8 Nasi Uduk Terenak di Jakarta yang Bikin Nagih

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari ∙ 23 February 2023 ∙ 5 menit membaca

Nasi uduk merupakan kuliner Indonesia hasil persilangan antara budaya Jawa dan Melayu. Nasi uduk terenak di Jakarta ini bahkan melegenda dari generasi ke generasi. Umumnya menjadi pilihan menu makan pagi maupun makan siang bersama keluarga. Harganya terjangkau dan sukses bikin nagih karena tekstur nasi yang pulen dan gurih.

Nasi Uduk Betawi Mpok Yuyun

(Pexels/Foto Hanya Ilustrasi)

Nasi uduk terenak di Jakarta pertama adalah milik Mpok Yuyun. Lokasinya di area tanah abang dengan pilihan lauk bervariasi. Walaupun memiliki banyak lauk namun yang paling difavoritkan adalah ayam gorengnya. 

Dagingnya lembut dengan racikan bumbu yang pas. Apalagi jika dicocol dengan sambal maka rasanya semakin maknyus. Restoran ini buka 24 jam penuh.

Alamat: Jl. Jati Bunder 3 No.10, RW.9, Kb. Kacang, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat

Nasi Uduk Ayam Goreng Zainal Fanani

(kedai-nasi-uduk-ayam-goreng-zainal-fanani)

Nasi uduk terenak di Jakarta selanjutnya adalah Nasi Uduk Ayam Goreng Zainal Fanani. Menu nasi uduknya mendapatkan julukan sebagai The Real Nasi Uduk Kebon Kacang.

Hidangan andalannya yaitu ayam kampung goreng yang diungkep selama 4 jam memakai bumbu kuning. Seporsi nasi uduk dan ayam kampung gorengnya dihargai Rp25.000.

Alamat: Jl. Kb. Kacang 8 No.5, RT.1/RW.5, Kb. Kacang, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat

Nasi Uduk Ibu Haji

(nasi-uduk-ibu-haji)

Nasi Uduk Ibu Haji buka 24 jam yang membuat pengunjungnya bisa datang jam berapapun. Varian lauk pauknya yang ada di sini antara lain ayam, ati ampela, semur jengkol dan lainnya. Bila malas datang ke resto bisa pula memesan secara online, lho.

Selain menyediakan nasi uduk tersedia pula pilihan menu nusantara lainnya. Misalnya nasi kuning, nasi padang, ketoprak, karedok hingga nasi kulit.

Alamat: Jl. Pangeran Jayakarta No.4c, RT.2/RW.1, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat

Nasi Uduk Ibu Sum

(Instagram/nasiudukibusum_)

Nasi uduk terenak di Jakarta yang legendaris adalah nasi uduk Ibu Sum. Saking terkenalnya nasi uduk Ibu Sum sering wara-wiri di TV dan direview pecinta kuliner. Lauknya bervariasi mula dari jengkol, telur balado, kikil hingga cumi cabai hijau.

Lauk jengkol di sini juga tidak bau dengan tekstur empuk dan berpadu sempurna bersama nasi uduk serta kerupuk. Restorannya hanya buka setiap Minggu-Jumat pada pukul 17.00-23.00 WIB saja.

Alamat: Jalan Kartini Raya Nomor 55, RW.3, Kartini, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat

Nasi Uduk Kota Intan

(nasiudukkotaintan)

Ada beberapa alasan kenapa nasi uduk Kota Intan menjadi nasi uduk terenak di Jakarta. Salah satu alasannya adalah memiliki banyak varian lauk seperti jeroan, ankea seafood, ikan goreng, burung dara goreng hingga ayam.

Alasan kedua adalah harganya yang gak bikin kantong jebol yakni mulai dari Rp5.000 untuk lauk dan sayurnya. Rumah makan ini telah melayani lebih dari 4 dekade. Jika ingin ke sini pastikan Pins datang pada pukul 18.00-02.00 WIB.

Lokasinya gampang dikenali karena berada di pinggir jalan. Meskipun begitu Pins harus sabar mengantri sebab nasi uduk Kota Intan juga melayani pesan antar makanan.

Alamat: Jalan Samanhudi depan GKI Samanhudi, RT.1/RW.8, Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar

Nasi Uduk Kebon Kacang Puas Hati Ibu Tati

(Pxhere/Foto Hanya Ilustrasi)

Nasi uduk terenak di Jakarta ini tak pernah sepi pengunjung. Apalagi saat jam makan siang hingga makan malam. Nasi uduk yang ditawarkan bisa dengan berbagai lauk seperti rempela, empal, ayam kampung goreng, usus, babat dan sambalnya yang khas.

Tempat makan ini sudah ada sejak 1980 yang buka setiap pukul 12.00-00.00 WIB. Harga nasi uduknya berkisar Rp3.000an, ayam serta jeroan sekitar Rp20.000 dan sate udang mulai dari Rp18.000.

Alamat: Jl. Kb. Kacang 1 No.63, RW.5, Kb. Kacang, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat

Nasi Uduk Bang Udin

(Pxhere/Foto Hanya Ilustrasi)

Dibuka sejak tahun 1986 rasa nasi uduknya tak pernah tergantikan. Nasi uduk Bang Udin buka setiap pukul 17.00-00.30 WIB. Macam-macam lauknya antara lain semur jengkol, bakwan, udang goreng, perkedel, pepes ikan teri, rendang ati ampela dan lainnya.

Untuk menikmati hidangan di sini cukup sediakan Rp14.000 saja. Harga bisa bertambah tergantung lauknya.

Alamat: Jl. Palmerah Barat No.25A, RT.1/RW.15, Palmerah, Kec. Palmerah, Kota Jakarta Barat

Nasi Uduk Bu Amah 

(Pxhere/Foto Hanya Ilustrasi)

Nasi Uduk Bu Amah juga sudah lama berdiri yakni sejak 1965. Lokasinya dalam gang dan tanpa papan nama besar. Lauknya berupa ayam goreng ditambah bawang goreng renyah.

Harga per porsi nasi uduknya mulai dari Rp10.000 saja. Restoran ini mulai buka pukul 16.00-18.00 WIB setiap Senin-Sabtu.

Alamat: Jl. Pengukiran 2/6H, RT 006/04, Pekojan, Tambora, Jakarta Barat

Bicara tentang nasi uduk terenak di Jakarta nyatanya tersedia banyak pilihan. Restorannya bahkan sudah ada dari beberapa dekade lalu. Pilihan menu bervariasi dari aneka daging hingga sayur-sayuran. Cocok untuk menjadi menu santap siang maupun makan malam.

Baca juga:

Featured image source: Pexels


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Tak hanya itu, Pinhome juga memfasilitasi pengajuan KPR, bekerjasama dengan bank-bank berikut ini:

KPR Bank Maybank | KPR CIMB Niaga | KPR OCBC NISP | KPR Bank Mandiri | KPR Bank Danamon | KPR BNI | KPR UOB Indonesia | KPR BWS | KPR Maybank Syariah | KPR CIMB Niaga Syariah | KPR OCBC NISP Syariah | KPR Danamon Syariah | KPR Muamalat | KPR BTN | KPR BTN Syariah | KPR Bank Syariah Indonesia | KPR Panin Dubai

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.