20 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Depok, Dijamin Betah!

Dipublikasikan oleh Komarudin Subekti dan Diperbarui oleh anni ∙ 28 December 2021 ∙ 14 menit membaca

Sebagai salah satu kota penyokong ibukota Jakarta, Kota Depok terus bergerak maju. Meskipun usianya masih terbilang muda, yaitu baru 22 tahun, tetapi perkembangannya cukup pesat. Terbukti dari berbagai macam pembangunan yang ada di Depok, mulai dari pusat perbelanjaan, institusi pendidikan, perumahan, penginapan atau hotel, hingga tempat nongkrong di Depok semuanya telah tersedia dengan lengkap.

Pinhome – Depok memiliki lokasi yang cukup strategis, salah satunya karena letaknya berada cukup dekat dengan Jakarta. Di samping itu, Depok juga memiliki beberapa ikon dan berbagai fasilitas pendukung yang menarik. Hal ini yang lantas membuat banyak orang memilih Depok sebagai tempat tinggal dan menjadi salah satu tempat tujuan rekreasi.

Kota Depok juga ramah terhadap generasi muda, ini dibuktikan dengan maraknya tempat nongkrong di Depok yang menjadi pilihan para anak muda untuk sekadar menghabiskan waktu bersama teman atau mengerjakan tugas-tugas kampus. Tidak sulit mencari tempat nongkrong yang sesuai di Depok karena banyak yang telah didesain mengikuti tren terkini sehingga tidak akan membuat bosan.

Berikut beberapa rekomendasi tempat nongkrong di Depok yang akan membuat betah.

Walking Drums

tempat nongkrong di depok
(Brisik ID)

Sebelumnya, Walking Drums telah sukses dibuka di kawasan Blok M, Jakarta Selatan. Kini, kafe satu ini juga telah membuka cabang di Depok, tepatnya di daerah Jalan Margonda Raya. Walking Drums bisa menjadi pilihan nongkrong yang seru, apalagi tersedia WiFi gratis di sana.

Untuk menunya, tersedia berbagai makanan ala western dan Indonesia. Tersedia berbagai macam kudapan lezat yang variatif dengan tampilan yang memanjakan mata. Selain makanannya yang menggugah selera, aneka minuman, seperti kopi dan jusnya juga juara. Kualitas kopi di Walking Drums juga sangat diperhatikan sehingga dapat tersaji sangat sempurna.

Walking Drums memiliki konsep indoor dan outdoor. Bila cuaca cerah, para pengunjung bisa menikmati suasana yang cozy dan intimate di area luar ruangan kafe yang begitu mengesankan.

Lokasi Walking Drums Depok : JL. Margonda Raya No. 426, Pondok Cina, Beji, Depok.

Kopi Nako

tempat nongkrong di depok
(Bikin Artikel)

Salah satu tempat nongkrong di Depok yang sangat hit, Kopi Nako tidak pernah gagal memuaskan setiap pengunjungnya. Tempat ngopi satu ini sangat menarik, terlihat dari bangunannya yang mencolok karena menyerupai rumah kaca.

Karena didominasi dengan material kaca, maka tempat ini bisa mendapatkan cahaya alami matahari secara maksimal. Pada area luar ruangannya, dipenuhi dengan berbagai macam pepohonan rimbun yang membuat suasana menjadi lebih sejuk.

Kopi Nako menyediakan berbagai macam menu masakan Indonesia, seperti nasi rames, nasi goreng, aneka olahan mi, dan kwetiau. Untuk pilihan kopinya sendiri ada kopi babeh, pandan latte, chocopresso, dan lain-lainnya. Bagi kamu yang tidak menggemari kopi, tenang saja karena tersedia pula menu minuman, seperti teh dan jus buah.

Lokasi Kopi Nako Depok : JL. Margonda Raya Nomor 38, Pancoran Mas, Depok.

