BlogPemilik PropertiDesain Hunian8 Contoh Desain Rumah Kontrakan 3×6 yang Tak Sempit
0
0

8 Contoh Desain Rumah Kontrakan 3×6 yang Tak Sempit

Dipublikasikan oleh Omri Cristian dan Diperbarui oleh Omri Cristian

Okt 18, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
desain kontrakan 3x6top-right-banner

Desain kontrakan 3×6 merupakan salah satu desain rumah yang efisien dan sangat cocok untuk lingkungan perkotaan yang memiliki lahan terbatas. Meskipun ukurannya terbatas, tetapi dengan desain yang tepat ruang 3×6 dapat dimaksimalkan secara efektif. 

Selain desain rumah kontrakan, ada juga desain Rumah Eksklusif yang minimalis yang bisa jadi pertimbangan untuk Pins seperti Kronjo Regency atau perumahan di Tangerang Selatan lainnya.

Untuk harga yang lebih terjangkau terdapat juga rumah second di Kota Tangerang yang bisa jadi pertimbangan buat Pins. Dengan melakukan Pengajuan KPR Pins dapat dengan mudah mewujudkan impian memiliki hunian yang nyaman untuk jangka panjang.

Keterbatasan ukuran sering kali menjadi tantangan dalam menciptakan ruang yang nyaman dan fungsional bagi penyewa. Dengan kecerdikan dan perencanaan yang tepat ruang yang terbatas tersebut dapat diubah menjadi tempat tinggal yang menarik dan efisien.

Inilah 8 desain rumah kontrakan 3×6 yang tak sempit dan nyaman yang dapat menjadi inspirasi bagi Pins untuk merancang atau membangun kontrakan. Yuk, simak ulasannya.

Baca juga: 6 Ide Desain Rumah Kontrakan 1 Kamar yang Ideal

1. Kontrakan 3×6 Terdiri 1 Lantai

Source : Rightmove

Desain kontrakan 3×6 dengan 1 lantai biasanya memiliki tata letak yang kompak dan efisien. Dengan luas yang terbatas biasanya terdiri dari ruang tamu, dapur, dan satu atau dua kamar tidur. 

Agar lebih praktis Pins bisa memisahkan ruang dengan sekat atau penggunaan furnitur yang cerdas.

Dapat membantu menciptakan lebih banyak ruang penyimpanan dan memberikan kesan yang lebih luas.

2. Desain Kontrakan Mezzanine

Desain kontrakan 3×6 dengan mezzanine adalah desain yang mencakup platform tambahan di atas area utama yang dapat berfungsi sebagai area tidur tambahan.

Selain itu ruang kerja, atau ruang serbaguna lainnya menjadi fasilitas tanbahan. 

Dengan menambahkan mezzanine ruangan tersebut dapat dimanfaatkan secara optimal tanpa perlu memperluas lahan. 

Mezzanine ini sering kali dapat diakses melalui tangga atau tangga lipat untuk menambahkan dimensi baru pada kontrakan dan menciptakan kesan ruang yang lebih luas.

Baca juga: 12 Inspirasi Desain Apartemen 2 Kamar yang Nyaman

3. Kontrakan 3×6 Terdiri 2 Lantai

Source : Design Bundles

Desain kontrakan 3×6 dengan 2 lantai biasanya terdiri dari lantai pertama yang berfungsi sebagai ruang tamu, dan dapur.

Mungkin kamar tidur dan lantai kedua berfungsi sebagai kamar tidur tambahan, ruang kerja, atau ruang serbaguna lainnya. 

Penempatan yang cermat dari tangga atau akses antar lantai dapat membantu Pins memaksimalkan ruang secara keseluruhan serta menciptakan lingkungan yang efisien dan serba guna, sehingga Pins bisa tinggal dengan nyaman.

4. Desain Kontrakan 3×6 dengan 1 Kamar Tidur

Dengan luas tanah yang terbatas desain kontrakan 3×6 menjadi opsi yang tepat bagi mahasiswa atau pekerja.

