15 Daftar Beach Club Terbaik di Bali

Dipublikasikan oleh M. Agung Septyanto ∙ 26 September 2023 ∙ 6 menit membaca

Bosan dengan suasana kota dan rutinitas? Ingin berlibur sejenak ke kota lain? Kamu bisa menjadikan Bali sebagai destinasi wisata. Kamu juga bisa mengunjungi beberapa beach club di Bali yang tentunya bisa menjadi alternatif untuk refreshing, Pins. 

Pantai memang menjadi salah satu keunggulan Pulau Dewata yang penuh dengan pura ini. Banyak sekali pengelola pantai yang membangun beach club di Bali dengan tujuan untuk mengakomodasi kebutuhan wisatawan lokal dan asing. 

Sebelum membahas mengenai kelebihan dan kekurangan smart door lock, kamu bisa cek estimasi harga rumah dan cek cara titip jual sewa rumah di Pinhome. Kamu juga bisa mencari tahu informasi rumah baru di Bogor, rumah baru di Jakarta Timur, Paradise Serpong City, dan Avoria Estate

1. Tropical Temptation Beach Club

beach club di bali
(Tiket)

Salah satu beach club terbaik di bali ini berlokasi di Melasti Beach 88, Ungasan, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali. Tropical Temptation ini cukup nyaman karena terdapat area yang langsung menghadap ke laut. Terdapat banyak area untuk duduk yang bisa kamu sewa bersama teman dan juga kolega. 

2. SugarSand

Sugar Sand berlokasi di Jl. Double Six, Seminyak, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Sugar Sand sebagai salah satu beach club terbaik di Bali mempunyai suasana yang nyaman, terdapat pohon di tengah kolam renang sehingga ketika berenang kamu pun akan merasa nyaman dan lebih rindang. 

3. Savaya Bali 

beach club di bali
(Savaya)

Savaya adalah salah satu beach club terbesar di Bali. Lokasinya berada di Jl. Belimbing Sari, Banjar Tambiyak, Pecatu, Uluwatu, Kabupaten Badung, Bali. Sebagai salah satu beach club di Bali yang cukup besar, Savaya menjadi beach club terbaik di Bali karena pemandangan yang indah kamu langsung bisa menatap pantai dari lokasi beach club tersebut. 

4. Wanna Jungle Pool & Bar

Berlokasi di Banjar Bresela Desa Bresela, Payangan, Kecamatan Ubud, Bali, Wanna Jungle adalah salah satu beach club terbesar di Bali. Seperti namanya Jungle Pool, kamu akan melihat pemandangan hutan belantara dari lokasi beach club, sehingga kamu akan merasa sedang berada di tengah-tengah alam sembari liburan Pins. 

5. Potato Head

beach club di bali
(Asia Bars & Restaurants)

Potato Head adalah salah satu beach club yang berlokasi di Bali dan berada di Petitenget St No.51B, Seminyak, Kuta Utara, Badung Regency, Bali. Potato Head menjadi salah satu beach club di Bali yang paling diminati. Lantaran lokasinya yang mudah dijangkau dan juga pemandangan Potato Head yang langsung ke arah laut. 

6. Ku De Ta Bali

Berlokasi di Jl. Kayu Aya No.9, Seminyak, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Ku De Ta merupakan salah satu beach club di Bali yang konsepnya adalah gabungan dari beach club, restoran dan kafe. Kamu bisa memilih area mana yang ingin kamu tuju apakah beach club, restoran untuk makan sembari menikmati pemandangan laut, atau kafe?

7. Cocoon 

Adalah salah satu beach club di Bali dengan kolam renang yang sangat luas. Menghadap ke area laut tentu menjadikan Cocoon sebagai pilihan untuk bersantai. Sembari minum, makan, berenang di swimming pool kamu juga bisa melihat pemandangan pantai dan laut.  

8. La Brisa Canggu

beach club di bali
(The Honeycombers)

Berlokasi di Jl. Pantai Batu Mejan, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali 80361, La Brisa Canggu adalah beach club terbesar di Bali. Kamu bisa menjadikan salah satu tujuan untuk bersantai karena konsep beach club ini seperti jungle di pinggir pantai yang menyatu dengan alam. 

9. Vue Beach Club

Berlokasi di Jalan Pantai Berawa Tibubeneng, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali 80361. Beach Club Vue ini menyatu dengan resort hotel dan juga mempunyai pemandangan yang langsung mengarah ke pantai. 

10. Finns Beach Club

Berlokasi di Jl. Pantai Berawa No.99, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali 80361. Finns beach club diklaim sebagai salah satu beach club terbaik di dunia dan beach club terbesar di Bali. Sebagai salah satu beach club terbaru di Bali, tentu Finns menawarkan banyak fasilitas menarik yang bisa kamu pilih ya Pins.

11. Sunday Beach

beach club di bali
(Trip Advisor)

Sunday beach adalah salah satu beach club terbaik di Bali yang mengusung tema dekat dengan pantai. Di sini agak sedikit berbeda dengan beach club lain yang mempunyai area berenang sendiri atau pool, dan teras untuk duduk-duduk santai sambil minum, Sunday beach berada di atas pasir pantai dan bisa langsung menikmati area laut di pinggirannya. 

12. Karma Beach

Konsep yang ditawarkan Karma Beach sama dengan Sunday di mana peletakan kursi untuk duduk berada di atas pasir pantai Pins. Karma Beach memberikan suasana yang nyaman untuk bersantai di dekat deburan ombak pinggir pantai. 

13. El Kabron Cliff

Salah satu keunggulan El Kabron Cliff sebagai beach club di Bali adalah kehadiran sunset theatre. Di sini kamu bisa duduk sembari menikmati minuman dan camilan lalu melihat matahari terbenam di sore hari. 

14. The Lawn Canggu

beach club di bali
(The Bali Bible)

Berlokasi di Jl. Pura Dalem, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali 80361. Suasananya sangat adem dan nyaman bagi kamu yang ingin duduk santai dan menikmati minuman. 

15. Flamingo Beach Club

Berlokasi di area Gianyar, Flamingo menjadi salah satu beach club yang memberikan kenyamanan bagi para tamu. Di sini kamu terdapat area duduk santai yang lengkap dengan ornamen flamingo warna merah muda nge-jreng (shocking pink) serta beberapa spot kafe yang bisa kamu jadikan tempat ngobrol dan minum. 

Baca juga:

Sumber Featured Image: Finns Beach Club


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Tak hanya itu, Pinhome juga memfasilitasi pengajuan KPR, bekerjasama dengan bank-bank berikut ini:


KPR Bank Maybank | KPR CIMB Niaga | KPR OCBC NISP | KPR Bank Mandiri | KPR Bank Danamon | KPR BNI | KPR UOB Indonesia | KPR BWS | KPR Maybank Syariah | KPR CIMB Niaga Syariah | KPR OCBC NISP Syariah | KPR Danamon Syariah | KPR Muamalat | KPR BTN | KPR Bank Syariah Indonesia | KPR Panin Dubai

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.