BlogPemilik PropertiDesain Hunian6 Keunggulan Lantai Kamar Tidur Vinyl yang Harus Kamu Tahu!
0
0

6 Keunggulan Lantai Kamar Tidur Vinyl yang Harus Kamu Tahu!

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari dan Diperbarui oleh Nur Dwi

Apr 5, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Selain bahan kayu maupun keramik ternyata vinyl juga digemari sebagai lantai kamar tidur. Apalagi perawatan dan harganya yang relatif terjangkau. Vinyl dengan bahan PVC juga sering digunakan sebagai lantai rumah sakit.

Tak hanya itu saja, masih ada banyak lagi keunggulan lantai kamar tidur vinyl yang bisa Pins dapatkan. Penasaran apa saja keunggulannya? Simak artikel di bawah ini!

Keunggulan Lantai Kamar Tidur Vinyl

Vinyl diketahui memiliki ketahanan yang kuat dan anti gores. Tak heran jika banyak juga yang menggunakannya pada hunian pribadi. Berikut ini 6 keunggulan vinyl sebagai lantai kamar tidur:

Pemasangan Mudah

motif lantai kamar tidur
Source : freepik

Salah satu keunggulan dari bahan vinyl adalah pemasangannya yang mudah. Dalam pemasangannya dimulai dengan menentukan layout terlebih dulu. Setelah itu sesuaikan ukuran vinyl yang hendak dipasang pada lantai kamar tidur.

Bersihkan dulu kamar tidur sebelum dilakukan pemasangan vinyl. Setelah itu sisi sela-sela keramik agar lantai vinyl tidak bergelombang. Pasang vinyl dalam keadaan terbalik. 

Susun lantai vinyl baru tuangkan lem ke atas permukaannya kemudian ratakan. Pasang lantai kamar tidur dengan dipukul-pukul memakai palu agar terpasang sempurna. Lantai kamar tidur ini hanya cocok untuk pemakaian dalam ruangan saja. 

Perabotan di kamar tidur sebaiknya ditata setelah satu hari pemasangan vinyl. Tujuannya agar lantai benar terpasang kuat dan kering dengan sempurna. Vinyl memiliki pola yang rapi sehingga mudah menyesuaikan polanya.

Baca juga:

Awet dan Ekonomis

lantai kamar tidur bermotif kayu
Source : freepik

Vinyl juga dikenal awet sehingga lebih kuat dan bertahan lama. Daya tahannya bahkan lebih kuat dibandingkan dengan lantai keramik biasa. Hal ini didukung dengan material yang dimilikinya. 

Misalnya saja vinyl dari Polyvinyl Chloride (PVC) cenderung lembut dan elastis. Harganya lumayan terjangkau tergantung jenis motif yang diinginkan. Misalnya saja untuk ukuran 0.3 x 15 x 90 cm dijual dengan harga Rp550.000/box.

Isi per box ada yang 18 lembar bahkan 20-36 lembar. Rata-rata lantai vinyl dikemas dalam bentuk kardus atau box dengan isi 24 lembar. Ada pula yang menjual lantai vinyl per meter.

Contohnya bila suatu ruangan seluas 3.34 meter persegi menggunakan harga vinyl lantai per meter. Jika per box berkisar Rp500.000 maka setiap harga lantai vinyl per meter sekitar Rp150.000.

Tekstur Nyaman di Kaki

lantai kamar tidur dengan ranjang dan meja kerja
Source : Freepik

Vinyl dikenal sebagai bahan yang tidak licin dan nyaman ketika diinjak. Bahannya dari sintetis atau jenis plastik. Tipe plastik di sini adalah etilena yang biasa digunakan dalam minyak mentah dan klorin.

Bahannya mudah didaur ulang dan ideal juga untuk balita maupun anak-anak. Vinyl mudah direnggangkan sehingga sangat fleksibel. 

Vinyl embossed memiliki keunggulan anti slip sehingga pemilik kamar tidak akan mudah terselip atau merasa licin. Lantai ini sangat aman untuk segala generasi bahkan anak-anak yang suka bermain di dalam kamar.

Jika dibandingkan dengan kayu maka vinyl dinilai lebih halus. Hal ini karena permukaannya memiliki busa yang membuat kaki nyaman untuk memijaknya.

Baca juga:

Desain Menarik

motif lantai kamar tidur berwarna coklat
Source : Freepik

Pada dasarnya vinyl terbagi atas dua jenis yakni tipe embossed dan non embossed. Vinyl embossed memiliki serat kayu dengan tampilan natural yang menarik. Dari kejauhan akan lebih mirip dengan lantai kayu.

Komposisinya terdiri atas homogenous yakni lapisan atas dan bawah adalah PVC dan jenis printing. Vinyl homogenous mempunyai ketebalan 2 mm dan relatif lebih getas.

Sedangkan jenis printing mempunyai ketebalan 3 mm yang bagian terbawahnya berupa PVC sementara lapisan atasnya coating. 

Ukurannya terbagi dalam 3 golongan yakni lembaran, gulung dan kotak/tile. Negara Austria dan Belgia dikenal sebagai produsen vinyl begitu juga Korea Selatan. 

Setiap lembar lantainya konsisten dengan bentuk yang sama. Vinyl mampu membentuk ilusi lapisan yang sangat halus. Bahan ini cocok untuk semua jenis interior kamar tidur.

Perawatan Sederhana

seseorang sedang mengepel lantai kamar tidur
Source : Freepik

Kemampuan akan ketahanan terhadap noda menjadi andalan lantai vinyl. Perawatannya sederhana sehingga tidak memakan waktu dan banyak tenaga dalam pemeliharaannya.

Untuk membersihkan lantai kamar tidur ini dari debu bisa dengan menyapu atau memakai vacuum cleaner. Sapu yang Pins pakai sebaiknya memiliki bulu halus untuk meminimalisir goresan.

Apabila noda sulit untuk dihilangkan maka pel dengan sabun lantai. Pins dapat pula memakai baking soda atau cuka untuk mengangkat kerak membandel. Jika ketumpahan air maka segera keringkan dengan tisu atau kain.

Minyak zaitun atau baby oil dapat digunakan untuk menutupi lantai vinyl yang terlanjur tergores. Pins dapat melindungi lantai lantai kamar tidur vinyl dengan memasang karpet agar dapat mengurangi gesekan kaki.

Baca juga:

Kedap Air

Source : Freepik

Selain tahan noda ternyata vinyl memiliki keunggulan water resistant. Walaupun tergenang air maka lantai tidak cepat rusak. Selain itu vinyl dengan bahan SPC atau Stone Polymer Composite mampu digunakan hingga 15 tahun kedepan.

Bahannya tebal dan terkenal anti gores. Pins tidak perlu khawatir jika saat penataan furniture timbul gesekan pada lantai. Core vinyl berasal dari serat sintetis yang juga membuatnya tidak mudah terbakar alias tahan api.

Dari segi visual lantai vinyl menarik dan saat dilihat dari kejauhan mirip dengan parket kayu. Pemasangan mudah dan tidak membutuhkan waktu lama. 

Lantai kamar tidur sebaiknya tidak licin supaya pemilik kamar tetap nyaman beraktivitas tanpa alas kaki. Vinyl dibanderol dengan harga terjangkau dan menawarkan berbagai keunggulan yang sulit untuk diacuhkan. 

Source Feature Image: Pexels


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download