Terutama yang mencari rumah dengan satu kamar tidur untuk menciptakan suasana yang nyaman bagi penghuninya.

Maka dari itu desain rumah kontrakan 3×6 dengan satu kamar tidur.

Dirancang untuk memberikan solusi hunian yang ideal bagi individu atau pasangan yang menginginkan gaya hidup sederhana dan praktis.

Selain menawarkan harga yang terjangkau, desain rumah kontrakan 3×6 dengan satu kamar tidur juga menjanjikan kemudahan dalam hal perawatan dan pemeliharaan kebersihan.

5. Desain Kontrakan 3×6 dengan 2 Kamar Tidur

Kontrakan yang memiliki dua kamar tidur adalah pilihan yang tepat bagi keluarga dengan anak-anak, karena dapat memberikan ruang tambahan yang diperlukan untuk kebutuhan privasi dan kenyamanan

Dengan tata letak yang sesuai kontrakan ini cocok sebagai hunian yang ideal bagi pasangan yang sudah berkeluarga dan membutuhkan ruang yang lebih luas untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Dengan desain yang sesuai kontrakan ini dapat menjadi pilihan yang nyaman dan terjangkau bagi yang membutuhkan lebih banyak ruang tidur dan privasi.

6. Desain Kontrakan 3×6 Minimalis

Source : Dream Tiny Living

Desain rumah kontrakan 3×6 yang minimalis biasanya melibatkan penggunaan elemen sederhana dan clean-cut dengan fokus pada penggunaan ruang yang efisien dan fungsional. 

Kontrakan ini cenderung mempertimbangkan penempatan furnitur dengan kombinasi yang baik untuk memaksimalkan ruang yang terbatas. Pemilihan palet warna netral atau monokromatik seringkali dipilih untuk menciptakan kesan ruang yang lebih luas. 

Selain itu, pencahayaan alami dan pencahayaan buatan yang disesuaikan dengan baik sering kali menjadi fokus dalam desain ini dengan tujuan menciptakan lingkungan yang terang dan menyenangkan. 

Baca juga: 8 Desain Kamar Kost Mezzanine yang Luas

7. Motif Lantai Kontrakan

Salah satu pilihan yang cocok untuk motif lantai pada desain kontrakan 3×6 adalah pola yang sederhana dan minimalis seperti ubin keramik dengan warna netral atau pola geometris ringan yang dapat memberikan kesan ruang yang lebih luas dan terorganisir.

Selain itu, penggunaan lantai kayu atau laminasi dengan pola kayu yang alami juga dapat menambah sentuhan hangat dan mengundang dalam desain interior dan memberikan kesan yang elegan namun tetap fungsional untuk ukuran ruangan yang terbatas.

8. Kontrakan dengan Kolam Renang

Source : Freepik

Pada lahan dengan ukuran 3×6 menambahkan kolam renang mungkin akan sulit karena ukurannya yang terbatas. 

Namun, jika memang ingin memasukkan elemen tersebut Pins dapat mempertimbangkan kolam renang berukuran kecil dengan dimensi 2.8 x 2.9 m.

Kolam ini dapat disesuaikan dengan ukuran lahan yang tersedia di bagian belakang.

Dengan penambahan kolam renang nilai jual dari kontrakan yang Pins miliki dapat meningkatkan.

Dengan memilih desain yang tepat, rumah kontrakan dengan ukuran 3×6 dapat diubah menjadi tempat tinggal yang nyaman, fungsional, dan tidak terkesan sempit. 

Dan dengan perencanaan yang matang dan kreativitas dalam menggunakan ruang, ukuran yang terbatas tidak lagi menjadi kendala dalam menciptakan hunian yang menyenangkan dan menarik perhatian.

Itu tadi ulasan mengenai desain rumah kontrakan 3×6 yang bisa menginspirasi Pins. Semoga membantu!

Baca juga: Arti Spanduk ‘Rumah ini Dijual atau Dikontrakan’

Source Feature Image: Unsplash


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Villa Jatiluhur dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download