10 Rekomendasi Cafe Outdoor di Sekitar BSD

Dipublikasikan oleh M. Agung Septyanto ∙ 8 September 2023 ∙ 6 menit membaca

Pins, apakah kamu sedang mencari rekomendasi cafe outdoor BSD untuk hangout? Pas sekali kalau begitu, karena di sini tersedia beberapa rekomendasi cafe outdoor di BSD. BSD memang terkenal menjadi salah satu kota mandiri yang punya banyak fasilitas, termasuk fasilitas umum untuk hiburan seperti cafe. 

Namun, sebelum kita melanjutkan pembahasan soal cafe outdoor BSD, kamu bisa cek estimasi harga rumah. Selain itu kamu juga bisa cek cara pengajuan KPR. Semua informasi tersebut tersedia di website Pinhome ya Pins! 

Apabila kamu sedang cari rumah di Bogor, mencari rumah di Jakarta Timur, rumah di Paradise Serpong City dan Bali Resort Tangerang bisa juga cari di Pinhome.

Mengenal Wilayah BSD

BSD atau Bumi Serpong Damai merupakan sebuah kota terencana yang berlokasi di Tangerang Selatan, Banten. Sebagai salah satu kota satelit atau kota penyangga Jakarta, BSD City ini menjelma menjadi sebuah kawasan kota mandiri yang di atasnya berdiri area perkantoran, pusat perbelanjaan mulai dari AEON, IKEA, Summarecon Serpong, dan lokasi terkenal lain seperti ICE BSD, hingga lokasi apartemen mewah. Daerah ini pun telah terintegrasi dengan kota Jakarta sehingga banyak masyarakat yang melakukan commuting dari BSD ke Jakarta untuk bekerja. 

Baca juga: 12 Rekomendasi Cafe di SCBD yang Seru untuk Nongkrong

Sebagai kota terencana, BSD City menawarkan lokasi pemukiman yang memadai mulai dari beragam fasilitas belanja di pasar tradisional, akses transportasi, mall, kafe, restoran, rumah sakit dan sebagainya. Namun, untuk beberapa area memang masih sepi karena masih dalam tahap pengembangan Pins. Di sisi lain banyak juga cafe outdoor di BSD yang bisa dijadikan lokasi untuk bersantai. Yuk cek informasi selengkapnya berikut ini! 

10 Cafe Outdoor BSD

cafe outdoor bsd
(Pinhome)

Pins, berikut ini ada beberapa cafe outdoor di BSD yang bisa kamu jadikan sebagai rekomendasi. Yuk cek informasi selengkapnya. 

1. Tamper Coffee

Cafe outdoor BSD yang pertama bisa kamu kunjungi adalah Tamper Coffee. Kafe ini berlokasi di The Breeze BSD City Blok IU 11, Cisauk, Sampora, Kec. Cisauk, Kabupaten Tangerang, Banten 15345. Jam buka kafe ini adalah mulai pukul 10.00 pagi hingga 22.00 malam. Dari luar kafe ini mempunyai dinding kaca yang transparan dan bisa dilihat dari luar. Selain ada area indoor, kamu juga bisa memanfaatkan area outdoor untuk menikmati kopi dan juga duduk bersantai Pins.  

2. Lot 9 Cafe and Restaurant

Selanjutnya ada Lot 9 Cafe and Restaurant yang merupakan cafe outdoor BSD yang bisa kamu kunjungi. Kafe ini berlokasi di Jalan Arteri Bintaro No. 78 Bintaro Jaya Sektor 9, Pondok Pucung, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten. Jam operasional dari Lot 9 Cafe ini adalah pukul 08.00 pagi hingga 22.00 malam. 

3. Ta Coffee

cafe outdoor bsd
(Kompas)

Selanjutnya ada Ta Coffee, sebuah cafe outdoor yang bisa kamu kunjungi selepas pulang kerja Pins. Lokasi dari Ta Coffee ini ada di Ruko South Goldfinch Blok SGD-06, Spring Boulevard Summarecon, Cihuni, Serpong Sub-District, Tangerang, Banten 15332. Untuk jam operasionalnya mulai pukul 07.00 sampai 21.00 malam. 

