BlogPemilik PropertiDesain Hunian15 Ide Mural Dinding Simple dan Menarik
0
0

15 Ide Mural Dinding Simple dan Menarik

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari dan Diperbarui oleh Aodhira Fawwaz Syah

Apr 9, 2024

6 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Hai, Pins! Kamu tentu tidak asing lagi dengan seni mural, kan? Seni mural itu adalah bentuk ekspresi seni yang langsung dihasilkan di atas dinding atau permukaan tembok. Jadi, dinding yang sebelumnya polos bisa langsung menjadi kanvas ekspresi kreatif. Dan sekarang, yang sedang populer adalah seni mural simple, tapi tetap keren dan mampu menghidupkan suasana.

Pins juga bisa menemukan rumah dengan halaman yang cukup besar di rumah baru di Kabupaten Bogor dan di rumah second Kec Bandung. Cobalah ajukan KPR di Pengajuan KPR untuk membantumu memulai pengerjaan rumahmu yang mudah dan bisa pembayarannya bisa disesuaikan dengan angsuran agar tidak memberatkanmu.

Baca juga: Cara Dekor Rumah Pakai Wallpaper Custom Agar Rumah Lebih Menarik

Ide Mural Dinding Simple dan Menarik

Berikut kita akan membawa kamu berjalan-jalan mengelilingi beragam ide mural dinding yang bisa dibilang ‘easy breezy‘, tapi jangan salah, hasilnya bisa ‘wow‘ banget! Jadi, siapkan cat dan kuas karena kita akan memasuki dunia yang penuh warna, bentuk, dan imajinasi.

1. Geometris Modern

Source : Pexels

Pola seperti garis, segitiga, dan lingkaran, yang mudah dibentuk, mampu menghasilkan tampilan kontemporer dan elegan. Dengan memadukan warna dengan cerdik, pola-pola itu mampu menciptakan efek visual yang mengesankan. Mural dinding dengan pola geometris tersebut juga memberikan fleksibilitas yang luar biasa untuk disesuaikan dengan gaya dekorasi dalam ruangan. 

Baca juga: 10 Ide Desain Ruang Bermain Anak yang Seru dan Edukatif

2. Pemandangan Alam

Source : Pxfuel

Kini, beralih ke ide lain yang tak kalah menarik, yaitu mural dinding dengan pemandangan alam yang mengagumkan. Pemandangan alam seperti pantai, pegunungan, hutan, dan danau sering menjadi pilihan populer.

Dengan palet warna yang lembut dan harmonis, mural semacam ini mampu menciptakan nuansa damai dan santai di lingkunganmu. Begitu masuk ke dalam ruangan, kamu akan merasa seolah sedang berada di tempat pelarian yang tenang.

3. Kaligrafi Inspiratif

Source : Pxfuel

Kaligrafi merupakan tulisan tangan artistik yang diisi dengan kutipan inspiratif atau kata-kata motivasi. Kaligrafi semacam ini dapat memberikan dimensi pengetahuan dan perasaan yang lebih dalam pada ruangan tersebut.

Kamu pun bisa memilih jenis huruf dan warna yang tepat untuk menghasilkan suasana unik dan berkesan di setiap sudut ruangan. Jenis font yang biasanya digunakan adalah minority typeface, resize typeface, okami dan mingser font.

Baca juga: Jenis Wallpaper Tembok: Panduan Lengkap untuk Mempercantik Ruangan

4. Siluet Abstrak

Source : Pexels

Menggunakan bentuk-bentuk sederhana seperti siluet binatang atau objek-objek abstrak dengan latar belakang yang bergradasi, kamu mampu menciptakan efek visual yang menarik dan misterius. Mural semacam ini menciptakan kedalaman visual yang mengundang rasa ingin tahu, membuat siapa saja yang melihatnya ingin tahu lebih banyak.

5. Imajinasi Anak-Anak

Source : Pxfuel

Apabila hunianmu membutuhkan kamar anak-anak yang atraktif maka sebaiknya gabungkan mural dinding dengan karakter kartun atau hewan lucu. Dengan begitu, kamu bisa menghadirkan dunia imajinatif yang penuh warna dan keceriaan. Coba pilih warna cerah dengan pola sederhana agar kamar anak terkesan menyenangkan dan imajinatif.

Baca juga: 10 Desain Rumah Loteng Tampak Depan yang Unik

6. Dunia Angkasa

Source : Pxfuel

Mural luar angkasa adalah sebuah karya seni dinding yang mengilustrasikan pemandangan alam semesta, termasuk bintang, planet, dan fenomena kosmik lainnya. Mural ini meresapkan visualisasi mengenai keindahan langit malam yang bersinar dan komponen-komponen luar angkasa lainnya. 

Dalam berbagai gaya artistik, mulai dari realistis hingga abstrak, mural tersebut bukan sekadar dekoratif, tetapi juga bertujuan mendidik serta mengilhami para penikmatnya tentang besarnya dunia kosmik. Secara keseluruhan, mural luar angkasa menjadi sarana yang mengesankan untuk menghadirkan keindahan alam semesta ke dalam lingkungan kita.

