BlogPemilik PropertiDesain Hunian8 Referensi Model Loteng Minimalis di Rumah
0
0

8 Referensi Model Loteng Minimalis di Rumah

Dipublikasikan oleh William Ciputra dan Diperbarui oleh William Ciputra

Nov 22, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
Model Loteng Minimalistop-right-banner

Masyarakat Indonesia biasa menyebut bangunan paling atas dari sebuah rumah itu dengan sebutan loteng. Ruangan ini biasanya digunakan sebagai tempat penyimpanan atau gudang. Namun kamu bisa memanfaatkan loteng untuk keperluan lain. Berikut beberapa model loteng minimalis.

Secara harfiah, loteng adalah sebuah kata serapan yang diambil dari bahasa Hokkian, lauteng yang berarti tingkat teratas sebuah bangunan. Biasanya, loteng cuma digunakan untuk menyebut tingkat atas apapun peruntukannya. 

Kamu yang tertarik dengan desain loteng ini bisa mengaplikasikannya pada rumah eksklusif dari Pinhome. Kamu yang ingin beli rumah di BSD atau rumah bekas di Kab Bandung bisa memanfaatkan fitur PinValue untuk mengetahui estimasi harganya. 

Baca juga: 7 Inspirasi Desain Rumah Minimalis 3 Lantai Kekinian

Model Loteng Minimalis

Source : Pixabay

Kebanyakan orang hanya memanfaatkan loteng sebagai tempat penyimpanan tambahan atau gudang saja. Padahal, bangunan yang umumnya setinggi setengah ruangan ini bisa juga dimanfaatkan untuk keperluan lain, mulai dari ruang santai, ruang keluarga, hingga ruang kerja atau perpustakaan pribadi. 

Namun demikian, kamu perlu mendesain loteng sedemikian rupa untuk membuatnya ruangan yang nyaman dan menyenangkan. Pasalnya, ukuran loteng biasanya cukup sempit dan minimalis dibanding ruangan lain di lantai bawah, 

Selain itu, tinggi ceiling loteng juga tidak seperti tinggi ruangan di bawahnya yang bisa mencapai 3-4 meter. Jika dilihat sekilas, tinggi loteng ini akan mengingatkan pada bangunan rumah 1 setengah lantai

Berikut ini beberapa desain atau model loteng minimalis yang bisa kamu aplikasikan di rumah kesayangan. 

Baca juga: Inspirasi Tata Ruang Ala Desain Rumah Korea Minimalis

1. Loteng Bergaya Industrial

model loteng
Source : Pinterest

Area loteng yang sempit dan tidak terlalu tinggi membuatnya akan susah jika didesain dengan model yang rumit. Maka dari itu, konsep desain industrial sangat cocok untuk loteng. Industrial adalah konsep desain yang memberikan tampilan berkesan setengah jadi atau unfinished yang terinspirasi dari komponen industri.

Dengan konsep ini, kamu bisa membuat tampilan loteng yang sederhana namun eye catching khas gaya industrial, mulai dari pemilihan warna, furniture, hingga aksesoris yang seringkali dibiarkan terekspose. 

Loteng dengan konsep industrial ini bisa dijadikan ruangan sesuai dengan keperluan, mulai dari ruang santai, ruang kerja, maupun kamar tidur tambahan. 

2. Ruang Kerja Bergaya Nordic

model loteng
Source : Pinterest

Berikutnya kamu bisa memanfaatkan loteng sebagai ruang kerja dengan desain bergaya Nordic atau Skandinavia. Sebagai informasi, Scandinavian adalah gaya desain yang terinspirasi dari alam dan iklim di bagian Eropa Utara atau yang dikenal dengan sebutan Nordik.

Untuk menghadirkan gaya Nordic ini, kamu perlu memilih warna netral untuk dinding, nuansa yang terang, aksen kayu yang alami, minim detail, serta mengedepankan fungsi ruangan. 