Beranda Depok Cafe & Resto

tempat nongkrong di depok
(Kaskus)

Bila menginginkan tempat nongkrong di Depok dengan suasana asri dan hijau, Beranda Depok Cafe & Resto patut kamu coba. Kafe ini memiliki pemandangan yang sedikit berbeda dari tempat nongkrong lain yang ada di Depok. Beranda Depok memiliki pemandangan hutan bambu yang luas dan hijau.

Dibangun di daerah tepian kali Ciliwung, Beranda Depok menawarkan pengalaman kongko yang mengasyikan. Kamu dapat menikmati rimbun dan hijaunya bambu dari ketinggian di salah satu ruangan kafe. Area outdoor-nya berada di lantai atas dan menyerupai beranda rumah, asal nama dari kafe ini sendiri.

Menu yang ditawarkan cukup beragam, mulai dari masakan Indonesia, western, hingga makanan-makanan khas Asia. Selain makanan utama, ada pula aneka makanan pencuci mulut yang khas, kopi, teh, dan berbagai menu andalan lainnya.

Lokasi Beranda Depok Cafe & Resto : JL. Kartini 11K-L, Pancoran Mas, Depok.

Koti Kopi

tempat nongkrong di depok
(Jabar INews)

Koti Kopi menempati bangunan dengan 3 lantai. Lantai pertama dan kedua menggunakan paduan material kayu dan besi sebagai dekorasi interiornya. Sementara pada lantai 3, dibuat menjadi rooftop dengan didominasi oleh berbagai tanaman hias yang cantik.

Koti Kopi menawarkan kenyamanan maksimal bagi para pengunjungnya. Di sana, pengunjung dapat saling mengobrol bersama teman, mulai dari bercanda ria, mengerjakan tugas-tugas, hingga membicarakan bisnis. Suasananya yang hangat menjadikan Koti Kopi sebagai salah satu rekomendasi tempat nongkrong terbaik di Depok.

Ada banyak menu yang bisa kamu pilih. Mulai dari makanan ringan, seperti kentang goreng, aneka brownies, donat, gorengan, hingga pisang cokelat. Makanan berat juga tersedia di Koti Kopi, seperti nasi ayam, nasi sapi, spaghetti, dan lain-lainnya. Untuk menu kopinya, ada koti kopi dan koti enak sebagai menu signature, ada juga affogato, coffee latte, caramel latte, vanilla latte, hingga Vietnam drip.

Lokasi Koti Kopi : JL. Nusantara Raya No. 282, Pancoran Mas, Depok.

Lampaoe Coffee and Culture

tempat nongkrong di depok
(Instagram/lam.paoe)

Salah satu kepuasan batin dalam mencari tempat nongkrong terbaik adalah bila kita menemukan hidden gems atau tempat tersembunyi yang memiliki berbagai keunggulan berbeda. Lampaoe mengusung konsep coffee and culture dan menjadi salah satu kafe hidden gems di Depok.

Lokasinya memang agak jauh dari pusat Kota Depok, tetapi menawarkan segudang pengalaman menarik. Bangunannya berupa rumah Joglo khas Jawa. Di sana, kamu tidak hanya menikmati sajian menu terbaik saja, tetapi juga dapat menyaksikan langsung berbagai aktivitas seni, seperti melukis, bermain piano, dan kegiatan lainnya.

Menu kopi yang bisa dipesan di Lampaoe di antaranya adalah kopi tubruk, Vietnam drip, espresso, dan butterscotch. Sedangkan untuk menu non kopi kamu bisa memesan es cokelat atau cokelat hangat, red velvet, green tea, dan lain-lainnya. Untuk kudapannya ada otak-otak, kentang goreng, dan aneka gorengan.

Lokasi Lampaoe Coffee and Culture Depok : JL. H. Sarmat No. 11, Bojongsari, Depok.

