BlogPemilik PropertiDesain Hunian12 Rekomendasi Kursi Rotan Beserta Harganya
0
0

12 Rekomendasi Kursi Rotan Beserta Harganya

Dipublikasikan oleh Achlisia Putri dan Diperbarui oleh Pandu Pamungkas

Apr 26, 2023

6 menit membaca

Copied to clipboard
model kursi rotantop-right-banner

Memiliki tampilan ruangan yang bagus dan unik tentu dapat menambah kepuasan Kamu ketika berada di rumah. Terlebih jika furniture yang digunakan memiliki tampilan cantik yang dapat membuat ruangan semakin indah, salah satunya model kursi rotan. Banyak orang yang rela merogoh kocek lebih untuk membeli kursi dengan tampilan unik atau cantik. 

Salah satu kursi yang tidak pernah ketinggalan zaman untuk digunakan pada rumah adalah kursi dengan bahan rotan. Ya, rotan memang telah digunakan sebagai bahan pada kursi sejak zaman dahulu. Kekuatannya pun tidak perlu diragukan lagi. 

Kursi rotan sangat cocok untuk Pins yang punya rumah baru seperti perumahan di Jakarta Selatan yaitu Vasa Jagakarsa. Hadirnya kursi rotan akan membuat rumah tampak lebih indah dan natural.

Baca Juga:

Kelebihan Kursi Rotan

Source : Dekoruma

Jika berbicara tentang kursi berbahan rotan, mungkin banyak dari Pins yang berpikir bahwa kursi ini kuno. Padahal kursi berbahan rotan memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan kursi lain lho! Kursi berbahan rotan sangat kuat dan tahan lama dibandingkan dengan kursi-kursi lain. 

Selain itu, bahan rotan yang lentur membuat kursi ini bisa dibentuk menjadi berbagai model yang unik dan cantik. Kursi ini juga cenderung mudah dirawat, sehingga Pins tidak perlu repot membersihkannya. 

Dengan menggunakan kursi berbahan rotan, Pins berarti memilih kursi yang ramah lingkungan. Hal ini karena rotan merupakan tanaman yang dibudidayakan, berbeda dengan kursi kayu yang harus menebang pohon sehingga dapat berdampak pada kerusakan hutan. Kelebihan-kelebihan tersebut tentu harus menjadi pertimbangan Pins saat ingin memilih kursi yang cocok untuk digunakan di rumah. Bahkan saat ini juga dijual kursi rotan sintetis.

Baca Juga:

12 Rekomendasi Model Kursi Rotan Beserta Harganya

Selain kuat, kursi ini juga biasanya dibuat dengan model unik dan cantik oleh pengrajinnya. Sehingga banyak orang yang jatuh cinta dengan kursi ini. Bagi Pins yang tertarik untuk membeli kursi di rumah, yuk simak model-model kursi rotan yang dapat mempercantik tampilan rumah Pins.

Kursi Rotan dengan Seat Pad – Rp950.000

model kursi rotan
Source : Pinterest

Inspirasi model kursi pertama adalah kursi rotan dengan seat pad. Kursi yang satu ini dibuat dengan bahan rotan dan tambahan seat pad atau bantalan pada dudukannya. Kursi ini memiliki bentuk yang sederhana dengan sandaran tangan dan punggung. 

Kakinya pun biasanya dibuat dengan ukuran yang pendek, sehingga sangat cocok diletakkan di ruang tamu atau di teras sebagai tempat menerima tamu atau bersantai. Warna coklat muda pada rotan juga akan menambah estetika pada ruangan sehingga Pins tidak perlu khawatir akan keindahannya. Harga kursi rotan ini sekitar Rp950.000.

Baca Juga: Inspirasi Taman Depan Rumah yang Eye Catching

Kursi Bench – Rp3.400.000

Source : Pinterest

Model kursi selanjutnya adalah dengan model bench, yaitu bentuk kursi memanjang. Kursi dengan bahan rotan yang satu ini sangat cocok jika diletakkan pada ruang keluarga atau tempat bersantai karena menampilkan kesan homie. Kursi rotan ruang tamu dengan model bench ini akan memberikan runag yang cukup besar pada ruangan.

Terlebih jika kursi ini diberi tambahan bantal sofa yang akan menambahkan kenyamanan pada siapa saja yang duduk di kursi tersebut. Pins bisa menggunakan bantal sofa dengan warna-warna earth tone agar membuat tampilan kursi semakin aesthetic. Harga kursi bench ini sekitar Rp3.400.000.

Baca Juga:

Kursi Gantung – Rp2.000.000

model kursi rotan
Source : Pinterest

Model kursi berbahan rotan selanjutnya adalah kursi gantung. Biasanya kursi yang satu ini diletakkan di ruang keluarga atau tempat bersantai karena modelnya yang sangat cocok untuk kegiatan bersifat santai. 

Model kursi yang satu ini dibuat seperti sangkar yang digantung pada sebuah tiang besi. Warnanya pun saat ini sudah tersedia dalam berbagai varian warna. Jadi Pins tidak perlu khawatir bosan dengan warna rotan yang itu-itu saja. Harga kursi rotan gantung ini sekitar Rp2.000.000.

