BlogPemilik PropertiDesain Hunian8 Referensi Desain Interior Ruko 2 Lantai Terbaik

8 Referensi Desain Interior Ruko 2 Lantai Terbaik

Dipublikasikan oleh William Ciputra dan Diperbarui oleh William Ciputra

Nov 21, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
Desain Interior Ruko 2 Lantai Terbaik

Desain interior ruko 2 lantai perlu menjadi pertimbangan untuk menunjang usaha. Kamu bisa memilih desain interior yang mencerminkan usaha yang kamu jalani, seperti cafe, toko baju, kantor, salon, dan sebagainya. Berikut beberapa referensi yang bisa kamu ikuti. 

Ruko 2 lantai bisa menjadi pilihan yang tepat untuk memulai usaha demi mencapai kebebasan finansial. Kamu bisa membuka 2 usaha berbeda dengan bangunan ini, dimana keduanya dibedakan berdasarkan lantai yang tersedia. 

Sebelum lanjut, kamu yang ingin tinggal di rumah eksklusif Pinhome seperti Panorama Bekasi Residence atau rumah second di Kab Bandung bisa mencari informasi sebagai referensi untuk membeli rumah. 

Baca juga: Desain Denah Interior Rumah

Desain Interior Ruko 2 Lantai

Desain Interior Ruko 2 Lantai Terbaik
Source : Pinhome

Ada banyak desain interior ruko 2 lantai yang bisa kamu pilih. Dalam hal ini, kamu bisa memilih model desain secara umum, atau memilih konsep yang sesuai dengan usaha yang kamu jalani di ruko tersebut. 

Konsep desain secara umum yang bisa dipilih meliputi desain minimalis modern, klasik yang mewah, desain industrial, dan sebagainya. Sementara konsep desain yang sesuai dengan usaha bersifat lebih persona, karena dibuat custom untuk sesuai dengan usaha yang digeluti. 

Artikel ini akan memberikan referensi untuk desain interior ruko 2 lantai yang bisa kamu ikuti berdasarkan jenis usaha yang kamu geluti. Berikut ulasan lengkapnya. 

1. Desain Minimalis untuk Kantor

Desain Interior Ruko 2 Lantai
Source : Pinterest

Secara harfiah, ruko memang singkatan dari rumah toko. Namun bukan berarti bangunan ini hanya terbatas untuk rumah dan toko saja. Kamu juga bisa memanfaatkan bangunan ruko untuk kantor, terutama jika berada di kompleks bisnis seperti rukan atau Central Business District (CBD).

Kamu bisa memilih konsep desain minimalis untuk sebuah kantor. Meski demikian, pastikan setiap detail ruangan berfungsi maksimal untuk mendukung operasional kantor. 

Karena memiliki 2 lantai, kamu bisa membaginya dengan cermat, seperti lantai 1 untuk resepsionis, ruang meeting, ruang tamu, dan mushola. Sementara lantai 2 bisa diperuntukkan bagi ruang board dan ruang staf. 

Baca juga: 6 Tips Desain Interior Rumah Minimalis

2. Desain Feminin untuk Klinik Kecantikan

Desain Interior Ruko 2 Lantai
Source : Pinterest

Usaha klinik kecantikan memiliki prospek yang cukup baik mengingat semakin tingginya kesadaran masyarakat untuk mempercantik diri dan menjaga kesehatan kulit tubuh atau wajah. Kamu juga bisa menyewa ruko 2 lantai untuk keperluan klinik ini. 

Sebagai catatan, memilih desain klinik yang tepat baik eksterior maupun interior sangat penting untuk mengundang calon pelanggan. Salah satunya kamu bisa membuat desain feminin untuk keperluan klinik dengan target pasar perempuan usia remaja dan dewasa. 

Opsinya yang bisa kamu lakukan adalah pemilihan warna untuk interiornya. Kamu bisa memilih warna pink sebagai representasi feminin. Tapi jangan jangan jadikan warna ini untuk semua bagian, kamu cukup menerapkannya pada meja, dudukan kursi, atau partisi ruangan di bagian tertentu saja. 

