Kamus Istilah Properti

Kolam Renang

istilah properti

Kolam Renang

Jika ditanya fitur apa yang dapat langsung mengangkat “derajat” sebuah rumah menjadi rumah mewah, tentu salah satu jawabannya adalah kolam renang.

Bagaimana cara membuat kolam renang di rumah? Apa saja yang harus dipertimbangkan sebelum membangun kolam renang? Simak artikel berikut ini!

Memiliki rumah dengan kolam renang ataupun kolam ikan memang terdengar mengasyikkan. Bayangkan saja memiliki kolam renang pribadi yang setiap saat dapat dimanfaatkan untuk berolahraga, berkumpul bersama keluarga, bermain bersama anak, maupun untuk bersantai.

Jika kamu ingin memilikinya, ada 5 hal yang perlu kamu perhatikan sebelum membangun kolam renang di rumah.

5 Pertimbangan Membuat Kolam Renang di Rumah

(Alodokter)

Kolam renang merupakan tempat yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Banyak anak-anak yang sangat menyukai kolam renang, sehingga sebagian keluarga selalu menghabiskan akhir pekannya untuk berkunjung ke kolam renang.

Namun jika medatangi kolam renang terus menerus, tentu membutuhkan banyak biaya. Terlebih lagi dengan membawa semua anggota keluarga.

Jadi, banyak orang yang menginginkan memiliki kolam renang pribadi yang ada di rumah, sehingga tidak perlu selalu datang ke kolam renang umum di akhir pekan.

Selain dapat berenang kapan saja, kolam renang di rumah juga akan terjaga kebersihannya dibandingkan dengan kolam renang umum.

Baca Juga:

Namun sebelum membuat kolam renang di rumah, diperluhkan beberapa pertimbangan agar kolam renang dapat sesuai yang diinginkan. Berikut 5 pertimbangan dalam membuat kolam renang pribadi, di antaranya:

1. Keamanan Keluarga

Sebelum membuat kolam renang pribadi di rumah, pastikan keamanan untuk semua anggota keluarga kamu. Terlebih jika di rumah kamumemiliki anak kecil atau orang tua yang sudah lanjut usia. A

gar kolam renang di rumah tidak membahayakan semua anggota keluarga kamu, sebaiknya lengkapilah dengan pagar atau railing di sekitarnya agar anak kecil atau atau orang tua yang sudah lanjut usia tidak akan tercebur ke dalam kolam.

Baca Juga:

2. Pertimbangan Jangka Panjang

Rumah yang memiliki kolam renang tentu akan membuat rumah tersebut menjadi lebih menarik. Jika kamu ingin menjual rumah tersebut juga akan memberikan keuntungan yang positif karena adanya kolam renang.

Namun sebaiknya jika ingin menjual rumah perimbangkanlah keinginan pembeli. Pastikan terlebih dahulu pembeli rumah kamu menyukai adanya kolam renang di rumah.

3. Periksa Kualitas Air

Jika ingin membuat kolam renang di rumah, periksa terlebih dahulu kualitas air di rumah kamu. Kualitas air yang baik adalah cukup jernihnya air tersebut, sehingga air di kolam renang kamu tidak perlu disaring lagi.

Namun jika kualitas air di rumah kamu kurang baik, sebaiknya jangan membuat kolam renang. Hal tersebut dilakukan karena kolam renang yang airnya keruh, tentu akan mengurangi keindahan kolam renang rumah kamu.

4. Periksa Keadaan Lingkungan

Jika kamutinggal di perumahan yang memiliki fasilitas olahraga yang lengkap, seperti jogging track, pusat kebugaran dan kolam renang, sebaiknya kamu perlu berpikir ulang untuk membuat kolam renang di rumah.

Selain akan mengurangi biaya maintenance kolam renang pribadi, kamu juga tidak perlu repot untuk membersihkan kolam renang setiap hari.

5. Persiapkan Biaya Perawatan

Membangun kolam renang di rumah sendiri, tentu akan membutuhkan biaya perawatan yang tidak sedikit. Kolam renang membutuhkan klorin agar air di dalam kolam renang tetap jernih dan terhindar dari kuman serta tidak mudah ditumbuhi lumut.