Baca Juga:

Kursi Makan – Rp3.750.000.

Source : Pinterest

Mungkin jika mendengar kursi berbahan rotan, Pins hanya akan terpikirkan kursi pada ruang tamu, teras atau tempat bersantai. Padahal kursi dengan bahan rotan juga bisa digunakan sebagai kursi makan. 

Warna alami pada rotan dengan tambahan meja makan berbahan kayu akan membuat suasana ruang makan menjadi lebih cantik dan hangat. Harga satu set kursi makan dengan bahan rotan ini sekitar Rp3.750.000.

Baca Juga:

Sofa Rotan dengan Cushion – Rp1.800.000

model kursi rotan
Source : Pinterest

Model kursi berbahan rotan lainnya yang bisa digunakan di rumah adalah sofa rotan dengan cushion. Sofa rotan yang satu ini sangat nyaman jika digunakan untuk kegiatan bersantai. 

Bentuknya yang unik membuat sofa ini banyak diletakkan di teras belakang rumah atau tempat bersantai lainnya. Jika Pins adalah tipe yang suka menghabiskan waktu untuk bersantai pada sore hari, sofa rotan ini sangat cocok untuk menjadi pilihan kamu. Jika Pins tertarik mendapatkan sofa dari rotan ini, Pins bisa mengeluarkan kocek sebesar Rp1.800.000.

Baca Juga:

Kursi Goyang – Rp1.900.000

Source : Pinterest

Tentu Pins sudah tidak asing dengan kursi goyang berbahan rotan. Ya, rotan memang telah digunakan sebagai bahan kursi goyang. Bahannya yang lentur dengan tambahan seat pad dapat membuat kursi goyang ini semakin nyaman untuk diduduki. 

Tidak seperti kursi goyang yang memiliki kesan menyeramkan, saat ini telah banyak model kursi goyang berbahan rotan yang cantik dan unik. Sehingga Pins tidak perlu takut untuk memilih kursi goyang yang satu ini untuk digunakan di rumah. Kursi ini cukup populer dan bisa Pins beli dengan harga Rp1.900.000.

Baca Juga:

Egg Chair – Rp 6.500.000

model kursi rotan
Source : Pinterest

Model kursi rotan selanjutnya adalah egg chair atau kursi telur. Mengapa disebut kursi telur karena bentuk kursinya yang mirip seperti separuh cangkang telur. Kursi ini biasanya diberikan seat pad yang empuk sehingga sangat nyaman untuk digunakan.  Tambahan bantal sofa juga akan menambahkan kenyamanan saat menggunakan kursi ini. Pins bisa menggunakan kursi ini sebagai kursi bersantai pada ruang keluarga atau ruang membaca. Kursi ini dijual dengan harga sekitar Rp6.500.000.

Kursi Rotan Santai – Rp350.000

kursi rotan
Source : Tokopedia

Kursi rotan santai ini sangat cocok untuk Pins yang suka dengan buku. Pins bisa duduk sambil merebahkan badan dengan nyaman dengan kursi ini. Harga dari kursi ini juga terbilang murah. Kursi santai ini bisa Pins dapatkan dengan harga Rp350.000.

Stool Rotan – Rp190.000

kursi rotan
Source : Tokopedia

Kursi rotan model stool ini sangat cocok untuk Pins yang punya minibar di dapur. Kursi ini tidak makan tempat dan desainnya akan menyatu dengan minibar yang Pins miliki. Satu kursi rotan ini bisa Pins dapatkan dengan harga Rp190.000.

Kursi Rotan Bulat – Rp975.000

kursi rotan
Source : Tokopedia

Kursi model ini jadi alternatif untuk Pins yang mencari kursi santai. Kursi ini memiliki bantalan tebal yang membuat Pins akan semakin nyaman ketika bersantai di atas kursi ini. Harga dari kursi rotan bulat beserta bantalannya ini bisa Pins dapatkan dengan harga Rp975.000.

Kursi Rotan Bird Nest – Rp2.080.000

kursi rotan
Source : Tokopedia

Kursi dengan model sarang burung ini sangat menarik dan cocok untuk Pins tempatkan di taman kecil rumah Pins. Bentuknya yang besar akan membuat Pins bisa bersantai dengan baik. Harga untuk kursi rotan model sarang burung ini sekitar Rp2.080.000.

Kursi Rotan Teras – Rp800.000

kursi rotan
Source : Tokopedia

Model kursi rotan ini sering Pins jumpai di teras rumah. Desainnya yang minimalis dan meja kecil yang bisa dibuka untuk menyimpan barang menjadi salah satu alasan model kursi ini sangat populer. Pins bisa mendapatkan satu set kursi rotan teras ini dengan harga Rp800.000.

Itulah informasi tentang kelebihan kursi rotan dan inspirasi modelnya. Semoga dengan ulasan di atas dapat membantu Pins memilih kursi berbahan rotan dengan model terbaik yang cocok untuk digunakan di rumah.

Baca Juga:


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download