Baca juga: 20 Rekomendasi Cafe di Harapan Indah, Enak buat Ngopi Cantik!

4. Ol’ Pops Coffee

Ol’ Pops Coffee adalah salah satu cafe outdoor BSD yang lokasinya berada di Jl. Ciater Ruko RJ 3A, Nusa Loka BSD, Rawa Mekar Jaya, Serpong, Tangerang Selatan, Banten. Jam operasional dari cafe ini adalah Senin sampai Minggu. Untuk Senin sampai Kamis buka 12 jam mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam, sementara Jumat sampai Minggu buka 13 jam dari jam 10 pagi hingga 11 malam.  

5. Kebun Latte

cafe outdoor bsd
(Berita Kalteng)

Kebun Latte adalah salah satu cafe yang mengusung konsep seperti kebun dan sedikit semi hutan pasalnya di sekitar cafe terdapat beberapa pohon yang tinggi. Pohon tinggi itu pun menjadi peneduh alami yang bisa melindungi kamu dari terik matahari. Lokasi dari Kebun Latte berlokasi di Jl. H. Jamat No.12LA, Ciater, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten. Jam buka dari Kebun Latte adalah Senin sampai Minggu mulai pukul 8 pagi. 

6. Kopi Nako Alam Sutera

Cafe outdoor di BSD selanjutnya adalah Kopi Nako Alam Sutera. Lokasi dari Kopi Nako ini berada di Jl. Alam Utama No.5, Pakulonan, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten. Buka dari hari Senin hingga hari Minggu mulai pukul 8 pagi ya Pins.

7. Brothers Coffee

cafe outdoor bsd
(Arkademi)

Cafe BSD outdoor selanjutnya adalah Brothers Coffee. Letak dari kafe ini berada di Jl. Cilenggang 1 No.53, Cilenggang, Kec Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten. Daya tarik dari kafe ini tentu adalah lokasinya yang menarik dan bisa menjadi lokasi untuk nongkrong dan bersantai yang nyaman buat kamu dan teman-teman. 

8. Kedai Kopi Mantap Djiwa

Cafe outdoor di BSD selanjutnya adalah Kedai Kopi Mantap Djiwa. Lokasi dari kafe ini berada di Jl. Bima Raya No.12B, Bintaro, Kec. Pesanggrahan. Terdapat area outdoor yang nyaman digunakan untuk menyantap minuman dan memakan kudapan yang tersedia di kafe ini Pins. 

Baca juga: 12 Rekomendasi Cafe yang Enak untuk Nongkrong di Cilandak

9. Rupa Space

cafe outdoor bsd
(Wikipedia)

Adalah sebuah cafe outdoor di BSD yang lokasinya berada di Jl. Jelupang Raya No.2, RT.61/RW.10, Jelupang, Serpong Utara, South Tangerang City, Banten. Kafe ini buka mulai dari 4 pagi Pins dan tutup pada pukul 9 malam sehingga kamu bisa menikmati kopi di sini sejak pagi. 

10. Sore Izakaya BSD

Sore Izakaya BSD adalah salah satu cafe yang lokasinya ada di Jl. Palm Anggur No.1, RT.1/RW.7, Rw. Buntu, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan. Buka mulai pukul 10 pagi dan tutup 10 malam. Kamu bisa menikmati makanan dan minuman di sini bersama rekan Pins.

Baca juga: 24 Rekomendasi Cafe di Cipete, Dijamin Betah!

Itu saja informasi mengenai cafe outdoor BSD. Semoga penjelasan di atas memberikan inspirasi bagi kamu untuk berkunjung ke salah satu kafe di atas ya. 

Featured Image: Rukita


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Tak hanya itu, Pinhome juga memfasilitasi pengajuan KPR, bekerjasama dengan bank-bank berikut ini:
KPR Bank Maybank | KPR CIMB Niaga | KPR OCBC NISP | KPR Bank Mandiri | KPR Bank Danamon | KPR BNI | KPR UOB Indonesia | KPR BWS | KPR Maybank Syariah | KPR CIMB Niaga Syariah | KPR OCBC NISP Syariah | KPR Danamon Syariah | KPR Muamalat | KPR BTN | KPR Bank Syariah Indonesia | KPR Panin Dubai

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.