BlogPemilik PropertiDesain Hunian7 Tips Membangun Desain Rumah di Pinggir Jalan Raya yang Aman
0
0

7 Tips Membangun Desain Rumah di Pinggir Jalan Raya yang Aman

Dipublikasikan oleh Intania Haura dan Diperbarui oleh Intania Haura

Okt 28, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Jika Kamu berniat untuk membeli ataupun membangun rumah di pinggir jalan raya, terdapat beberapa hal yang perlu Kamu ketahui terlebih dahulu.. Jika Kamu tertarik untuk membangun rumah di pinggir jalan raya. Pada artikel ini, Pinhome telah merangkum beberapa tips membangun desain rumah di pinggir jalan raya yang aman.

Mempunyai rumah di pinggir jalan raya mungkin saja menjadi impian beberapa orang. Alasannya adalah karena Kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan dari hal tersebut. Salah satu keuntungan yang pasti Kamu dapatkan yaitu kemudahan akses. Akan tetapi, di balik kelebihan tersebut terdapat juga beberapa hal yang harus Kamu perhatikan. Apalagi persoalan keamanan dan kenyaman sebuah rumah.

Kemudian juga, seperti Ananta Homes Tenjo menjadi rekomendasi jika Kamu menginginkan hunian terbaik. Selain itu, rumah bekas di Jakarta Selatan hingga rumah dijual di Depok bisa menjadi alternatif lainnya.

Baca juga: 12 Ide dan Model Gazebo dari Beton yang Kuat

Tips Membangun Desain Rumah di Pinggir Jalan Raya yang Aman

Rumah di pinggir jalan raya adalah rumah yang ideal. Biasanya rumah tersebut juga akan mempunyai nilai jual yang tinggi. Selain mempunyai nilai jual yang tinggi, rumah di pinggir jalan perlu memperhatikan beberapa hal pada saat akan membangunnya. Berikut ini beberapa tips membangun desain rumah di pinggir jalan raya yang aman.

1. Memasang Pagar yang Tinggi

desain rumah pinggir jalan raya
Source : Etsy

Tentunya rumah berpagar banyak ditemui jika lokasi rumah berada di pinggir jalan raya. Cara yang satu ini adalah salah satu bentuk safety atau jaga-jaga dari para pencuri yang dapat datang kapan pun. Pemasangan pagar bisa memperlambat aksi kriminalitas karena pencuri perlu untuk memanjat pagar terlebih dahulu sebelum memasuki rumah, terutama jika pagar yang dipasang sangat tinggi dan mempunyai desain yang membuat orang akan sulit untuk memanjatnya.

Dengan seperti itu, penghuni rumah ataupun orang lain dapat menangkap basah para pencuri yang berusaha manjat pagar.

2. Bangun Rumah Tidak Terlalu Dekat Dengan Jalan

Source : Pinhome

Beberapa kasus kecelakaan terkadang dapat melibatkan bangunan yang berada di pinggir jalan raya. Apalagi jika posisi bangunan tersebut berada di jalan raya antar kota yang mempunyai ukuran lebar. Biasanya kendaraan yang lewat merupakan kendaraan yang besar seperti minibus wisata, truk, dan bus. Oleh karena itu, demi keamanan membangun rumah di pinggir jalan harus di lakukan dengan posisi rumah yang akan dibangun menjorok ke dalam.

Selain memberikan rasa aman dari kecelakaan, posisi rumah yang mejorok ke dalam juga dapat mengurangi intensitas kebisingan. Apalagi jika di depan rumah di buat taman dengan banyak pepohonan dan tanaman hias. Fungsi pepohonan selain dapat menyerap getaran suara juga dapat menghadang debu yang berterbangan di jalanan ketika kendaraan lewat.

3.  Menggunakan Kamera CCTV atau Alarm

desain rumah pinggir jalan raya
Source : Pixabay

Rumah besar dan mewah biasanya akan dilengkapi dengan kamera CCTV sebagai pengaman. Dengan alat satu ini, pemilik rumah dapat mengawasi rumahnya walaupun Kamu tidak sedang berada di rumah tersebut. Karena kamera CCTV dapat menangkap semua aksi yang dilakukan di sekitar rumah selagi kamera tersebut diaktifkan.

Menariknya, video yang terekam oleh kamera CCTV dapat diputar berulang-ulang. Selain kamera CCTV, alarm juga dapat dijadikan sebagai pengaman. Pemasangan alarm sebaiknya dibuat di engsel pagar rumah. Pada saat pencuri berusaha untuk membuka gerbang, maka alarm akan langsung berbunyi sehingga pencuri menggagalkan niat jahatnya.

4. Menambahkan Potongan Kaca di Sepanjang Tembok Rumah

Meningkatnya kasus kriminalitas membuat pemilik rumah harus sedikit ekstrim untuk melindungi rumahnya. Terutama bagi Kamu yang berniat untuk mendesain rumah di pinggir jalan raya. Salah satunya dengan menambahkan potongan kaca di sepanjang tembok rumah. Cara satu ini telah terbukti sangat ampuh karena bagaimanapun juga pencuri harus sangat berhati-hati agar anggota tumbuhnya tidak terluka akibat potongan kaca tersebut.

Atau bahkan para pencuri tersebut dapat mengurungkan niat jahatnya karena tidak mau terlalu mengambil risiko.

5. Pondasi Rumah Harus Kuat

desain rumah pinggir jalan raya
Source : Pixabay

Tips desain rumah pinggir jalan raya berikutnya yaitu memperhatikan tentang pondasi rumah. Rumah pinggir jalan, memang harus mempunyai pondasi yang kuat. Hal ini dikarenakan, getaran kendaraan di jalan raya, biasanya akan terasa sampai ke dalam rumah. Terutama jika jalan di dekat rumah dilewati oleh kendaraan besar.

Pondasi yang dimaksud disini agar rumah tidak mudah rusak ketika dihantam getaran kendaraan secara terus menerut. Oleh sebab itu, Kamu harus memastikan rumah yang ingin dibangun atau dibeli mempunyai pondasi yang kuat.

6. Menggunakan Cat dan Keramik yang Berwarna Gelap

Mau tidak mau, Kamu akan dipaksa bersahabat dengan debu jika Kamu berniat untuk mendesain rumah di pinggir jalan raya. Untuk meminimalisir dampak dari debu tersebut terhadap estetika di depan rumah Kamu, Kamu dapat menggunakan keramik teras dan cat yang berwarna gelap. Hal ini bertujuan agar keramik dan dinding depan rumah tidak mudah terlihat kotor.

7. Memikirkan Peluang Usaha

Tips mendesain rumah di pinggir jalan raya yang terakhir yaitu memikirkan peluang usaha. Masih banyak orang yang memilik rumah di pinggir jalan raya kurang dimaksimalkan. Jika memungkinkan untuk membuka usaha maka Kamu dapat merancang rumah yang nantinya dapat digunakan sebagai tempat usaha. Seperti dibuat seperti ruko dengan dua lantai. Dalam masa pembangunan rumah bertingkat pastinya perlu memperhatikan struktur bangunan karena Indonesia adalah salah satu negara yang rawan gempa.

Itu dia beberapa tips membangun desain rumah pinggir jalan raya yang aman. Semoga infomasi yang Pinhome sampaikan dapat bermanfaat untuk Kamu semua.

Baca juga:

Source Feature Image: Pixabay


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi The Agathis dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download