Louis Cafe

tempat nongkrong di depok
(Radar Depok)

Jika kamu menyukai tempat-tempat dengan arsitektur zaman dulu, seperti Lampaoe Coffee and Culture, mungkin kamu juga akan tertarik dengan Louis Cafe. Bangunannya berupa rumah mewah dengan dominasi warna putih dan halaman yang luas. Walaupun bangunannya terkesan jadul, tetapi Louis Cafe memiliki suasana yang instagenik yang sangat cocok digunakan untuk bersantai dengan para kawan.

Menu makanan yang dihadirkan Louis Cafe tidak berbeda dengan menu pada kafe-kafe lainnya. Namun,tentu saja dengan rasa yang otentik dan khas. Berbagai menu yang bisa ditemukan, seperti nasi goreng kecap, ayam goreng, brownies, dan aneka gorengan. Untuk menu minumannya, Louis Cafe menawarkan beragam latte, americano, affogato, dan lain-lainnya.

Lokasi Louis Cafe Depok : JL. Mawar No. 22, Pancoran Mas, Depok.

Tamelo Atap Cafe

tempat nongkrong di depok
(Pergikuliner)

Menikmati Kota Depok bisa dengan berbagai macam cara. Salah satunya yang bisa kamu coba adalah memandang sunset dengan latar belakang perkotaan dari tempat yang tepat. Tamelo Atap Cafe dapat menjadi pilihan terbaiknya, terutama bagi anak-anak indie penikmat senja.

Lokasinya tidak jauh dari Universitas Indonesia, kafe yang mengusung tema modern ini menyediakan rooftop nyaman untuk menikmati indahnya pemandangan Kota Depok dari atas. Letak persisnya berada di dalam apartemen Taman Melati Margonda lantai 25.

Menu minuman yang menjadi favorit di Tamelo adalah Tamelo Rainbow. Sedangkan menu makanannya, tersedia berbagai macam makanan ringan, seperti salad, sup, aneka roti lapis dan burger. Makanan berat juga tersedia, seperti nasi goreng, pasta, dan mi. Tersedia pula beraneka macam menu kopi, teh dan jus.

Lokasi Tamelo Atap Cafe : Rooftop Lt. 25 Apartemen Taman Melati Margonda 2 Tower C, JL. Raya Margonda No. 525A, Pondok Cina, Beji, Depok.

Jacob Koffie Huis

tempat nongkrong di depok
(Tabloid Bintang)

Mirip dengan Louis Cafe, Jacob Koffie Huis juga memiliki arsitektur rumah kuno peninggalan Belanda dengan dominasi warna putih pada dinding temboknya. Halaman kafe cukup luas dan rindang sehingga udara di sekeliling terasa sejuk.

Konsep yang diusung oleh tempat nongkrong di Depok satu ini adalah ngopi di rumah sendiri, menjadikannya tempat cozy bagi para pengunjung, baik untuk yang hanya sekadar mengobrol, bersantai, ataupun mengerjakan tugas.

Makanan yang bisa ditemukan di Jacob Koffie Huis, di antaranya adalah pasta, sandwich, dan salad. Minumannya, ada bermacam-macam varian kopi, teh, cokelat, dan jenis-jenis minuman lainnya.

Lokasi Jacob Koffie Huis : JL. Kemuning No. 1, Pancoran Mas, Depok.

Emily Coffee Society

(Pergi Kuliner)

Kedai kopi satu ini berkonsep listening space. Di tempat tersebut diputar piringan hitam berisi lagu-lagu hit dari masa ke masa. Bangunan kafe juga terlihat begitu estetik karena berupa rumah panggung lama berwarna cokelat alami.

Emily Coffee Society memiliki dua area, yaitu area indoor dan outdoor yang hanya memuat beberapa puluh pengunjung saja. Meskipun tempatnya kecil karena tidak dapat memuat banyak pengunjung, tetapi berkesan sangat eksklusif.

Menu kopi di sana cukup berbeda karena menghadirkan coffee mocktail. Tenang saja, kopi yang disajikan bebas alkohol. Menu coffee mocktail dibuat secara maksimal dengan unsur mixology dengan basis cold brew dan espresso.

