BlogPemilik PropertiDesain Hunian15 Model Tiang Teras Kotak Minimalis, Bikin Rumah Jadi Menarik
0
0

15 Model Tiang Teras Kotak Minimalis, Bikin Rumah Jadi Menarik

Dipublikasikan oleh Nabila Azmi dan Diperbarui oleh Aodhira Fawwaz Syah

Jan 22, 2024

6 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Model tiang teras kotak merupakan salah satu model yang populer dalam desain eksterior rumah modern dan minimalis. Dengan tampilan sederhana tapi elegan, tiang ini bisa meningkatkan estimasi nilai properti. Pasalnya, model tiang ini memberikan sentuhan estetika yang menarik pada teras rumah, baik teras belakang maupun teras depan.

Kamu bisa loh memiliki rumah yang tak kalah bagusnya dan menarik pandangan mata di perumahan baru di Kabupaten Bogor dan di rumah second Kec Bandung. Jika rumah tersebut ingin kamu renovasi sedemikian rupa, kamu dapat memanfaatkan Pengajuan KPR.

Baca juga: 10 Model Keramik Tiang Teras Rumah yang Cantik

Contoh Model Tiang Teras Kotak untuk Rumah Minimalis

Model tiang teras berbentuk kotak kini sedang tinggi peminatnya. Hal ini terlihat jelas pada rumah minimalis dengan konsep unik yang menginginkan rumah sederhana, tapi tetap indah.

Teras rumah berfungsi sebagai tempat bersantai sekaligus menerima tamu. Jadi, tidak heran bila tempat ini menjadi ruang favorit pada hunian. Dengan memilih model tiang penopang atap yang benar, rumah akan terlihat menarik dan sedap dipandang. Begini contoh model tiang teras kotak-kotak untuk hunian minimalis:

1. Tiang Kayu Bertumpuk

9 Model Tiang Teras Kotak Minimalis untuk Rumahmu yang Menarik
Source : MyMove

Model tiang teras kotak minimalis pertama adalah kayu bertumpuk. Terbuat dari bahan kayu dengan desain unik dapat menambah kesan menarik dalam hunian. Tetap berbentuk kotak, namun memiliki ciri khas menarik pada setiap bagian profil tiang.

Kamu bisa menggunakan furniture berbahan kayu pula untuk kesan selaras atau pun model minimalis yang simpel. Pastikan bahan yang dipilih tahan terhadap cuaca ekstrem ya Pins, agar kayu tidak mudah lapuk.

2. Model Tiang Teras Kotak Mozaik Batu

9 Model Tiang Teras Kotak Minimalis untuk Rumahmu yang Menarik
Source : Pricelock

Model mozaik ternyata tidak hanya pada dinding ataupun lantai, profil tiang teras pun dapat dibuat menarik dengan mozaik di dalamnya. Batu alam misalnya, bisa menimbulkan kesan artistik di rumah dengan pengaplikasiannya yang menarik.

Tekstur yang muncul dari desain tiang teras menambah hunian kian sedap dipandang. Selain bisa diaplikasikan pada bagian depan teras rumah, kamu dapat menggunakannya pada bagian belakang hunian yang menghadap ke kolam renang.

3. Model Tiang Teras Kotak Kayu Minimalis

9 Model Tiang Teras Kotak Minimalis untuk Rumahmu yang Menarik
Source : Archdaily

Model profil tiang teras rumah ke-3 masih dalam varian kayu. Kayu memang erat kaitannya pada desain rumah minimalis. Selain warnanya yang selaras, kayu juga menambah kesan nyaman pada hunian.

Untuk Pins yang tidak menyukai keramaian pada desain interior, cobalah menggunakan tiang kayu kotak sederhana yang minimalis seperti di atas. Tambahkan beberapa pencahayaan lampu serbaguna pada atap untuk teras yang cerah dan nyaman.

Baca juga: 9 Ide Cat Tiang Teras Rumah yang Bagus dan Estetik

4. Tiang Teras Besi dengan Perpaduan Kaca

Source : Gutta

Kombinasi besi dengan kaca pada tiang teras kotak memberikan tampilan yang elegan dan futuristik. Tiang teras dengan struktur besi yang kokoh dan panel kaca transparan memberikan kesan yang terbuka dan modern.

Kamu bisa menggunakan jenis kaca tempered ataupun laminated agar saat berada di bawah nya kamu akan tetap terasa sejuk.

5. Tiang Teras Minimalis Putih

Pengaplikasian warna monochrome pada desain rumah minimalis memang layak untuk diperhitungkan. Ketiga warna yaitu putih, abu-abu dan hitam menjadi andalan para penghuni yang mempunyai rumah dengan gaya minimalis.

Tidak terkecuali untuk model profil tiang teras rumah. Kamu bisa menggunakan bahan besi, kayu maupun beton dengan warna putih yang mencerahkan hunian. Apa Pins tertarik?

