Dipublikasikan oleh Pinhome dan Diperbarui oleh Achlisia Putri
Mei 19, 2023
4 menit membaca
Daftar Isi
Pinhome – Teras merupakan bangunan lantai yang lebih tinggi dari pada bagian depan rumah. Sebagai bagian paling depan dari sebuah bangunan rumah, maka kehadiran teras sangat penting untuk diperhatikan.
Teras merupakan bagian yang akan memberikan kesan pertama pada tamu untuk menilai seperti apa rumah secara umum. Menata bagian teras dengan berbagai tanaman hijau yang segar, meja, kursi dan beberapa hiasan pelengkap lain yang akan menjadikan tampilan hunian lebih indah dan nyaman.
Baca Juga:
Untuk negara yang mempunyai iklim tropis seperti Indonesia, maka sebaiknya kamu menyisihkan lahan lebih dari 1 meter persegi untuk membuat teras. Sedangkan yang memiliki rumah mungil, maka bisa memanfaatkan teras untuk ruang tamu atau ruang duduk, tetapi dengan luas yang lebih besar.
Luas yang diperlukan untuk teras multifungsi ini berkisar 2 x 2 meter persegi. Hal ini bertujuan untuk memberikan tata letak yang lebih bagus untuk kursi, meja, atau elemen lain yang akan diletakkan di teras.
Untuk alas di bagian teras maka sebaiknya memilih material teras yang bertekstur. Hal ini bertujuan supaya teras tidak licin jika terkena air hujan. Oleh karena itu, memilih lantai dengan tekstur atau material lainnya seperti kayu akan lebih baik untuk teras.
Model teras yang akan dipilih mempengaruhi rumah secara keseluruhan. Hal ini karena teras berada di bagian yang paling depan sebuah bangunan. Untuk memilih gaya yang menarik maka kamu bisa menerapkan gaya teras tradisional, modern, etnik, ataupun minimalis.
Baca Juga: Intip Cantiknya Desain Teras Dengan Batu Koral, Berikut Ini!
Untuk negara yang beriklim tropis seperti Indonesia, maka tinggi plafond teras bangunan rumah yang disarankan adalah sekitar 2,75 meter.
Kamu juga harus bisa memperhatikan tinggi bagian luar rumah yang lain seperti carport atau taman dengan tinggi teras. Harus ada perbedaan diantara tinggi teras dengan bagian rumah luar tersebut supaya teras semakin tampak cantik.
Apabila bangunan rumah menghadap barat atau timur, maka tambahkan kerai untuk melindungi dari terpaan sinar matahari terik secara langsung.
Selain itu juga dapat menambahkan elemen pelengkap lain seperti tempat payung, lukisan, vas bunga ukuran besar, ataupun hiasan lainnya.
Salah satu ruang untuk penyambut tamu yang berada di depan adalah teras. Di bagian ini banyak sekali hal yang dapat dieksplor yang berfungsi menciptakan kesan lebih hangat dan nyaman dalam sebuah rumah tinggal.
Teras menjadi media penggabungan antara pintu utama, kursi di halaman depan dan tempat teduh yang menaungi segala perabot pada bagian itu. Semoga artikel membuat teras rumah lebih cantik ini dapat menjadi inspirasi untuk membuat teras menjadi lebih cantik.
Baca Juga: 8 Model Kanopi Minimalis untuk Teras Mungil
Temukan pilihan rumah terlengkap seperti pada perumahan Britania Green Resort di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.
Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.
© www.pinhome.id