Kamus Istilah Properti

Gusset Plate

istilah properti

Gusset Plate

Gusset plate adalah sebuah plat yang digunakan untuk menyambungkan bagian rangka kolom dan balok yang umumnya berbahan logam.

Apa itu gusset plate?

Keberadaan rangka kolom dan balok sangat penting pada bangunan sebagai struktur penunjang agar sebuah konstruksi dapat berdiri dengan baik dan solid. Material dan ukuran yang digunakan sebagai struktur kolom dan balok akan sangat dipengaruhi oleh seberapa besar beban bangunan yang akan diterimanya.

Umumnya, jika beban bangunan tergolong berat, maka bagian kolom dan balok akan dibuat dari bahan-bahan logam seperti besi ataupun baja. Ketika menggunakan bahan logam untuk pembuatan kolom dan balok struktur bangunan, maka kita membutuhkan elemen konstruksi yang bernama gusset plate.

Gusset plate adalah sebuah plat yang digunakan untuk menyambungkan bagian rangka kolom dan balok yang umumnya berbahan logam. Namun, memungkinkan pula plat ini dijadikan penyambung untuk rangka kolom atau balok berbahan lain.

Untuk memasang bagian ini di antara balok dan kolom struktur, kita bisa menggunakan beberapa metode. Pemasangan bisa dilakukan dengan cara mengaplikasikan baut, paku sumbat, melakukan pengelasan, atau menerapkan ketiga cara tersebut.

Gusset plate tidak hanya umum ditemukan pada bangunan-bangunan berkerangka logam. Elemen ini biasanya juga terpasang pada konstruksi-konstruksi berkerangka logam lain seperti jembatan atau konstruksi sejenisnya. Biasanya, plat ini terbuat dari material baja galvanis atau tembaga/aluminium.

Pemilihan material plat apa yang tepat untuk keperluan konstruksi sangat bergantung dengan peruntukan elemen konstruksi ini.

Plat yang berbahan baja galvanis memiliki karakter utama yakni cenderung lebih tahan karat. Jadi pemasangan plat berbahan baja galvanis akan cocok diterapkan pada struktur yang cenderung akan terpapar cuaca. Agar lebih tahan terhadap karat, plat tersebut ada baiknya diberi lapisan cat pelindung di bagian permukaannya.

Sementara itu, plat yang berbahan tembaga atau aluminium lebih sering diterapkan pada struktur bangunan yang dimensinya cenderung kecil. Kedua jenis logam tersebut memiliki daya tampung beban yang tidak sebaik baja. Sering kali elemen ini ditempatkan pada struktur yang juga berfungsi sebagai dekorasi. Kita bisa juga menerapkan cat sesuai dengan selera kita apabila ingin memberikan tampilan yang lebih atraktif pada elemen ini.

Baca Juga: Perforated Metal Adalah?

Penggunaan gusset plate pada konstruksi

Seberapa besar ukuran dan kekuatan plat penyambung yang dibutuhkan untuk suatu konstruksi sangat tergantung dengan ukuran dan fungsi struktur. Apabila ukuran struktur besar dan jumlah beban yang akan ditampung oleh struktur juga besar, maka kita perlu untuk mencari plat yang berukuran besar. Ada baiknya juga untuk menggunakan plat yang berbahan baja dan menerapkan metode kombinasi untuk pemasangan terkait keperluan semacam ini.

Jika beban yang akan diterima oleh struktur dinilai berat, maka pemasangan bisa menggunakan cara mengaplikasikan baut, paku sumbat, dan/atau pengelasan.

Untuk pemasangan plat ini, ada baiknya kamu berkonsultasi dengan perencana, arsitek, atau konstruktor profesional. Kondisi ini berhubungan dengan fungsi struktur yang menjadi bagian vital untuk menyangga berdirinya sebuah konstruksi.

Jenis-jenis gusset plate

Gusset plate merupakan salah satu elemen bangunan yang memiliki beberapa ragam bentuk. Yang paling umum ditemui adalah plat berbentuk kotak, persegi panjang, dan segitiga. Masing-masing bentuk plat tersebut didesain agar dapat serasi dengan sambungan balok dan kolom ketika dipasangi paku, baut, atau dilas.

Selain bentuk-bentuk tadi, kita juga dapat menemukan jenis KT gusset plate. Plat yang satu ini difungsikan khusus untuk menyambungkan beberapa rangka kolom dan balok menjadi satu. Untuk memasangnya, plat akan dilas di rangka balok kemudian disatukan dengan dua atau tiga rangka kolom sekaligus menggunakan teknik pengelasan.

Agar KT gusset plate menjadi penyambung yang solid, struktur-struktur yang sudah saling terhubung tadi diikat menggunakan tali berbahan logam. Tidak lupa juga untuk menambahkan paku buntu atau baut di beberapa titik vital agar sambungan struktur ini menjadi lebih kokoh.

Ada juga jenis plat ini yang digunakan untuk menyatukan satu rangka kolom dengan beberapa rangka balok. Sistem untuk menyambungkannya sama dengan KT gusset plate yakni dilas, diikatkan, dan diberikan penahan berupa baut atau paku buntu.

Gusset plate kayu

Untuk menyambungkan rangka kayu, kita dapat menggunakan plat penyambung berbahan logam. Akan tetapi, apabila ingin memberikan keserasian material antara bagian rangka dengan plat penyambung, maka kita dapat menggunakan gusset plate berbahan kayu.

Kekuatan dari plat penyambung jenis ini akan sangat bergantung dengan jenis kayu, beban yang ditampung, serta metode pemasangan yang dilakukan. Para pekerja konstruksi yang terlatih dapat membuat gusset plate berbahan kayu secara mandiri dengan memanfaatkan kayu yang digunakan sebagai rangka konstruksi.

Pemasangan plat ini akan dilakukan dengan metode penerapan baut atau pemakuan. Agar sambungan ini tidak kehilangan daya topangnya, harus diperhatikan seberapa besar baut atau paku yang akan dijadikan media penyambung antar rangka dan plat.

Selain dilakukan aplikasi paku atau baut, kita juga bisa menggunakan cara lain yakni metode press. Cara ini cukup berisiko untuk dilakukan apabila kalkulasi terkait beban dan daya tampung beban material tidak dilakukan secara presisi.

Baca Juga: Hak Guna Bangunan


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.