7. Nuansa Urban yang Dinamis

Source : Pixnio

Nuansa mural urban adalah representasi seni dinding yang terinspirasi dari kultur perkotaan dan jalanan. Ini menggambarkan elemen-elemen kota seperti grafiti, karakter jalanan, dan arsitektur dengan gaya dinamis dan kontemporer. Mural tersebut menciptakan pengalaman visual yang mencolok, sering dengan warna cerah dan kontras, menghadirkan semangat dan identitas perkotaan. 

Baca juga: 10 Pilihan Wallpaper Kamar Tidur Mewah dan Perawatannya

8. Ilustrasi Fantasi

Source : Pexels

Bagi mereka yang senang merenung dalam dunia imajinasi, mural dinding dengan ilustrasi fantasi adalah pilihan menarik. Biarkan imajinasimu berkembang dengan makhluk mitos, galaksi, atau pemandangan imajiner lainnya. Ide mural dinding sederhana ini menciptakan kesempatan untuk meresapi dunia imajinatif dalam bentuk visual yang memukau.

9. Mural Musikal

mural dinding simple tema musik
Source : Pxfuel

Untuk pecinta musik sejati, mural musikal adalah persembahan seni dinding eksklusif bagi mereka yang menjunjung tinggi nilai musik. Kamu bisa merancang mural yang menggambarkan alat musik favoritmu seperti not balok, atau bahkan idola musik. Ide mural dinding sederhana ini akan mengekspresikan kecintaan pada musik dan menghadirkan nuansa berirama dalam ruangan.

Baca juga: 8 Inspirasi Membuat Desain Ruang Karaoke Kecil

10. Efek Optik

mural dinding simple efek optik
Source : Pxfuel

Mural dengan ilusi 3D atau pola berputar dapat menciptakan tampilan yang mengagumkan dan interaktif pada dinding. Contoh mural ilusi 3D seperti jembatan, jurang dalam, menara, lantai hancur, tembok roboh dan lainya. Mural dinding sederhana ini memberikan sentuhan inovatif dan menyenangkan, memberikan pengalaman visual yang berbeda setiap kali kita melihatnya.

Di era di mana tampilan visual memiliki peran yang sangat penting, seni mural tak hanya menjadi suatu estetika semata, tetapi juga menjadi sarana pengkayaan visual yang berkesan. Dalam sorotan kekinian, seni mural mampu berbicara lebih dari sekadar bentuk dan warna; ia adalah bahasa ekspresi yang menghubungkan konsep, cerita, dan pandangan melalui dinding-dinding yang sebelumnya kosong.

11. Gurun Pasir yang Simple

Source : ForestHomes

Inspirasi mural dinding yang simple selanjutnya adalah menggambar gunung pasir yang simple dan estetik. Garis-garis gurun pasir yang berlekukan nampak cantik dengan permainan warna yang dibuat bergradasi dan berkombinasi warna. Jika kamu ingin menerapkan mural satu ini, kamu harus memulai mengecat dinding dari warna yang gelap Pins!

Baca juga: 10 Inspirasi Wallpaper Dinding Kamar Tidur Remaja Perempuan Kekinian!

12. Tanaman Hijau

Source : Etsy

Rekomendasi gambar mural berikutnya mengambil tema penghijauan yang segar dari wujud tanaman hijau di dalam rumah. Kamu dapat menggunakan warna netral sebagai warna dasarnya atau bisa menggunakan warna putih. Gunakan warna-warna vibrant yang menyerupai warna aslinya seperti hijau, kuning, merah, biru, dan ungu.

Kombinasi warna tersebut yang akan menghidupkan isi rumah kamu. Rumah kamu akan serasa di alam luas.

13. Warna Berona Hangat

Source : HotelID

Inspirasi mural berikutnya adalah penggunaan warna berona hangat yang menggambar garis atau bangun datar tertentu. Gunakan warna bold dan warna cerah pada pewarnaan mural ini untuk memberikan kesan hangat di ruanganmu.

Baca juga: 5 Cara Melepas Wallpaper Dinding Tanpa Merusak Cat

14. Mural Kumpulan Binatang

Source : DesignInspiration

Ide mural dinding simple selanjutnya adalah gambaran dari kumpulan binatang. Kumpulan binatang yang digambar berwarna di tembok tentu akan mengasyikkan untuk dilihat. Apalagi jika kamu memiliki buah hati Pins, gambar mural satu ini dapat menjadi salah satu media belajar bagi mereka dalam mengenali binatang-binatang yang ada di sekitar.

15. Metamorfosis Kupu-kupu

Source : Imural

Ide mural dinding yang simple terakhir yang dapat kamu aplikasikan di dinding ruangan kamu adalah mural bergambar metamorfosis kupu-kupu. Tentunya mural seperti ini akan terlihat lucu dan unik serta memberikan makna di baliknya.

Makna yang tersirat dari mural ini adalah proses yang membutuhkan perjuangan untuk mencapai suatu tujuan, kebahagiaan, ataupun, keberhasilan. Oleh karena itu, mural metamorfosis kupu-kupu akan memberikan motivasi bagi anggota keluarga.

Pins, seni mural memang memiliki daya tarik unik yang mampu mengubah dinamika ruangan secara luar biasa. Dengan sentuhan minimalis namun penuh pesona visual, ide-ide mural dinding simple telah memberikan inspirasi bagi banyak individu untuk menciptakan ruang yang lebih berwarna dan bermakna. Semoga menginspirasi!

Baca juga:

Feature Source Image: LiniMassa


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Bali Resort Tangerang dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download