Selain itu kolam renang juga dapat menjadi sumber penyakit dan berkembangbiaknya nyamuk DBD. Rumah yang memiliki kolam renang sendiri tentu akan menjadi dambaan bagi setiap orang.

Namun sebelum membangun kolam renang di rumah sebaiknya pertimbangkanlah jangka panjangnya, agar kamu tidak menyesal di kemudian hari.

Halaman depan rumah kamu dihiasi dengan taman yang cantik dan untuk halaman belakang dimanfaatkan untuk kolam renang. Kolam renang selain berfungsi untuk olahraga, kolam renang juga mampu memberikan nilai estetika pada hunian rumah kamu.

Tahapan Mendesain Kolam Renang Belakang Rumah

(Casa Indonesia)

1. Memilih konsep kolam renang

Hal pertama yang harus diperhatikan dalam mendesain kolam renang belakang rumah adalah pemilihan konsep yang tepat. untuk membantu kamu dalam membuat konsep kamu bisa melihat lihat gambar kolam renang berbagai macam ukuran di internet. atau kamu bisa menggunakan jasa desain interior supaya mendapatkan hasil yang maksimal.

2. Menentukan peletakan kolam renang pada lahan yang tersedia

Setelah menentukan tata letak kolam selanjutnya menentukan ukuran kolam. Ciptakan kolam renang sesuai dengan keinginan, kebutuhan serta  sesuaikan dengan luas  lahan yang kamu miliki.

Tidak selamanya kolam renang yang besar itu bagus, tetapi memiliki kolam renang yang sederhana dan tidak berlebihan tetapi tetap memiliki kesan mewah dan elegan merupakan pilihan tepat .

Ukuran kolam pada umumnya berukuran 4 x 7 meter, kemudian setelah menentukan ukuran selanjutnya menentukan kedalaman kolam. Kedalaman kolam untuk orang dewasa yaitu berkisar 2 meter.

Jika kolam renang di peruntukan untuk anak-anak maka untuk kedalam kolam sebaiknya berkisaran ½ – 1 meter saja.

Baca Juga: Apa Itu Kompleks?

4. Penyediaan peralatan dan bahan pembuatan kolam renang

Setelah membuat konsep atau denah, hal berikut nya yang harus dipersiapkan dalam mendesain kolam renang belakang adalah menyiapkan peralatan dan bahan-bahan pembuatan kolam renang diantaranya, mesin diesel, paralon, pipa, selang air, wadah penyaringan, instalasi listrik, semen, batu bata, keramik, dll.

5. Penggalian dan pembangunan kolam renang

Kemudian selanjutnya yaitu proses penggalian dan proses pembuatan kolam. Jika proses pembuatan kolam renang selesai, diamkan hingga kolam renang benar –benar kering .

Hal berikutnya adalah pengujian terhadap kolam renang, yaitu dilakukan dengan cara mengisi kolam renang dengan air sampai penuh selama 2 sampai 3 hari, jika selama 3 hari air tersebut berkurang, berarti kolam tersebut bocor. Setelah melakukan pengujian kemudian selanjutnya membuat sirkulasi.

6. Perawatan kolam renang

Kolam renang harus sering dibersihkan  minimal 2 minggu sekali. Kamu harus menggunakan alat-alat bantu dalam membersihkan kolam yaitu diantaranya kaporit , alat timba plastik, pembersih air, alat untuk mengambil daun, dan lainnya.

7. Melengkapi kolam renang dengan taman yang cantik

Untuk mempercantik tampilan kolam renang, kamu bisa menambahkan beberapa hiasan taman seperti pot bunga, rumput hijau, batu batu kecil, dan pepohonan. Dan untuk menambah arena bersantai kamu bisa juga menambahkan beberapa kursi untuk beristirahat.

Demikian tahapan membangun kolam renang dibelakang rumah, semoga menjadi referensi untuk kamu yang sedang berencana membuat kolam renang di rumah.

Baca juga:


Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.