Kamus Istilah Properti

Perpetuity

istilah properti

Perpetuity

Perpetuity adalah pemasukan (anuitas) rutin tanpa jangka waktu kadaluarsa yang keuntungannya bisa berupa uang, dividen, ataupun royalti.

Apa itu perpetuity?

(Corporate Finance Institute)

Properti merupakan salah satu aset yang dapat dipilih apabila kamu ingin melakukan investasi. Dengan memilih aset yang tepat dalam berinvestasi, maka kamu bisa mendapatkan aset yang bisa menghasilkan pemasukan secara perpetuity.

Perpetuity adalah pemasukan (anuitas) rutin tanpa jangka waktu kadaluarsa yang keuntungannya bisa berupa uang, dividen, ataupun royalti. Jadi, pemasukan yang tergolong perpetuity tidak hanya dari investasi di area properti saja. Kita bisa menemukan beberapa pemasukan tanpa jangka waktu kadaluarsa lainnya.

Misalnya, kita membeli sebuah emiten saham yang berada di pasar. Nantinya saham yang kita beli dapat memberikan keuntungan dividen tiap periode tertentu. Dividen tersebut masuk sebagai kategori pemasukan perpetuity.

Sama halnya dengan musisi yang menciptakan sebuah lagu. Hak cipta dari lagu tersebut akan mendapatkan royalti setiap tahunnya terlebih jika lagu tersebut terus diputar dan didengarkan oleh publik.

Selain itu, pemasukan yang tergolong perpetuity adalah pemasukan yang diterima oleh pensiunan PNS yang ada di Indonesia. Umumnya, jumlah pemasukan yang diterima secara periodik oleh pensiunan tidak akan sebesar yang mereka terima ketika masih aktif bekerja.

Dalam ranah properti banyak sekali jenis-jenis yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan perpetuity. Misalnya, kita membeli sebuah rumah kos-kosan di daerah kampus terkenal. Nantinya, rumah kos tersebut dapat menghasilkan uang per-periodenya apabila disewakan. Karena kampus tersebut menjadi lalu lalang peserta akademik baru sampai menjadi alumni, maka besar kemungkinan rumah kos dapat menjadi aset perpetuity.

Baca Juga: Apa Itu Homologasi?

Jenis-jenis perpetuity

(Unsplash)

Budi Frensidy, seorang staf pengajar di FEB UI sekaligus Perencana Keuangan, menjelaskan bahwa ada empat jenis perpetuity. Dilansir dari sindonews.com, jenis-jenis tersebut antara lain adalah perpetuitas biasa, perpetuitas di muka, perpetuitas ditunda, dan perpetuitas bertumbuh.

Baca Juga: Hak Guna Bangunan

Biasa

Perpetuitas biasa merupakan jenis pendapatan yang didapatkan secara konstan per periodenya. Jadi, tidak ada sama sekali pertambahan nilai dari pendapatan yang didapatkan sebuah pihak. Valuasi properti, usaha, saham, dan uang pensiun yang diperoleh per bulan umumnya menggunakan cara perhitungan perpetuitas biasa. Perhitungan dari perpetuitas jenis ini cenderung lebih simpel karena tidak ada kenaikan sama sekali pada pendapatan aset perpetuitas.

Rumus dari perhitungan perpetuitas biasa merupakan dasar dari perhitungan perpetuitas jenis lain. Adapun rumus dari perhitungan yang dimaksud adalah PV = (C/ROI).

PV merupakan kependekan dari present value atau nilai saat ini dari sebuah aset perpetuity. C (cashflow) adalah pemasukan per bulan yang diterima dari sebuah aset perpetuity. Sedangkan ROI, (return of investment) merupakan besaran persentase keuntungan yang diproyeksikan, atau diperkirakan dari sebuah aset.

Dilansir dari sumber Investopedia.com, menghitung ROI untuk investasi pada aset properti cukup menantang untuk dilakukan. Aset properti memiliki banyak variabel yang perlu diperhatikan ketika menghitung ROI. Hal ini membuatnya juga mudah untuk dimanipulasi. Maka dari itu, pastikan untuk mendapatkan angka ROI dari penasihat keuangan yang kredibel dan dapat dipercaya.

Baca Juga: Akad

Di muka

Perbedaan perpetuitas di muka dengan perpetuitas biasa adalah pada di mana letak arus kas di mulai. Jika, arus kas perpetuitas biasanya dimulai pada Hari 1, maka perpetuitas di muka dimulai dari Hari 0.

Meskipun bisa dibilang perbedaannya tidak begitu signifikan, penambahan arus kas seperti ini dapat mengubah nilai present value dari satu aset perpetuity. Rumus kalkulasi ini tepat digunakan untuk kepemilikan aset perpetuity yang langsung mendapatkan arus kas di hari H kepemilikan haknya.

Ditunda

Jenis selanjutnya yakni perpetuitas ditunda. Jadi, penerimaan arus kas tertunda hingga beberapa periode selanjutnya (jika menghitung dari awal kepemilikan hak). Misalnya, ketika arus kas mulai masuk di periode ke 4, maka dalam kalkulasi arus kas, kita tidak menghitung periode pertama hingga ketiganya.

Baca Juga: Abutment

Bertumbuh

(SlidePlayer)

Perpetuitas bertumbuh adalah jenis yang dicirikan dengan pertumbuhan nilai arus kas yang diterima. Tidak seperti arus kas dari perpetuitas biasa yang arus kasnya konstan (ada di angka yang sama). Valuasi aset semacam ini merupakan hal yang diminati oleh para investor, karena potensi untuk pengembalian dana investasi yang ditanamkan akan jauh lebih cepat.

Namun, kamu perlu melakukan pengecekan ulang perhitungan valuasi dari aset jenis ini. Perhatikan juga apakah data-data yang dikalkulasikan sesuai dengan semua variabel yang diperlukan untuk menghitung.

Jika kamu mengalami kesulitan dalam proses kalkulasinya, langkah yang paling tepat untuk dilakukan adalah meminta bantuan penasihat finansial profesional. Namun, pastikan penasihat finansial tersebut merupakan orang yang kredibel dan dapat dipercaya saran-sarannya.

Baca Juga: Abodemen Listrik

Perpetuity dan aset properti

(Unsplash)

Perhitungan perpetuity yang tepat dari langkah investasi pada aset properti produktif akan memberikan keuntungan yang signifikan pada pemiliknya. Kamu bisa membandingkan nilai keuntungan yang akan kamu dapatkan dari investasi pada aset properti dengan investasi di sektor-sektor lain.

Apabila persentasenya lebih besar daripada deposito di bank, tentu saja aset tersebut akan sangat menarik untuk dimiliki. Namun, pastikan perhitungan yang dilakukan sudah benar. Memahami risiko-risiko kepemilikan aset properti yang disewakan juga merupakan hal penting.

Bukan soal biaya saja, ada tenaga dan pikiran pula yang dilibatkan dalam proses pemeliharaan aset properti yang kita jadikan saran investasi. Pastikan, pula informasi dan kalkulasi keuntungannya tidak meleset dengan melibatkan penasihat finansial yang kredibel.

Baca Juga: Ability to Pay


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.