagai cara yang bisa kamu coba untuk membuat kolam ikan di lahan yang terbatas. Yang terpenting, kamu perlu menyesuaikan ukuran kolam ikan dan dekorasi kolam yang ingin digunakan dengan luas lahan yang ada.
Berikut ini beberapa desainnya:
Jika Pins memiliki teras rumah yang tidak terlalu luas dengan bentuk yang memanjang, coba buat kolam ikan sesuai dengan bentuk teras tersebut. Desain kolam ikan di lahan yang sempit ini menawarkan dua fungsi, yaitu sebagai kolam ikan dan tempat untuk bersantai. Pins juga bisa menambahkan tanaman tropis dan air mancuri mini untuk menambah estetika pada kolam ikan dan teras rumah.
Baca juga: Kumpulan Contoh dan Tips Membuat Taman Rumah Sederhana
Bagi kamu yang ingin punya kolam ikan yang cukup luas bisa membuat desain kolam yang memenuhi teras rumah. Model kolam ikan yang satu ini biasanya memenuhi teras rumah dan bisa ditambahkan jalan setapak dari kotakan beton di dalam kolam. Pins bisa menaruh beberapa tanaman tropis dan membuat air mancur agar kolam ikan tampak lebih estetik dibandingkan kolam biasanya, deh.
Jika lahan teras atau halaman belakang rumah benar-benar terbatas, Pins sebenarnya bisa membuat kolam ikan di pot bunga, lho. Namun, kamu perlu membeli pot yang cukup besar dan sesuai dengan luas lahan yang tersedia.
Lalu, Pins bisa menghias kolam ikan lahan sempit ini dengan tanaman air, seperti teratai. Ini akan membantu menghasilkan oksigen untuk kamu dan ikan, serta menambah nilai estetika pada taman dan kolam kamu, nih.
Desain kolam ikan lahan sempit lainnya yang bisa Pins coba adalah menambahkan berbagai macam tanaman hias di dalam pot. Pins juga bisa mempercantik kolam ikan kecil ini dengan pagar pembatas berwarna putih dan air mancur minimalis. Ini menjadi contoh kolam ikan yang sempurna untuk Pins yang menginginkan hunian sejuk dan alami.
Jika ingin menonjolkan desain air mancur di kolam ikan ketimbang jumlah ikannya, Pins bisa mencoba cara yang satu ini. Kamu bisa membuat kolam ikan yang hanya cukup untuk beberapa ekor ikan saja. Setelah itu, Pins bisa membuat air mancur di bagian atas untuk menciptakan kesan estetik. Model kolam ikan lahan sempit ini cocok untuk Pins yang lebih fokus terhadap elemen air.
Baca juga: Kumpulan Desain Taman Minimalis yang Bikin Rumah Makin Apik
Bosan dengan model kolam ikan lahan sempit berbentuk persegi atau persegi panjang? Pins bisa nih mencoba desain kolam ikan berbentuk heksagon atau segi enam. Model kolam ikan yang satu ini biasanya terbuat dari kaca dengan framing kayu. Selain tampak cantik, Pins bisa melihat ikan berenang hingga ke dasar kolam dari dinding kaca. Jangan lupa tambahkan tanaman air dan air mancur untuk mempercantik kolam, ya!
Jika awalnya tidak berencana punya kolam ikan tetapi tiba-tiba ada sisa lahan di samping rumah, Pins bisa mencoba membuat kolam ikan lahan sempit, nih. Pins juga bisa menghias kolam ikan mini ini dengan bebatuan alam dan tanaman tropis untuk mempercantik tampilannya.
Selain pot bunga, Pins bisa memanfaatkan kontainer tangki untuk membuat kolam ikan mini di teras rumah. Cara ini pun cocok untuk kamu yang punya rumah dengan lahan halaman yang terbatas. Cobalah menghias kolam dengan air mancur kecil dan beberapa tanaman hias. Ini menciptakan kolam yang cocok untuk Pins yang ingin memelihara ikan hias berukuran kecil.
Siapa bilang harus punya lahan yang luas untuk menciptakan nuansa alam pada kolam ikan? Nyatanya, Pins bisa menghadirkan jenis kolam ikan lahan sempit ini di sudut rumah dengan pot kolam yang dikombinasikan dengan batu alam, lho.
Pins juga bisa menambahkan air mancur agar tampilan kolam ikan semakin estetik. Selain ikan hias berukuran kecil, kamu bisa memanfaatkan kolam ini untuk memelihara kura-kura mini yang disukai anak-anak, nih. Wah, menarik sekali, bukan?
Baca juga: 10+ Inspirasi Taman Depan Rumah Minimalis Lahan Sempit
Pins juga bisa menghadirkan kolam ikan di tengah lahan taman yang sempit untuk menambah kesan alami pada taman rumah. Bila memungkinkan, kamu bisa memilih kolam ikan berbentuk bulat dengan dinding kolam dari batu alam yang ditumpuk. Selain itu, air mancur juga akan membuat tampilan kolam ikan menjadi lebih estetik.