6. Model Profil Tiang Teras Rumah Aluminium

Source : Architecturaldigest

Kesan klasik minimalis yang timbul dari sebuah hunian dapat terlihat dari desain eksterior rumah tersebut. Tidak hanya perpaduan warna di luarnya, tiang-tiang penyangga bahkan pagar rumah pun ikut menjadi penilaian. Bila bosan dengan warna monochrome, kamu dapat membuat tiang teras dengan bahan alumunium yang terkesan lebih klasik. 

Walau terlihat klasik, hunian minimalis akan tetap terkesan modern dan sedap dipandang. Hal yang terpenting adalah jangan lupa untuk memilih bahan alumunium yang tepat dengan finishing yang benar.

7. Scandinavian Look

Source : DailyDecortips

Model tiang teras kotak dengan gaya Scandinavian memberikan tampilan yang simpel, bersih, dan fungsional. Kombinasi kayu alami dengan warna netral memberikan suasana yang hangat dan nyaman pada teras rumah.

Tidak perlu terlalu tebal, kamu dapat membuat tiang tipis yang menarik dengan mayoritas warna putih di dalamnya

Baca juga: Cara Menghitung Ukuran Besi Untuk Tiang Rumah 2 Lantai

8. Tiang Teras Kotak dengan Batu Alam

Source : Batukoralsikat

Kembali kepada suasana alam yang nyaman, Pins bisa menggunakan desain kotak minimalis dengan material batu alam. Sesuaikan dengan kebutuhan dan motif yang Pins sukai agar hunian lebih indah.

Tidak perlu desain dengan corak yang ramai, kamu bisa menggunakan motif garis yang aman dengan pewarnaan yang senada. Contoh perpaduan warna abu-abu muda dan tua, ataupun warna coklat muda yang netral.

9. Tiang Beton Minimalis

Source : Qhomart

Tiang teras kotak dengan bahan beton minimalis memberikan kesan yang kokoh dan tahan lama. Desain yang sederhana dan permukaan halus memberikan tampilan yang modern dan minimalis pada teras rumah.

10. Tiang Teras di Hunian Klasik

Source : iStock

Model tiang teras kotak dapat kamu terapkan di hunian bergaya klasik seperti gambar di atas. Pilarnya dibuat dengan bahan beton yang tentunya memiliki struktur yang lebih kokoh dan kuat. Tiang tersebut menggunakan warna putih dan di bagian depannya terdapat air mancur yang memberikan keindahan pada halaman rumah.

11. Tiang Teras yang Sederhana

Source : iStock

Model tiang teras kotak berikutnya terlihat sederhana dan digunakan pada hunian yang bernuansa sederhana. Walaupun sederhana, tampilan tiang terasnya membuat hunian kamu semakin terlihat menarik.

Bagian fasadnya ditambahkan tangga yang terbuat dari keramik bermotif batuan yang memberi kesan elegan. Atap tiangnya dibuat ke arah samping agar memudahkan aliran air langsung jatuh ke bawah melalui samping.

12. Tiang Teras Kotak dari Batu Bata

Source : HoustonGutters

Model tiang teras kotak kedua belas memiliki model tiang teras yang menyatu dengan atap rumah. Tiang tersebut menyangga berdirinya atap satu rumah. Di bawahnya terdapat kursi-kursi untuk menikmati udara segar di depan rumah.

Model tiang teras kotak satu ini terbuat dari material batu bata yang mengedepankan hunian bergaya tradisional.

13. Tiang Teras Kotak di Hunian Modern

Source : iStock

Model tiang teras kotak kali ini telah berevolusi digunakan pada hunian modern. Model tiangnya dibuat memanjang dan mengelilingi bagian rumah untuk menyangga atap agar bagian depan rumah tidak langsung terbasahi air hujan.

Atap yang digunakan berbahan kayu dan bermodel transparan dari kaca untuk memaksimalkan cahaya yang masuk.

14. Model Tiang Kotak Bergaya Mewah

Source : iStock

Model tiang teras kotak selanjutnya dapat kamu terapkan di hunian yang mewah. Seperti pada gambar di atas, penggunaan tiang teras digunakan untuk menyangga balkon sekaligus atap yang menjadi penghalang air hujan untuk membasahi teras rumah.

Bagian depannya langsung menghadap ke halaman rumah yang memiliki pot mini berisi tanaman.

15. Model Tiang Kotak Berjumlah Ganjil

Source : iStock

Bagi kamu yang menyukai model tiang teras kotak berjumlah ganjil, maka model satu ini dapat menjadi inspirasi kamu. Tiang teras kotak yang digunakan berjumlah tiga untuk menopang atap teras rumah.

Pada bagian terasnya terdapat tempat untuk bersantai dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Tidak lupa, penghuni rumah juga menambahkan air mancur sebagai pengindah halaman mereka.

Dengan memilih salah satu dari contoh model tiang teras kotak minimalis di atas, Pins dapat menciptakan tampilan teras rumah yang modern, sederhana, dan menarik. Pilihlah model yang sesuai dengan gaya dan preferensi untuk memberikan sentuhan estetika pada fasad rumah.

Baca juga: 28 Desain Teras Rumah Beserta Tips Agar Terlihat Menawan

Feature Source Image: Gutta


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Cikarang Griya Pratama dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.   

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download