3. Desain Toko Sepatu dan Tas

Desain Interior Ruko
Source : Pinterest

Membuka toko sepatu dan tas merupakan ide yang bagus untuk memulai usaha. Kamu bisa memasarkan tas dan sepatu produksi UMKM lokal dalam ruko 2 lantai dengan gaya desain minimalis modern. 

Tampilan depan toko sepatu dan tas harus dibuat simple dengan dinding kaca dan ruangan kecil untuk meletakkan produk unggulan yang sedang di-highlight. Kemudian, kamu bisa membagi lantai berdasarkan produk, misalnya lantai 1 untuk tas dan lantai 2 untuk sepatu, atau sebaliknya. 

4. Cafe Industrial

Desain Interior Ruko
Source : Pinterest

Industrial adalah konsep desain yang memberikan tampilan berkesan setengah jadi atau unfinished. Konsep industrial terlihat unik, to-the-point, dan apa adanya ini terinspirasi dari berbagai komponen industri. 

Desain ini sangat cocok untuk diaplikasikan pada cafe yang kamu miliki. Pintu dan dinding di samping kanan dan kirinya buat dari kaca sehingga orang dari luar bisa mengeksplor kondisi di dalam cafe

Pastikan suasana industrial setengah jadinya terasa ketika memasuki cafe, seperti dinding yang tidak di-finishing dengan cat, serta kabel, tulangan baja, dan partisi lain yang terekspos dengan jelas. 

Baca juga: Biaya Bangun Ruko | Analisa Harga dan Cara Menghitungnya

5. Salon Alam

Desain Interior Ruko
Source : Pinterest

Ruko 2 lantai milikmu juga bisa dijadikan tempat usaha salon. Dalam hal ini, kamu bisa memadukan desain interior bergaya industrial dan natural dengan adanya beberapa tanaman indoor di dalamnya. 

Salon dengan konsep desain industrial tentu memberikan suasana baru bagi pengunjung, meningkat desain salon rata-rata menggunakan warna yang glossy. Sementara konsep alam dengan adanya tanaman akan membuat suasana di dalam menjadi segar dan rindang. 

6. Laundry Semi Terbuka

Desain Interior Ruko
Source : Pinterest

Usaha laundry milikmu harus didesain sedemikian rupa pada bagian eksterior maupun interiornya. Hal ini berguna untuk menarik perhatian calon pelanggan sekaligus membuat mereka nyaman berada di dalam, khususnya untuk laundry mandiri. 

Salah satunya kamu bisa memilih desain laundry semi terbuka. Desain ini memberikan pengalaman laundry yang unik. Pasalnya, pengunjung bisa duduk sambil menikmati sisi luar bagunan laundry yang tampak jelas berkat dinding kaca yang terpasang. Jika halaman luar masih tanah milikmu, kamu bisa menjadikan sebagai taman

Baca juga: 7 Model Atap Ruko 1 Lantai & Manfaat Memilikinya

7. Supermarket Minimalis

Desain Interior Ruko
Source : Pinterest

Kamu yang berjualan barang kebutuhan harian bisa menyulap desain interior di ruko menjadi seperti supermarket di mall-mall besar. Dengan demikian, barang-barang yang dijual bisa lebih tertata berdasarkan zona untuk memudahkan pengunjung. 

8. Apotek Aesthetic

Desain Interior Ruko
Source : Pinterest

Desain apotek biasanya terlalu standar dan membosankan. Cobalah untuk mendesain ulang ruko 2 lantai untuk apotek agar lebih aesthetic sehingga menarik minat orang untuk datang. 

Dalam hal ini letakkan rak berisi obat-obatan di sisi kanan dan kiri, dengan sisi tengah sebagai jalan untuk lalu lintas pengunjung. Pilih warna hijau dan putih untuk bagian dinding dan atap untuk memberikan kesan menyegarkan. 

Itulah beberapa pilihan desain interior ruko 2 lantai yang bisa kamu jadikan referensi untuk tempat usaha. Semoga bermanfaat!

Baca juga: 

Featured Image Source: Pixabay


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi Intan Residence dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download