Jika memiliki desain rumah yang minimalis dan modern, Pins bisa menciptakan kolam ikan kecil di lahan sempit seperti contoh di atas. Kolam ikan berbentuk persegi ini bisa juga ditambahkan air mancur dan tanaman hias di sisinya sesuai selera. Jangan lupa letakkan batu alam pada pinggiran kolam untuk menghasilkan kesan minimalis yang apik.
Kolam ikan bernuansa alam yang cantik seperti contoh di atas juga bisa kamu hadirkan disudut halaman rumah kamu lho. Cukup sesuaikan dengan luas lahan yang ada, Pins bisa meniru semua elemen yang ada pada contoh kolam ikan di atas. Entah itu dari batu-batu alam, hingga deck kayu yang menjadi pinggiran kolam ikan lahan sempit ini.
Baca juga: 9 Cara Membuat Taman Kecil di Depan Rumah yang Indah dan Hijau
Walau terbilang kecil, kehadiran kolam ikan bisa membuat nuansa rumah menjadi lebih menarik. Salah satu cara menghadirkan kolam ikan di lahan sempit adalah membuatnya di taman depan rumah. Cobalah membuat kolam berbentuk melengkung sebagai dekorasi taman dengan tambahan air mancur yang menempel di dinding.
Agar tidak menggali tanah, Pins juga bisa membuat kolam ikan yang estetik di atas tanah. Model kolam ikan lahan sempit ini dikenal sebagai above ground fish pond yang memakai tumpukan bebatuan alam dengan bentuk melingkar atau sesuai keinginan Pins. Kamu juga bisa menambahkan batu kerikil, air mancur dan tanaman hias untuk mempercantik kolam ikan mini kamu.
Desain kolam ikan di lahan sempit lain yang bisa kamu tiru adalah desain kolam ikan yang menyerupai meja. Desain kolam ikan ini menggunakan material kayu dengan bagian dalamnya menggunakan kolam plastik yang banyak dijual di pasaran.
Pada pingggiran kolam yang terbuat dari kayu, dibuat agal lebar sehingga kamu bisa menjadikan kolam ikan sebagai coffee table yang estetik. Bahkan, kamu bisa menghias kolam ikan kamu dengan air mancur hingga tanaman air.
Punya taman depan rumah yang kecil? Pins bisa menghadirkan kolam ikan estetik seperti contoh di atas lho. Cukup sesuaikan dengan luas lahan, kamu bisa menghadirkan kolam ikan lahan sempit lengkap dengan air mancurnya.
Untuk membuatnya terlihat estetik, kamu bisa memanfaatkan batu-batu alam atau lempengan batu sebagai pinggiran kolam yang unik. Jangan lupa tanaman hias dan jalan setapak yang menuju kolam. Ini akan membuat taman rumah kamu menjadi lebih menarik.
Baca juga: 18 Jenis-Jenis Lampu Dekorasi Taman untuk Halaman Rumah
Desain kolam ikan lainnya yang cocok untuk rumah minimalis adalah membuat kolam ini di sudut-sudut rumah. Cara ini bisa juga memanfaatkan batu alam dan beraneka tanaman hias yang mengelilinginya. Jangna lupa tambahkan air mancur mini untuk menciptakan kolam ikan yang lebih estetik.
Jika Pins memiliki halaman rumah bertingkat, desain kolam ikan berundak menjadi pilihan yang tepat. Setiap tingkatan kolam bisa didesain membentuk persegi panjang dan membentuk tatakan-tatakan yang didesain seperti mengelilingi halaman rumah. Desain kolam ikan lahan sempit ini akan memberikan tampilan yang cantik pada hunian kamu.
Desain kolam ikan di lahan sempit ini juga bisa banget ditiru jika kalian memiliki sepetak lahan kosong di belakang rumah. Dengan desain kolam ikan ini, Pins bisa memiliki kolam ikan sekaligus patio yang estetik untuk bersantai. Pemasangan dek kayu di atas kolam ikan menjadi kunci utama yang akan membuat kolam ikan dan area bersantai terlihat estetik.
Terakhir, Pins bisa mengambil model kolam ikan mini bernuansa tropis di lahan yang sempit. Desain kolam ikan ini dikombinasikan dengan air mancur, dek kayu, dan aneka tanaman tropis. Tidak hanya itu, Pins bisa menambah bebatuan alam di sekitaran kolam untuk menambah nilai estetika. Jenis kolam satu ini cocok ditempatkan di halaman depan rumah sebagai pengganti taman depan.
Nah, itu tadi sederet model kolam ikan yang bisa Pins buat di lahan sempit. Setiap desain di atas tentu bisa Pins sesuaikan dengan selera masing-masing dan luas lahan. Semoga bermanfaat, ya!
Baca juga:
Feature Source Image: Shutterstock
Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Villa Jatiluhur dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.
Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.
© www.pinhome.id