Lokasi Emily Coffee Society : JL. Jambu No. 2, Pancoran Mas, Depok.

Missbar Cafe

tempat nongkrong di depok
(Liburanyuk)

Missbar Cafe cukup viral di kalangan para anak muda, baik yang berasal dari Depok maupun luar Depok. Letaknya sangat dekat dengan stasiun kereta sehingga kamu tidak perlu bingung mencari kendaraan lain ketika akan ke Missbar Cafe. Bila beruntung, saat sedang bersantai di sana, kamu juga akan melihat kereta yang lewat.

Konsep Missbar Cafe sendiri mengusung gaya summer vibes seperti kafe-kafe di Bali. Area kafe sendiri terdiri dari semi outdoor dan outdoor yang dirancang demi kepuasan para pengunjungnya. Pada area luar ruangan, terdapat rumput sintetis yang melapisi lantai dan ada pula mini bar yang desainnya dibuat dari bambu.

Menu makanan di Missbar terdiri dari makanan pembuka, aneka nasi goreng, dan bermacam-macam bakmi, serta menu hidangan penutup. Menu minumannya sendiri kamu bisa memilih kopi, teh, mocktails, dan milkshake.

Lokasi Missbar Cafe : JL. Kemiri Muka, Beji, Depok.

Kode-in Coffee and Eatery

tempat nongkrong di depok
(Pergikuliner)

Tempat nongkrong di Depok bukan hanya untuk teman-teman saja, tetapi beberapa juga bisa digunakan sebagai tempat untuk berkumpul bersama dengan keluarga. Kode-in Coffee and Eatery menyediakan berbagai pilihan camilan yang sudah pasti disukai oleh anggota keluarga.

Selain kopi, banyak juga menu minuman lain yang menjadi favorit. Namun, bila ke tempat ini kamu harus coba menu kopi signature-nya yang bernama Es Kodein Keras. Untuk makanan beratnya, tersedia pilihan menu khas Indonesia dan western. Harganya masih cukup terjangkau.

Arsitekturnya cukup menarik karena menggunakan beragam ornamen seni yang estetik dengan dinding batu bata yang dibiarkan tanpa diplester. Lantainya juga memiliki motif batik yang tidak kalah menarik. Kode-in memiliki dua area tempat duduk, yaitu area biasa dengan sofa dan meja, serta area lesehan.

Lokasi Kode-in Coffee and Eatery Depok : JL. Gema Insani No. 4 Depok Timur, Sukmajaya Depok.

An.Nyeong Korean Food

tempat nongkrong di depok
(A Bowl of Clover)

Tempat nongkrong di Depok tidak hanya terbatas menyajikan makanan khas Indonesia atau ala western saja, tetapi juga pilihan lainnya, seperti hidangan ala Korea. An.Nyeong hadir menjadi salah satu alternatif tongkrongan kekinian di Depok. Kata An.Nyeong sendiri dapat diartikan sebagai sapaan ‘Hai’ atau ‘Halo’.

Bukan hanya namanya saja yang ke-Korea-Korea-an, ternyata pemilik tempatnya merupakan orang asli Korea. Tidak heran jika menu yang tersedia juga merupakan menu makanan khas Korea yang otentik, seperti buldak, solleontang, tteokbokki, dan lainnya. Total ada 36 menu yang bisa dipesan di restoran dua lantai dengan model bangunan yang cukup sederhana ini.

Lokasi An.Nyeong Korean Food : JL. Margonda Blok Rambutan No. 48, Pondok Cina, Depok.

Titik Rindu Coffee & Venue

tempat nongkrong di depok
(Inovasi Bisnis)

Titik Rindu Coffee & Venue menyediakan area luar ruangan yang cukup luas. Didesain sebagai tempat untuk nongkrong yang estetik dan bikin betah, menu-menu yang tersedia di sana kebanyakan berupa makanan ringan. Sedangkan untuk menu khas andalannya adalah kopi Titik Rindu.Harga yang ditawarkan sendiri masih cukup terjangkau.

