Kamus Istilah Properti

Tabungan Berjangka

istilah properti

Tabungan Berjangka

Tabungan berjangka merupakan tabungan tetap dengan penyetoran uang ke rekening di lembaga keuangan. Jangka waktu tabungan ini mulai dari satu bulan hingga tahunan dengan tingkat simpanan minimum berbeda-beda.

Manfaat

(Pexels)

Tabungan ini bisa berjangka pendek dengan mulai dari bulanan hingga berjangka panjang dalam tahunan. Pengambilan dana tidak bisa diambil sembarangan namun sesuai dengan jangka waktu yang ditentukan.

Walaupun begitu untuk beberapa kasus biasanya pemegang akun mengizinkan nasabah melakukan penarikan lebih awal dengan memberikan pemberitahuan lebih awal. Hal ini diiringi penalti bagi nasabah yang melakukan penarikan dana awal.

Ada banyak sekali manfaat yang diberikan dari tabungan berjangka. Diantaranya adalah sebagai berikut :

Suku Bunga Tinggi

Manfaat dari jenis tabungan ini dengan lainnya adalah menawarkan suku bunga tinggi. Setiap bank memiliki kebijakan sendiri-sendiri dalam penetapan suku bunganya. 

Walaupun demikian besaran suku bunga lebih tinggi daripada tabungan konvensional. 

Melatih Kedisiplinan

Membuka rekening tabungan berjangka secara tidak langsung membiasakan diri untuk disiplin. 

Nasabah tidak dapat sembarangan menarik dana sewaktu-waktu seperti pada tabungan konvensional. Nasabah juga diminta untuk menabung secara berkelanjutan.

Mendapatkan Asuransi

Jenis tabungan ini sering dipaketkan dengan layanan asuransi. Jenis asuransi yang ditawarkan berupa asuransi jiwa untuk peristiwa misalnya cacat total permanen maupun kematian.

Ada jaminan agar terus menyetor hingga akhir waktu apabila tak dapat melanjutkan karena alasan apapun.

Keamanan Terjamin

Melakukan penyimpanan dana di bank jauh lebih aman dibandingkan tempat lainnya. Apalagi bank didukung oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Setiap transaksi diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Hal ini memberikan perlindungan tambahan kepada konsumen. Uang yang disimpannya akan aman.

Setoran Terjangkau

Manfaat lainnya dari tabungan ini adalah memiliki setoran yang terjangkau. Setoran pertama rendah dibandingkan dengan deposito. Umumnya bervariasi dan tergantung dari kemampuan calon nasabahnya.

Kelebihan dan Kekurangan

Jenis tabungan ini menawarkan berbagai keunggulan. Diantaranya bisa pula disimak pada poin-poin yang ada di bawah ini!

  1. Kebanyakan bank tidak meminta melakukan setoran awal yang besar. Umumnya hanya mengisyaratkan setoran awal sebesar Rp. 100.000
  2. Tabungan ini sering sekali digunakan untuk investasi khususnya bagi mereka yang bermodal kecil
  3. Bunga yang diberikan lebih tinggi dibandingkan produk tabungan biasa sehingga dana nasabah akan terus berkembang
  4. Banyak promo menarik yang diberikan ketika melakukan pembukaan rekening tabungan berjangka
  5. Fitur asuransi dipaketkan pada setiap rekening tabungan berjangka. Bila nasabah meninggal dunia atau mengalami kecelakaan hingga cacat selama menabung maka ahli waris bisa mendapatkan sejumlah dana sesuai kesepakatan atau meneruskan tabungan hingga jatuh tempo simpanan tersebut

Walaupun menawarkan berbagai kelebihan namun tabungan ini juga memiliki kekurangannya sendiri yakni :

  • Memiliki denda atau biaya penalti jika dana ditarik sebagian atau keseluruhan pada masa jatuh tempo. Besaran denda yang ditanggung berbeda-beda setiap bank. Hanya saja nasabah terkadang diminta menutup akun tabungan berjangka dan memotong denda dari saldo akhir tabungan
  • Tidak fleksibel sehingga nasabah tidak dapat mencairkan dana kapan saja. Tabungan ini akan dipisahkan dari tabungan darurat
  • Bunga relatif rendah bila dibandingkan dengan investasi lainnya. Apalagi jika dibandingkan dengan deposito.

Cara Kerjanya

Cara kerja tabungan ini sederhana dan berbeda dengan tabungan biasa. Pada tabungan biasa nasabah bank diberikan kebebasan menyimpan uang dalam jumlah yang bervariasi.

Pada tabungan berjangka ada setoran bulanan dalam jumlah tetap. Hal ini akan disepakati di awal pembukaan rekening. 

Tabungan akan otomatis masuk dalam daftar penyimpanan konvensional. Penarikan dana dilakukan sebelum akhir periode bisa mendapatkan denda sesuai kebijakan bank.

Syarat Umum Membukanya

(Shutterstock)

Setiap bank memiliki persyaratan pembukaan rekening tabungan berjangka masing-masing. Walaupun demikian secara umum syaratnya adalah sebagai berikut :

  1. Calon nasabah memiliki usia minimal 12 tahun dan maksimal 60 tahun
  2. Jangka waktu menabung maksimal hingga mencapai usia 65 tahun
  3. Membawa dokumen identitas seperti KTP atau kartu pelajar maupun kartu keluarga untuk nasabah usia dibawah 17 tahun
  4. Mengisi formulir permohonan pembukaan rekening
  5. Tabungan tidak dikenakan biaya administrasi bulanan
  6. Menyetujui syarat dan ketentuan produk asuransi yang ditetapkan
  7. Bila menarik dana lebih awal akan diberikan biaya penalti atau denda

Perbedaan Tabungan Berjangka dan Deposito

Tabungan berjangka tidak sama dengan deposito. Perbedaannya bisa disimak pada ulasan dibawah ini!

Suku Bunga

Perbedaan yang paling kentara adalah suku bunga yang ditawarkan. Pada deposito umumnya lebih tinggi. Suku bunga deposito umumnya sekitar 4-6.5% per tahunnya sementara tabungan sekitar 2-5 % saja. 

Semakin lama jangka waktu tabungan maka semakin tinggi pula suku bunga yang ditawarkan. Begitu pula sebaliknya semakin singkat jangka waktu menabung semakin kecil suku bunganya.

Minimum Setoran

Pada tabungan berjangka setoran paling rendah Rp. 100.000. Sementara pada deposito berada di angka minimal Rp. 10.000.000.

Jaminan Pinjaman

Keunggulan deposito adalah bisa dijadikan jaminan pinjaman. Sementara tabungan berjangka tidak dapat dijadikan jaminan. Apalagi adanya jaminan dari Lembaga Penjamin Simpanan membuat deposito semakin aman.

Bila hanya memiliki modal kecil dan ingin memulai investasi dapat memilih tabungan berjangka. Resikonya rendah bahkan sudah memiliki asuransi tersendiri.


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.