BlogPemilik PropertiDesain HunianTips Memilih Model Keramik Minimalis
0
0

Tips Memilih Model Keramik Minimalis

Dipublikasikan oleh Pinhome  dan Diperbarui oleh Syahya Rembulan

Mei 2, 2023

3 menit membaca

Copied to clipboard
Tips memilih model keramiktop-right-banner

Pada rumah minimalis, lantai merupakan salah satu aspek penting yang harus diperhatikan. Untuk mempercantik lantai rumah, pada umumnya digunakan keramik. Keramik adalah elemen penting yang membuat rumah minimalis kamu menjadi menarik, keramik memiliki model yang beragam sesuai dengan fungsi ruangan itu sendiri Pins. Bagaimana tips memilih model keramik minimalis?

Pinhome – Keramik yang dipasang pada teras rumah, kamar tidur, dan dapur memiliki model dan permukaan yang berbeda-beda. Dalam memilih keramik ada beberapa hal yang harus diperhatikan seperti motif, warna, ukuran, jenis dan merk. Agar kamu bisa memilih model keramik yang tepat untuk rumah minimalis, yuk simak beberapa tips berikut ini, Pins!

1. Siapkan Budget

Source : Unsplash

Sesuaikan anggaran dan kebutuhan kamu Pins. Sebelum membeli keramik, pastikan harganya sesuai dengan budget yang telah kamu tentukan ya Pins. Jadi, kamu tinggal memilih model keramik yang pas untuk rumah minimalis.

Baca Juga: Langkah Mudah Mengajukan KPR

2. Pilih Keramik dengan Warna dan Ukuran yang Sama Untuk Sebuah Ruangan

Tips memilih model keramik
Source : Unsplash

Pasanglah satu model keramik untuk sebuah ruangan, jangan mencampurnya dengan model atau warna yang lain. Dengan begitu, rumah kamu akan terlihat lebih rapi dan enak dipandang. Sesuaikan juga dengan konsep rumah yang sudah kamu buat sebelumnya. Selain terlihat rapi, rumah minimalis kamu juga tidak akan kehilangan keunikannya.

Baca Juga: Cara Menghitung Biaya Borong Tenaga Rumah 2 Lantai

3. Perhatikan Layanan Garansi yang Tersedia

Saat kamu membeli keramik, jangan lupa untuk bertanya soal garansi  akan diberikan oleh penjual. Karena kemungkinan ada kecacatan pada keramik yang kamu pilih saat dipasang, seperti warna yang pudar, retak, bahkan pecah. Jika hal itu terjadi maka kamu bisa menukarnya dan diganti dengan yang baru, Pins.

Baca juga: Bingung Cari Model Keramik Kamar Mandi yang Pas? Ini Dia Tips Pertimbangannya!

4. Perhatikan Warna dan Ukuran Keramik dengan Luas Ruangan

Nah, ini juga gak kalah penting lho. Kamu harus mencocokan ukuran keramik dan luas ruangan di rumah minimalis kamu. Semakin besar ukuran keramik, maka ruangan pada rumah kamu akan terlihat lebih luas. Perhatikan juga warna keramik yang kamu pilih, jika ruangan kamu kekurangan sinar matahari maka pilihlah warna keramik yang cerah.

Baca Juga: Informasi Lengkap Rangka Atap Baja Ringan Seng Galvanum

5. Pemilihan Permukaan Keramik

Tips memilih model keramik
Source : Unsplash

Permukaan keramik memiliki tekstur yang berbeda – beda tergantung pada jenis dan fungsinya. Ada yang mengkilap, satin maupun matte. Nah, dari situlah kamu bisa mengetahui keramik itu licin atau tidak. Untuk kamar mandi dan dapur rumah minimalis sebaiknya kamu pilih keramik yang bertekstur kasar atau tidak rata, agar tidak terlalu licin saat berjalan ketika lantai keramik basah.

Itu dia beberapa tips dalam memilih keramik untuk rumah minimalis kamu, semoga bermanfaat ya Pins!

Baca juga:

 ————————————— 

Temukan pilihan rumah terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download