BlogPemilik PropertiDesain Hunian20 Desain Kursi Palet Unik dan Menarik
0
0

20 Desain Kursi Palet Unik dan Menarik

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari dan Diperbarui oleh Nur Dwi

Okt 31, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Palet merupakan struktur datar yang digunakan untuk menahan beban agar dalam posisi stabil. Kini palet yang terbuat dari kayu ini diinovasikan dalam berbagai furnitur termasuk kursi. Kursi palet unik ini sangat menawan mengisi ruang tamu, teras maupun taman.

Kamu bisa menggunakan desain kursinya untuk menghiasi rumah bekas di kota Bogor seperti Griya Parama atau perumahan di Jagakarsa. Tampilan kursinya yang menarik membuat Rumah Ekslusif.

Desain Kursi Palet Unik dan Menarik

Pilihan kursi palet menarik ini bisa untuk dudukan satu orang maupun lebih. Ragam pilihannya bisa pula untuk pusat perbelanjaan seperti Bandung Indah Plaza, Cilegon Center Mall bahkan untuk tempat duduk di Taman Kota Tabanan. Ada yang dikombinasikan dengan cushion atau tali tambang sebagai berikut:

1. Outdoor Sitting

Source : Woodstuck

Punya rumah di pinggir pantai? Untuk menikmati pemandangan alamnya kamu bisa menempatkan outdoor sitting. Kursi untuk dudukan satu orang ini tergolong ringan dengan pegangan di sisi kanan kirinya serta sandaran. Duduk menghadap pantai langsung sambil menyandar memberikan ketenangan.

2. Kursi Palet Taman

Source : Pxfuel

Kursi kayu palet unik ini bagian kakinya ditanam di paving agar bisa standing permanen. Walaupun tidak ada pegangannya namun bagian sandarannya dibuat sama lebarnya dengan panjang dudukan. Bagian sandaran sedikit dimiringkan agar kamu bisa duduk santai menikmati taman.

Baca juga: Pahami Ukuran Kasur No. 2 dan Kelebihannya

3. Kursi Palet Sofa

Source : Pinterest

Bagi kamu yang suka belajar santai coba tempatkan kursi palet sofa ini. Bagian dudukan ditambahkan bantal khusus. Sandarannya terbuat dari busa agar empuk dan nyaman. Dudukan dan sandaran busa dapat dipindahkan sesuai posisi yang diinginkan.

4. Kursi Palet Ruang Tamu

Source : Pxfuel

Susun palet sebagai kursi dan meja panjang agar mampu menampung banyak orang. Sandarkan palet ke dinding jika tidak ingin menambahkan sandaran kayu. Dinding bisa jadi sandaran kursi yang nyaman dan tambahkan cushion untuk mendukung kenyamanan para tamunya.

5. Kursi Palet Sekaligus Penyangga

Source : Pxhere

Fungsi utamanya dari palet adalah sebagai penyangga namun bisa pula difungsikan sebagai kursi darurat. Sisa palet bisa digunakan sebagai dudukan dengan kaki kursi yang rendah. Kamu dapat pernis atau plitur agar warna kursi menarik dan lebih halus permukaannya.

6. Kursi Palet Santai

Source : Pinterest

Desainnya nampak sederhana hanya memakai palet bekas yang dibongkar untuk single chair. Sandarannya miring hingga 45 derajat agar bisa nyaman saat tertidur ketika duduk. Kursi seperti ini cocok pula untuk anak-anak bersantai usai selesai bermain maupun menunggu teman.

Baca juga: 20 Model Kursi Ruang Tamu Minimalis Kekinian

7. Kursi Palet L

Source : Bukalapak

Furnitur ruang tamu terdiri dari sofa L dan meja yang mampu menghemat ruangan terbatas. Kursi palet berbentuk L ini jauh lebih terjangkau harganya daripada sofa busa pada umumnya. Mejanya juga terbuat dari palet yang disusun vertikal dan bagian dudukan dapat dicat dengan warna netral seperti putih.

8. Kursi Palet Dua Dudukan

Source : Shopee

Susun enam paket dengan setiap barisnya terdiri atas 3 palet. Paku setiap sudutnya lalu tambahkan sandaran. Kamu bisa mendapatkan kursi dengan dua dudukan yang nyaman. Ukurannya membuatmu leluasa bergerak apalagi saat digunakan oleh satu orang.

9. Kursi Palet Gabung Meja

Source : Ifanobi

Jika desain di atas masih kamu anggap biasa, bagaimana bila menggabungkan dua kursi dan satu meja dalam satu rangkaian. Kursi palet ini misalnya memakai meja sebagai pembatas sekaligus pegangan di satu sisi tiap kursinya. Sisi lainnya memiliki pegangan yang tingginya hampir sama dengan sandaran.

