Dipublikasikan oleh Putra dan Diperbarui oleh Achlisia Putri
Des 2, 2024
4 menit membaca
Daftar Isi
Model keramik hexagonal terinspirasi dari bentuk sarang lebah. Tampilannya yang unik membuat jenis keramik ini cocok untuk menambah kesan estetik di semua ruangan. Pins bahkan bisa menggunakan keramik hexagonal kamar mandi biar aktivitas bersih-bersih menjadi lebih nyaman dan menyenangkan.
Keramik hexagonal sendiri sudah dikenal cukup lama. Namun untuk pemasangannya memang harus lebih teliti sehingga tidak banyak yang menggunakannya. Padahal keramik segi enam dapat menampilkan desain yang lebih unik seperti beberapa kamar mandi dengan keramik hexagonal berikut.
Bentuk heksagonal yang unik dan elegan menjadi pilihan populer untuk dinding dan lantai kamar mandi. Berikut ini 10 ide kreatif penggunaan keramik heksagonal untuk memberikan tampilan segar dan menawan pada ruang mandi kamu.
Model keramik hexagonal dengan variasi timbul ini sangat cocok untuk area kamar mandi. Materialnya yang kuat membuat lantai kamar mandi lebih awet dan tahan lama.
Penyusunan keramik segi enam ini sangat indah dengan membentuk pola bunga yang terlihat timbul. Pilihan warnanya yang kalem sangat cocok untuk kamar mandi dengan konsep minimalis modern.
Selain keramik lantai, model keramik segi enam ini juga hadir untuk keramik dinding kamar mandi. Motif keramik backsplash ini lebih tahan terhadap cipratan air yang lebih sering di area shower. Jadi, kamar mandi Pins akan terlihat tetap indah dan bersih dengan menggunakan keramik ini.
Pins dapat mengaplikasikan model keramik ini untuk seluruh dinding yang ada di area shower maupun area toilet. Jika ingin lebih unik, Pins bisa kok pakai warna yang berbeda untuk keramik hexagonal di masing-masing dinding kamar mandi.
Baca Juga: Step-by-Step Cara Memasang Wallpaper Kamar Mandi
Jika Pins ingin menambahkan kesan artistik untuk kamar mandi, mungkin bisa menggunakan model keramik segi enam ini. Selain modelnya yang unik, ukuran keramik yang lebih kecil juga memberikan tampilan yang cantik untuk kamar mandi.
Pins bisa menggunakan keramik kecil ini untuk seluruh bagian lantai atau sebagian saja. Keramik hexagonal juga bisa diaplikasikan untuk memberi aksen tambahan pada meja wastafel kamar mandi.
Dapat nilai estetik, dapat juga keamanannya. Itulah keunggulan dari keramik hexagonal yang memiliki permukaan timbul ini. Keramik hexagonal ini memiliki ukuran 28,5 cm x 32,5 cm yang bisa digunakan untuk lantai kamar mandi.
Tampilannya cukup mengkilap untuk keramik dengan tekstur timbul. Jadi, kamar mandi Pins akan semakin cantik tetapi juga lebih aman.
Mungkin bisa menjadi inspirasi berikutnya untuk Pins menata kamar mandi dengan pemilihan keramik hexagonal ini. Model keramik ini cukup sederhana seperti keramik segi enam pada umumnya. Namun yang membuat untuk dati tampilan keramik kamar mandi hexagonal adalah penggunaan dua warna, yaitu keramik warna hitam dan putih.
Pins bisa juga mengkombinasikan dengan perpaduan warna lain sesuai konsep yang diinginkan. Namun perhatikan ukuran keramik hexagonal yang dipakai harus sama agar bisa terpasang dengan sempurna.
Masih berpikir warna hitam itu suram? Coba deh terapkan untuk kamar mandi seperti ini. Keramik segi enam dengan warna hitam justru memberikan tampilan yang lebih estetik untuk ruangan kamar mandi.
Dipadukan dengan keramik dinding berwarna putih yang menciptakan nuansa monokrom yang kekinian. Motif lantai yang ditampilkan dari keramik kamar mandi hexagonal ini sangat pas untuk Pins yang menginginkan konsep industrial di kamar mandi rumah.
Pins ingin mendesain kamar mandi lebih estetis? Coba pakai cara ini dengan mengaplikasikan keramik hexagonal pada area dinding. Pilih keramik dengan warna yang sama tetapi tone berbeda.
Misalnya Pins menggunakan keramik kamar mandi hexagonal dengan warna abu-abu, maka gunakan keramik dengan warna abu-abu gelap dan abu-abu terang. Pasang keramik segi enam ini pada setengah area dinding dengan bersilangan sehingga masing-masing tone membentuk dinding segitiga.
Keramik desain hexagonal kamar mandi ini memiliki tampilan yang unik setelah dipasang seluruhnya pada lantai kamar mandi. Pola cube pada permukaan keramik memberikan ilusi 3D yang akan membuat kamar mandi Pins semakin elegan dan kekinian.
Keramik hexagonal dengan motif cube ini memiliki 3 warna utama, warna yang paling gelap, sedang, dan paling terang. Cocok untuk lantai di area toilet kamar mandi.
Berikutnya ada model keramik hexagonal dengan tekstur yang lebih kasar dan anti licin. Cocok sekali untuk material kamar mandi yang sering basah. Permukaan yang kokoh dengan tampilan artistik dari pola hexagonal berpadu apik dengan furnitur kamar mandi dari material kayu.
Buat kamar mandi Pins lebih kekinian dengan desain keramik berwarna putih seperti ini. Tampilannya yang unik dan estetik dapat mempercantik kamar mandi pada hunian-hunian modern.
Cocok untuk dipadukan dengan konsep kamar mandi minimalis dan industrial. Tekstur marble yang ditampilkan dari susunan keramik segi enam ini akan membuat tampilan yang anti mainstream.
Itulah beberapa model keramik hexagonal kamar mandi yang mungkin bisa menjadi pilihan selanjutnya untuk Pins mendekorasi kamar mandi. Biar tidak membosankan dengan keramik segi empat yang sudah mainstream, Pins bisa memilih model-model keramik hexagonal di atas. Selamat mencoba!
© www.pinhome.id