10 Rekomendasi Tempat Sarapan Enak dan Halal di Bali

Dipublikasikan oleh Lea Lyliana ∙ 19 July 2022 ∙ 4 menit membaca

Sarapan penting dilakukan sebelum memulai aktivitas. Begitu pula ketika jalan-jalan atau sedang wisata di suatu daerah. Kalau lagi di Bali, kamu bisa coba sarapan pagi di beberapa tempat makan ini. Tempat sarapan pagi di Bali ini menyuguhkan aneka hidangan yang lezat. Tenang, walau Bali terkenal akan hidangan nonhalal, tapi suguhan di tempat ini aman kok.

Nah, buatmu yang sedang mencari spot sarapan pagi di Bali, silakan kunjungi beberapa tempat berikut. Lokasinya dekat dengan area perumahan di Denpasar dan daerah lainnya, ya.

1. Warung legendaris Nasi Odah Perak Sanur

Warung makan ini berada di kawasan Sanur. Ini termasuk salah satu tempat makan legendaris yang ada di Bali. Menu yang ditawarkan yaitu nasi campur berisi ayam sisit, sayur timun, lawar, sate, dan sambal goreng. Kisaran harga satu porsinya Rp15.000 saja.

Baca juga: 18 Rekomendasi Tempat Wisata di Denpasar Terbaru

2. Bakso Kare Pak Min

Warung bakso ini sedikit berbeda dengan biasanya. Mereka menyajikan bakso dengan kuah kare dan tambahan tipat atau lontong. Lalu, ada juga tahu, taoge, dan suwiran ayam di dalam isiannya. Lokasi warung bakso ini ada di lantai 4 Pasar Badung, Kota Denpasar.

3. Warung Betutu Tu Nonk

Warung Betutu Tu Nonk terkenal karena menyajikan nasi betutu dengan daging empuk yang gurih. Selain ayam, ada pula sayur urap, bumbu merah, dan sambal matah di dalam isiannya. Selain makanan, mereka juga menyajikan minuman. Salah satu yang unik yaitu es temulawak. Lokasi Warung Betutu Bu Tonk ada di sekitar Jalan Akasia Nomor 9, Denpasar.

4. Warung Aditya 

Warung makan ini terkenal akan menu ayam kampungnya. Di samping itu, ada pula menu nasi campur yang juga terkenal. Dalam satu porsi nasi campur berisi nasi, sayur urap, dan aneka lauk. Pilihan lauknya ada ayam panggang, ayam goreng, kulit ayam, dan telur. Sebagai pelengkap, kamu juga akan diberi sambal matah yang pedas dan gurih.

5. Warung Tut Pyao

Warung Tut Pyao yang berada di Denpasar ini menyajikan menu tipat dengan kuah dan rasa yang autentik. Rasanya yang enak, pas dinikmati untuk menu sarapan pagi hari. Untuk dapat menikmati hidangan ini, Pins perlu mengeluarkan uang Rp10.000 saja. Dengan harga tersebut kamu sudah bisa menikmati tipat berisi suwiran ayam, lawar, kacang goreng, sambal matah, dan siraman kuah gurih.

Baca juga: 10 Rekomendasi Salon di Bali yang Cozy

6. Bubur Pak Lik Renon

Kalau pengin makan bubur ayam, kamu bisa datang ke Bubur Pak Lik Renon. Warung ini berlokasi di kawasan Monumen Bajra Sadhi, Denpasar. Keunikan dari bubur ini yakni kuahnya yang gurih dan enak. Selain bubur, mereka juga menyajikan menu lain seperti rawon dan lontong sayur.

7. Warung Nikmati Kuta

Kalau cari tempat sarapan pagi di Bali, kamu bisa datang ke Warung Nikmati Kuta. Tempat ini menyajikan beragam masakan Bali seperti nasi campur hingga lawar. Menariknya, kamu dapat memiliki sayur dan lauk yang disediakan sesuai selera.

8. Warung Bu Mi Canggu

Warung Bu Mi Canggu merupakan salah satu tempat sarapan pagi di Bali yang cukup terkenal. Lokasinya berada di sekitar Jalan Pantai Batu Balong, Canggu. Menu yang disajikan kebanyakan masakan Bali, seperti lawar dan ayam sisit. Menariknya, kamu bisa memilih nasi yang disajikan. Ada nasi merah, nasi kuning, serta nasi putih biasa.

Baca juga: 20 Rekomendasi Fine Dining Terbaik di Bali

9. Warung Indonesia Kuta

Kalau kamu menginap di kawasan Kuta, bisa sarapan di Warung Indonesia Kuta. Menu yang disajikan kebanyakan adalah masakan Indonesia. Ada nasi goreng, gado-gado, tahu, tempe, capcay, soto ayam, serta masakan Bali. Untuk harga tak perlu diragukan, semuanya terjangkau, kok.

10. Warung Wardani

Tempat sarapan di Bali terakhir yaitu Warung Wardani. Warung makan ini berlokasi di kawasan Jalan Yudistira Nomor 2, Denpasar Utara. Menu yang disajikan nasi campur, gado-gado, soto ayam, soto babad, hingga nasi kare.

Nah, itulah beberapa tempat sarapan pagi di Bali yang bisa Pins kunjungi. Kebanyakan menjual masakan Bali dengan cita rasa autentik. Jadi, Pins tak perlu ragu memilihnya.


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.

Tak hanya itu, Pinhome juga memfasilitasi pengajuan KPR, bekerjasama dengan bank-bank berikut ini: 

KPR Bank Maybank | KPR CIMB Niaga | KPR OCBC NISP | KPR Bank Mandiri | KPR Bank Danamon | KPR BNI | KPR UOB Indonesia | KPR BWS | KPR Maybank Syariah | KPR CIMB Niaga Syariah | KPR OCBC NISP Syariah | KPR Danamon Syariah | KPR Muamalat | KPR BTN | KPR BTN Syariah | KPR Bank Syariah Indonesia | KPR Panin Dubai | KPR Panin Bank | KPR Bank Permata

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.