3. Kamar Tidur Tambahan

model loteng
Source : Pinterest

Area loteng juga sangat memungkinkan untuk dijadikan sebagai kamar tidur tambahan. Pernahkah kamu menonton serial Netflix Sex Education? Dalam serial tersebut, kamar tokoh utamanya yaitu Otis Milburn berada di area loteng!

Kamar tidur di area loteng menawarkan pencahayaan yang cukup, mengingat area ini dilengkapi dengan ventilasi yang cukup besar di area sampingnya. Jika melihat rumah dari depan, ventilasi atau jendela yang berada tepat di atas pintu masuk biasanya adalah ventilasi untuk loteng. 

Baca juga: 8 Jasa Renovasi Rumah Terbaik di Jabodetabek dan Tips Untuk Memilihnya!

4. Ruang Keluarga

model loteng
Source : Pinterest

Sepertinya akan sangat menyenangkan jika seluruh anggota keluarga berkumpul di area loteng pada malam hari. Ya, loteng juga bisa dimanfaatkan untuk ruang keluarga yang nyaman dan menyenangkan. 

Kamu bisa meletakkan sofa rendah di area ini, lengkap dengan meja dan perangkat audio untuk memutar lagu kesukaan keluarga. Pastikan sirkulasi udara dan pencahayaan ruangan ini memadai mengingat jumlah anggota keluarga yang berkumpul bisa saja cukup banyak. 

5. Ruang Entertainment

model loteng
Source : Pinterest

Banyaknya platform streaming video membuat produksi film dan series pun menjamur. Kamu tidak perlu jauh-jauh ke bioskop untuk menonton film yang bagus, melainkan cukup di rumah dan berlangganan platform yang diinginkan. 

Untuk menambah suasana hangat di rumah, kamu bisa menjadikan area loteng sebagai entertainment room. Sulap loteng menjadi mini teater dengan layar big screen untuk menonton film atau drama bersama keluarga. 

6. Perpustakaan Pribadi

model loteng
Source : Pinterest

Koleksi buku yang banyak membuat kamu harus memutar otak untuk membuat ruangan khusus sebagai perpustakaan pribadi. Untuk itu, kamu bisa menyulap area loteng sebagai perpustakaan pribadi dan ruang baca yang nyaman. 

Bikin rak buku dengan bentuk segitiga menyerupai atap loteng untuk menambah nilai estetika. Berikutnya letakkan sofa rendah yang nyaman untuk kamu duduk sambil membaca buku. 

Baca juga: Cara Mengurus Sertifikat Rumah, Biaya, dan Persyaratannya

7. Ruang Wardrobe

model loteng
Source : Pinterest

Jika kamar tidur utama tidak terlalu luas sementara kamu punya banyak koleksi sepatu dan tas, maka fungsikan loteng sebagai ruang penyimpanan baju dan tas serta sepatu milikmu itu. 

Selain itu, kamu juga bisa membuat ruang wardrobe di area ini. Dengan begitu, kamar tidur hanya berfungsi sebagai ruang untuk beristirahat, sementara ruang dandan dan penyimpanan baju, tas, sepatu ada di loteng. 

8. Dapur 

model loteng
Source : Pinterest

Area loteng juga bisa dimanfaatkan sebagai area dapur untuk memasak. Kamu bisa meletakkan kitchen set minimalis di area ini, lengkap dengan wastafel pencuci piring di sampingnya. 

Namun demikian, kamu perlu memastikan keamanan area ini. Pastikan kompor dalam keadaan mati ketika ditinggal. Pasalnya, area loteng sangat dekat dengan atap yang terbuat dari kayu dan mudah terbakar. 

Itulah beberapa model loteng minimalis sesuai dengan keperluan yang bisa kamu jadikan referensi. Semoga bermanfaat!

Baca juga: 

Featured Image Source: iStock Photo


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi Cimanggis Golf Estate dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download