Bangunan kafe memiliki dua tingkat yang juga menjadi area indoor. Namun, tidak terlalu luas sehingga hanya dapat menampung beberapa orang saja. Jika kamu memiliki acara tertentu, Titik Rindu bisa di-book sebagai venue acara. Tersedia mini stage yang biasa digunakan untuk pertunjukkan musik akustik. Area luar ruangan yang luas juga menyediakan beberapa titik instagramable.

Lokasi Titik Rindu Coffee & Venue : JL. Masjid Nurul Huda s/d Eretan JL. Kp. Serab No.42, Sukmajaya, Depok.

Kami Ruang & Cafe

tempat nongkrong di depok
(Qraved)

Kamu butuh tempat untuk lebih berkonsentrasi dalam mengerjakan tugas dengan suasana yang menyenangkan? Kami Ruang & Cafe bisa menjadi pilihannya. Tempat ini cocok bila dijadikan sebagai tempat berdiskusi atau mengerjakan skripsi bagi para mahasiswa tingkat akhir. Tersedia fasilitas WiFi gratis dan banyak stop kontak untuk mengisi ulang daya gajet serta laptopmu.

Menu andalan dari Kami Ruang & Cafe adalah sayap ayamnya. Kamu bisa memesan sayap ayam dengan berbagai macam bumbu khas, seperti louisiana summer atau cola. Cocok untuk menemanimu saat mengerjakan tugas. Untuk makanan utamanya, kamu bisa mencoba seafood curry olio dengan rasa unik dan lezat.

Lokasi Kami Ruang & Cafe: JL. Margonda Raya No. 485A, Beji, Depok.

Koma Cafe

tempat nongkrong di depok
(Traveloka)

Berbagai tempat nongkrong di Depok memang mengusung tema-tema minimalis. Ini bertujuan agar tempat tersebut bisa nyaman untuk para pengunjungnya. Koma Cafe yang juga mengusung konsep minimalis memiliki desain interior yang sederhana. Dindingnya berwarna putih polos dengan sedikit sentuhan warna kuning.

Lantainya menggunakan kayu berwarna cokelat, senada dengan kursi dan mejanya yang terbuat dari material besi dan kayu. Lampu gantung yang digunakan semakin menambah kesan minimalis dan sederhana di dalam ruangan, membuatmu dapat betah berlama-lama nongkrong di sana.

Sama seperti kafe lainnya, Koma Cafe juga memiliki menu-menu andalan. Tidak hanya kopi dan aneka minuman lainnya, tempat ini juga menyajikan aneka kudapan, seperti sandwich, roti, dan egg and cheese. Menu makanan utamanya tersedia nasi goreng sambal matah hingga chicken cordon bleau.

Lokasi Koma Cafe : JL. K.H.M Yusuf Raya, Ruko No. 6, Sukmajaya, Depok.

Kopi Bar

tempat nongkrong di depok
(Kaskus)

Ngopi menjadi salah satu aktivitas kekinian yang sangat diminati oleh generasi muda saat ini. Tidak heran jika sekarang menjamur berbagai macam kedai kopi dengan berbagai konsep yang menarik. Melihat peluang tersebut, Kopi Bar hadir untuk memenuhi kebutuhan ngopi anak-anak muda, terutama yang tinggal di daerah Depok.

Sesuai namanya, tempat ini menyajikan berbagai macam seduhan kopi khas. Ada juga tempat shisha yang menjadi daya tarik utama dari Kopi Bar. Untuk menemani minum kopi dan menghisap shisha, kamu bisa memesan aneka menu pendukung lain, mulai dari camilan hingga makanan berat.

Lokasi Kopi Bar Depok : JL. Margonda Raya No.417 E, Pondok Cina, Depok.

Bittersweet by Najla

tempat nongkrong di depok
(Bitter Sweet by Najla)

Bittersweet by Najla merupakan pionir dessert box di Indonesia. Dulunya merupakan bisnis rumahan, tetapi kini telah memiliki beberapa gerai, salah satunya berada di Depok. Menu andalannya berupa aneka macam cake yang dikemas cantik di dalam box kotak.

