Kamus Istilah Properti

Admixture Beton

istilah properti

Admixture Beton

Admixture beton adalah bahan kimia berbentuk serbuk atau cairan yang digunakan sebagai tambahan pada adonan beton atau cor untuk keperluan tertentu.

Apa Itu Admixture Beton?

(readymix)

Admixture beton adalah bahan kimia berbentuk serbuk atau cairan yang digunakan sebagai tambahan pada adonan beton untuk keperluan tertentu. Penambahan bahan kimia ini biasanya dilakukan ketika proses pencampuran material-material untuk membuat beton atau adonan cor.

Ketika digunakan, normalnya bahan kimia yang akan ditambahkan tidak lebih dari 5% dari keseluruhan berat komposisi adonan beton. Penambahannya dilakukan ketika proses mixing atau batching (pencampuran material menjadi adonan).

Baca juga:

Fungsi Penambahan Bahan Admixture

admixture beton
(Alumtech)

Pada bagian ini, akan dibahas beberapa fungsi penambahan bahan admixture beton ke dalam adonan. Selengkapnya simak poin-poin yang tertulis di bawah ini.

  • Meningkatkan kualitas dari beton atau cor-coran yang dibuat.
  • Menghasilkan bidang atau beton yang tahan lama dengan masuknya banyak udara ke dalam adonan.
  • Bisa mengurangi kandungan atau kadar air dalam campuran sesuai dengan kebutuhan.
  • Mempercepat proses pengerasan adonan karena proses hidrasi akan lebih cepat terjadi.
  • Dapat membuat beton dan cor tahan akan air atau kedap air.
  • Memperlambat terikatnya adonan yang membuat proses pengerasan semakin lama.
  • Memperkecil kemungkinan terjadinya bleeding (mixing water) ke permukaan beton setelah pengecoran selesai dilakukan.
  • Dapat menghasilkan beton dengan bobot yang ringan.
  • Menimbulkan proses dispersi partikel semen saat dicampur dengan air.
  • Mencegah terjadinya segregasi (terpisahnya agregat atau batu kerikil berukuran besar dengan bahan-bahan lainnya).

Tipe-tipe Admixture Beton

admixture beton
(civilengineering)

Menurut ASTM C 494, ada sekitar tujuh tipe admixture beton yang beredar di pasaran. Masing-masing jenis memiliki fungsi tersendiri yang membedakannya dengan tipe lainnya.

Water reducing admixture: tipe a

Bahan tambahan ini digunakan untuk mengurangi kadar air pada adonan beton. Ketika dicampurkan, kadar semen dalam adonan tidak akan berkurang sama sekali. Ditambahkannya admixture ini juga bisa mempercepat proses adonan menjadi slump.

Retarding admixture: tipe b

Retarding admixture akan memperlambat proses terikatnya adonan beton. Jadi, adonan tidak akan mudah kering ketika diberi tambahan bahan kimia ini.

Bahan ini sering digunakan untuk proses pengecoran dengan tingkat kesulitan yang tinggi atau pengecoran di tempat yang memiliki cuaca panas. Begitu juga untuk proses pengiriman adonan beton yang jaraknya cukup jauh dari tempat peracikan.

Accelerating admixture: tipe c

Ketika membutuhkan kekuatan awal yang lebih tinggi daripada adonan cor atau beton biasanya, accelerating admixture bisa dijadikan tambahan campuran. Nantinya, adonan cor atau beton bisa lebih cepat mengeras karena bahan kimia ini mempercepat proses hidrasi.

Beberapa bahan kimia tipe ini antara lain: aluminium sulfat, aluminium chlorida, dan natrium sulfat. Bahan kimia ini cocok untuk dipakai di wilayah dengan kondisi cuaca dingin.

Retarding and water reducing admixture: tipe d

Admixture ini dapat mengurangi kadar air dan memperlambat proses hidrasi. Sehingga yang terjadi adalah proses terikatnya adonan cor atau beton makin lama.

Salah satu bahan kimia yang sering dipakai untuk mencetak beton karena kita bisa membentuk adonan terlebih dahulu tanpa takut campuran material cepat mengeras.

Accelerating and water reducing admixture: tipe e

Sesuai dengan namanya, jenis admixture ini dapat mempercepat terikatnya adonan serta mengurangi kadar air di dalamnya. Jadi, waktu pengapliasian adonan akan lebih sebentar karena campuran material tersebut akan lebih cepat mengeras.

Water reducing, high range admixture: tipe f

Admixture tipe f dapat mengurangi kandungan kadar air dalam adonan hingga 12%. Biasanya campuran ini dipakai untuk menaikkan tingkat konsistensi sesuai dengan kebutuhan peracik.

Water reducing, high range retarding admixture: tipe g

Jika mencari admixture yang dapat memperlambat proses terikatnya material dan mampu mengurangi kadar air, admixture tipe g adalah jenis yang dicari. Bahan kimia ini cocok digunakan untuk proyek yang memiliki keterbatasan ruang kerja dan sumber daya.

Baca juga:

Contoh Aplikasi Admixture Beton pada Bangunan

admixture beton
(Seismosoft)

Ketika proyek mengharuskan kita untuk mengaplikasikan adonan beton pada struktur bangunan yang tertutup rapat, maka admixture beton adalah salah satu jalan keluarnya.

Dengan membuat adonan beton yang dicampur dengan bahan kimia, kita bisa membuat adonan dapat mengeras dan solid. Adonan beton yang tercampur oleh bahan kimia juga lebih mudah untuk diaplikasikan untuk kasus-kasus khusus.

Misalnya, kita hanya bisa menerapkannya melalui saluran pengaplikasian berdimensi kecil. Karena konsistensi adonannya baik, hasilnya akan tetap merata dan mengisi seluruh bidang.

Kesalahan dalam Menggunakan Admixture Beton

(indiamart)

Pencampuran admixture beton baiknya dilakukan ketika semen, pasir, kerikil dan air sudah tercampur sesuai dengan takaran. Setelah itu, kita perlu melakukan pengadukan agar adonan merata dengan baik.

Kita tidak dapat menambahkan lagi material-material pembuat beton yang sudah terkomposisi dengan baik pada adonan yang sudah teraduk rata. Jika dilakukan, maka kualitas beton atau cor nantinya akan menurun.

Beberapa hal yang dapat terjadi jika adanya kesalahan dalam pencampuran adonan beton antara lain:

  • Adonan tidak dapat mengering dengan baik.
  • Hasil dari pengaplikasian berupa gumpalan-gumpalan adonan.
  • Beton atau cor pecah-pecah.

Baca juga:

Featured Image Source: Theconstructor.org

Editor: Syahya Rembulan


Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.