BlogPemilik PropertiDesain Hunian10 Referensi Motif Tegel Lantai yang Menarik
0
0

10 Referensi Motif Tegel Lantai yang Menarik

Dipublikasikan oleh Intania Haura dan Diperbarui oleh Intania Haura

Des 2, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Tegel merupakan lantai bermotif unik tampilannya yang mempunyai sejarah panjang. Lantai tegel telah lebih dulu didatangkan dari Spanyol dan Portugal dengan sebutan Azulejo. Sejarah salah satu perusahaan tegel kuni di Indonesia ternyata memiliki hubungan dengan pabrik pengrajin lantai ubin bernama Tegel & Beton Kunci di Pulau Jawa. Pada artikel ini, Pinhome akan memberikan beberapa referensi motif tegel lantai yang menarik.

Pada tahun 1929 ubin semen dengan cepat mendapatkan popularitas perkembangan sehabis menyebar ke daerah Yogyakarta. Pabrik mulai untuk memproduksi tegel ke bangunan-bangunan bersejarah seperti Keraton Yogyakarta. Sayangnya, kondisi geopolitik yang meningkat juga mempengaruhi industri yang satu ini cukup lama. Untungnya, tegel yang dahulu sempat turun namanya, saat ini kembali diminati dan dikenal hingga sekarang.

Pins bisa memilih unit-unit di Pinhome seperti rumah di Pesona Ciputih atau rumah di Bogor lainnya. Tidak hanya rumah baru, Pins juga bisa mempertimbagkan rumah bekas seperti rumah second di Jakarta Pusat. Inspirasi rumah nyaman dan cantik lainnya juga dapat Pins temukan di Rumah Ekslusif, kumpulan rumah pilihan untuk kamu dari Pinhome.

Baca juga: 

Referensi Motif Tegel Lantai yang Menarik

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, tegel lantai banyak digunakan dahulu untuk beberapa bangunan yang mempunyai sejarah. Dan saat ini, banyak orang yang kembali tertarik untuk menggunakan motif tegel lantai. Berikut ini beberapa referensi motif tegel lantai yang menarik yang dapat Kamu aplikasikan di hunian Kamu.

1. Keramik Dapur Motif Tegel

Source : Tilebar

Motif tegel lantai yang pertama yaitu keramik dapur motif tegel. Apakah Kamu tahu jika trennya saat ini banyak penghuni merenovasi rumah terutama backsplash di ruangan dapur dengan tegel? Tegel memiliki suatu kelebihan ukurannya yang lebih tebal walaupun mungkin tidak menjamin lebih kuat dari keramik atau granite tile.

Menggunakan tegel dapat lebih menghidupkan suasana dapur dengan mengkombinasikan corak berwarna. Kamu juga dapat menggunakan dan mengkombinasikan corak tegel yang menarik dan tidak sama satu dengan lainnya.

2. Lantai Kamar Mandi Motif Tegel

Source : Backsplash

Fungsi dari kamar mandi sekarang ini tidak hanya digunakan untuk membersihkan diri saja akan tetapi juga beralih sebagai mandi relaksasi utama. Jika Kamu termasuk kategori yang satu ini, penting untuk memilih tegel dengan motif yang mudah dipadupadankan dengan beberapa elemen lainnya.

Selain itu jika Kamu merupakan orang yang mempunyai jiwa muda, maka terdapat motif stanford yang cantik dan warna yang tidak pasaran. Atau mungkin Kamu juga dapat memilih motif moroccan yang mengutamakan kesan elegan dan eksotis. Keramik tegel yang otentik juga mempunyai tekstur pada gambarnya dan membuatnya cocok untuk diaplikasikan di lantai kamar mandi.

3. Ruang Keluarga Lantai Tegel

Kamu juga dapat memadukan dua warna keramik lantai sekaligus. Bisa juga, Kamu menggunakan keramik lantai dengan motif khas pada satu sisi ruang sebagai aksen ataupun sebagai pemisah fungsi dari suatu ruangan. Terutama penggunaan tegel pada lantai juga dapat menonjolkan karakter handmade jika dibandingkan dengan keramik ubin dengan material lainnya.

4. Motif Tegel Di Ruang Makan

Source : Bobedre

Pada area ruang makan yang telah didominasi dengan warna klasik misalnya seperti coklat, Kamu juga dapat membuatnya menjadi terliat lebih klasik lagi dengan pemakaian ubin tegel motif bunga dengan warna yang senada. Tidak hanya itu saja, ubin klasik warna coklat yang digunakan seperti karpet juga dapat membuat tampilan area ruang makan Kamu menjadi lebih menarik.

5. Motif Tegel di Kamar Tidur

Source : Coem

Lantai tegel adalah salah satu jenis lantai yang cukup tua yang telah lama dan mempunyai banyak kelebihan seperti sejuk, perawatan yang mudah, memberi kesan yang adem, dan mempunyai beragam pilihan motifnya. Jika kamar Kamu terkesan monoton, Kamu bisa memberikan beberapa sentuhan berbeda. Contohnya saja dengan memilih warna ubin yang sedikit berbeda dengan keseluruhan warna ruangan.

6. Motif Tegel Lantai untuk Taman Belakang

Corak warna tegel cerah seperti biru, hijau, dan kuning akan menghadirkan kesan taman yang kuat. Motif-motif bulat juga dapat memberikan sentuhan lembut dan sangat sempurna untuk taman belakang rumah Kamu. Sebagai pelengkap, letakkan beberapa kursi bersama satu meja besar agar area taman menjadi multifungsi.

7. Tegel di Area Koridor Rumah

Tegel dengan motif kotak-kotak untuk koridor rumah dapat memberikan kesan yang mewah dan indah. Tidak luput dari motif mozaik di koridor rumah dengan berbagai macam corak, juga dapat membuat nuansa yang sangat istimewa.

8. Lantai Teras Motif Tegel

Source : Live Space

Teras merupakan etalase rumah yang dapat memberikan kesan utama bagi para tamu yang datang berkunjung. Oleh sebab itu, Kamu juga dapat memadukan antara warna-warna cerah agar mendapatkan tampilan terasa yang lebih fresh. Akan tetapi, Kamu juga dapat mengkombinasikan warna-warna mencolok seperti hijau mudah, kuning, merah muda, dan warna-warna mencolok lainnya dengan warna netral agar detailnya juga lebih terasa.

9. Tegel di Eksterior Rumah

Fungsi tegel utamanya menfokuskan tampilan yang menarik yang terpancarkan. Sehingga dengan corak dan warna yang netral seperti monokrom, tentunya dapat membuat eksterior rumah Kamu terlihat lebih berkarakter.

10. Motif Tegel Jadul

Walaupun populer di Indonesia pada tahun 1980-an, lantai tegel merupakan motif dekoratif kuno yang sudah eksis sejak abad ke-13. Desain klasik juga cenderung tidak lekang dimakan oleh zaman. Tren gaya lawas juga selalu berhasil naik daun untuk digunakan pada zaman sekarang ini.

Itu dia beberapa motif tegel lantai yang menarik. Semoga informasi yang Pinhome sampaikan dapat bermanfaat untuk Kamu semua.

Baca juga:

Source Feature Image: Pixabay


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Crown Regency dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download