10. Kursi Palet Bergelombang

Source : Safeway

Rumah futuristik harus didukung dengan furnitur yang memiliki desain out of the box. Kursi palet melengkung ini tak nampak seperti terbuat dari kayu palet karena sudah dicat dan dipelitur. Meskipun tidak punya pegangan namun lekukan di area dudukan serta senderannya membuat kursi ini nyaman digunakan. Kamu bisa duduk dan tidur dengan nyaman.

Baca juga: 5 Perbedaan Kasur Busa dan Springbed, Lebih Nyaman yang Mana?

11. Kursi Palet dengan Storage

Source : Lingkarwarna

Keunikan dari desain dudukan palet di atas adalah mempunyai rak penyimpanan di bagian pegangan maupun kaki-kaki kursinya. Rak penyimpanannya menjorok ke dalam tanpa pintu rak. Kamu dapat menyimpan buku bacaanmu maupun ponsel saat ingin bersantai di kursi ini.

12. Kursi Palet Beroda

Source : Homify

Ingin membuat kursi yang mudah dipindahkan dengan cepat? Pasang roda di bagian kaki kursi palet. Saat ingin memindahkannya kamu tinggal mendorong kursi ke area yang diinginkan.

13. Kursi Palet Bed

kursi palet unik model sofa bed
Source : Homify

Kombinasi palet dengan sofa bed cocok untuk ruang bersantai atau kamar tidur. Selain nyaman dipakai sebagai dudukan dapat berfungsi menjadi tempat tidur tambahan. Sofa bed kuat menahan beban diatasnya serta lebih stabil saat ditindih oleh banyak orang.

14. Kursi Palet Sudut

Source : Lingkarwarna

Sudut ruangan bisa ditambahkan kursi bar atau palet tanpa sandaran maupun pegangan. Bagian dudukannya ditambahkan busa agar empuk saat diduduki. Keunggulan kursi ini adalah punya beragam model dengan ketinggian tertentu.

Baca juga: 10 Model Keramik Carport Terbaik dan Daftar Harganya

15. Kursi Palet Gantung

kursi palet unik model ayunan
Source : Lingkarwarna

Balkon di kamar tidur anak dapat kamu hiasi dengan kursi palet ayunan. Selain menjadi kursi juga menarik sebagai ayunan anak. Dudukannya kuat dan menyesuaikan dengan interior kamar anak.

16. Kursi Cube Megatron

Source : Freshome

Bentuknya sangat unik karena terlihat menyerupai bangunan segitiga. Tampaknya mirip dengan kursi robot yang bisa jadi kursi baca atau kursi kerja di rumah.

17. Kursi Palet Lipat

Source : Pinterest

Keunikan dari kursi ini adalah modelnya yang bisa dilipat. Ketika kursi direntangkan mampu dijadikan alas untuk tidur yang nyaman. Bagian kepalanya memakai roda agar mudah untuk dilipat.

Baca juga: 12 Rekomendasi Kursi Rotan Beserta Harganya

18. Kursi Kerja Beratap

Source : Pinterest

Kursi ini menyatu dengan meja dan atapnya yang menjadi satu kesatuan. Tinggi meja sama dengan meja yang bisa dijadikan tempat bekerja. Bagian dinding kayu dicat dengan warna merah bata agar lebih menarik.

19. Kursi Palet Tanpa Kaki

Source : Pinterest

Kursinya tidak memiliki kaki yang biasa jadi pijakan melainkan ditahan oleh dinding di sisi kanan atau kirinya. Bagian atapnya menggunakan rangka palet yang dicat senada dengan kursi maupun dinding. Cocok untuk kursi di area outdoor yang teduh dan eyecatching.

20. Kursi Makan Sederhana

Source : Recycled-Craftsy

Palet bisa pula Kamu manfaatkan sebagai kursi dan meja makan. Untuk kursinya bisa ditambahkan atau tanpa sandaran. Bagian meja berbentuk persegi panjang dengan satu penyangga berbentuk box.

Palet tidak hanya bisa difungsikan sebagai penahan dalam perusahaan logistik. Kamu bisa memakainya sebagai furnitur menarik dan lebih ramah lingkungan. Selain menghiasi ruang tamu juga dapat dipakai menghiasi kamar anak. Jadi, berminat untuk memakai kursi palet unik dan menarik di atas?

Baca juga: 4 Kursi Kantor yang Nyaman untuk WFH

Feature Image Source: Pxfuel


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi Orchard Village dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download