Awal mula viral, Bittersweet by Najla hanya melayani pemesanan secara daring saja. Karena semakin banyak peminat, akhirnya mulai membuka beberapa gerai. Kini, kamu tidak hanya bisa memesan secara online saja, tetapi juga bisa langsung nongkrong di Bittersweet by Najla.

Suasana di dalam kafe sungguh estetik. Paduan warna-warna pastel dan furnitur yang manis membuat pelanggan betah berlama-lama di sana. Selain dessert, kini juga tersedia beragam menu lainnya, seperti pasta, mie goreng, ayam goreng, hingga burger.

Lokasi Bittersweet by Najla Depok : JL. Margonda Raya No.491, Pondok Cina, Beji, Depok.

Tibumi Cafe Kopi

tempat nongkrong di depok
(Pergikuliner)

Bagi kamu yang menghendaki tempat ngopi dengan parkir luas dan suasana yang homey, boleh coba Tibumi Cafe Kopi. Suasana sejuk dan asri juga sangat terasa di tempat nongkrong satu ini karena memiliki konsep semi outdoor. Tempatnya yang nyaman cocok bila dijadikan sebagai tempat berkumpul bersama dengan teman-teman.

Menu kopi signature di Tibumi adalah coffee beer, kopi yang diberi soda sehingga memberikan rasa sejuk ketika diminum. Berbagai kudapan dan makanan berat juga tersedia di sana. Kamu juga bisa langsung membeli kopi kemasan yang diimpor langsung dari Jepang.

Lokasi Tibumi Cafe Kopi : Gedung A Miti Center, JL. Gema Insani No.59, Bakti Jaya, Sukmajaya, Depok.

Milan Pizzeria Cafe

tempat nongkrong di depok
(Zomato)

Ingin suasana nongkrong berbeda yang lepas dari perkopian? Saatnya kamu menjajal Milan Pizzeria Cafe yang memiliki tema Italia. Kamu bisa nongkrong bersama teman atau orang terkasih sambil menikmati berbagai menu pizza yang lezat.

Desain interior yang minimalis dan dekorasinya yang sederhana membuat tempat ini menjadi andalan para anak muda di Depok khususnya untuk berkumpul. Salah satu yang menjadi daya tarik adalah desain tempat duduknya yang berupa ayunan, sungguh berbeda dari tempat lainnya.

Untuk makanan, Milan Pizzeria Cafe memiliki beberapa menu andalan, seperti smoked salmon dan beef black paper. Masalah harga, tenang saja karena masih ramah di kantong.

Lokasi Milan Pizzeria Cafe : JL. Margonda Raya No.514, Pondok Cina, Beji, Depok.

Ghawil Cafe & Resto

tempat nongkrong di depok
(Pergikuliner)

Nama Ghawil berasal dari nama kedua pemilik kafe ini, yaitu Ghaftan dan Wildan. Bagian eksterior bangunan resto didominasi oleh kaca, sehingga mendapatkan pencahayaan alami pada siang hari. Bangunannya tingkat tiga dengan desain interiornya sendiri menggunakan konsep classic western. Lantai tiga dikhususkan untuk rooftop.

Menu andalan yang bisa kamu pesan di Ghawil salah satunya adalah monster burger. Makanan ini berupa roti besar yang dibumbui dan digoreng beberapa detik dengan isian daging yang melimpah. Menu lainnya yang tidak kalah sedap juga banyak tersedia di resto ini.

Lokasi Ghawil Cafe & Resto : JL. Boulevard Grand Depok City, Tirtajaya, Sukmajaya, Depok.

Nah, itulah beberapa rekomendasi tempat nongkrong di Depok yang bisa kamu pilih.untuk konko bersama teman, rekan kerja, ataupun keluarga.


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan Rumah dijual di depok melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.