20 Tempat Makan di Bantul yang Seru untuk Nongkrong

Dipublikasikan oleh Disfira Ika Amelia dan Diperbarui oleh pandu.pamungkas ∙ 25 March 2022 ∙ 9 menit membaca

Bagi yang berdomisili di Yogyakarta, tak perlu khawatir kehabisan referensi kafe untuk didatangi setiap harinya. Selain di kawasan kota, kamu bisa mendatangi wilayah di sekitarnya, Bantul salah satunya. Ada banyak tempat nongkrong di Bantul yang buka mulai pagi hingga malam hari yang bisa dikunjungi bersama teman, sahabat, dan keluarga.

Berada di Kota Pelajar yang serba murah, harga yang dipatok per porsinya juga terjangkau. Ada banyak pilihan dan konsep dari setiap tempatnya. Mulai dari kedai kopi kecil, coffee shop fancy, kafe, hingga restoran. Kamu tetap bisa nongkrong di tempat kekinian dan nyaman meskipun dengan budget yang terbatas.

Sebelum membahas lebih lanjut mengenai tempat makan enak di Bantul. Pinhome ingin memberitahu fitur terbaru di Aplikasi Pinhome yaitu PinValue. Fitur ini membuat kamu bisa lebih mudah mencari rumah baru ataupun rumah secondary impian kamu. Misalnya kamu ingin mencari perumahan Panroama Bekasi Residence yang ada di Kota Bekasi. Fitur ini akan membuat Pins bisa mendapatkan semua informasi detail dari perumahan yang Pins cari.

1. Alas Kuliner Watu Lumbung

Alas Kuliner Watu Lumbung
(worldorgs)

Berencana untuk mendatangi Pantai Parangtritis? Sempatkan untuk mampir ke Alas Kuliner Watu Lumbung yang tak jauh dari destinasi wisata populer yang selalu diramaikan wisatawan tersebut. Berlokasi tak jauh dari komplek hutan, kamu bisa menikmati berbagai menu Nusantara yang legit dengan rempah yang kuat.

Lokasi: rute gerilya pangsar sudirman,jl, Duwuran, Parangtritis, Kec. Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55213.

2. Angkringan Puncak Bibis

tempat nongkrong di Bantul Angkringan Puncak Bibis
(gudeg)

Yogyakarta memang sudah dikenal dengan angkringannya. Namun, ada yang berbeda dengan Angkringan Puncak Bibis. Tempat makan ini menyediakan menu warteg dan tempatnya ada di ketinggian. Konsep segar yang bisa memberikan suasana baru kepada pengunjungnya

Lokasi: Jl. Bibis, Pringgading, Bangunjiwo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184.
Jam Buka: 06.00 WIB – 21.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

3. Arion Coffee & Tea

Arion Coffee & Tea
(brisik.id)

Menikmati kopi dan teh di tepi sawah adalah suasana yang ideal ketika ingin menenangkan diri. Kamu bisa menjajal banyak pilihan kopi dan teh artisan yang enak. Harga yang dipatok untuk setiap cangkirnya juga murah. Sangat cocok dengan rasa yang disediakan.

Lokasi: Karangbayam, Bantul, Kec. Bantul, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55711.
Jam Buka: 11.00 WIB – 23.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

4. Ethnic Cafe

tempat nongkrong di Bantul Ethnic Cafe
(worldorgs)

Di Jalan Wahidin Sudiro Husodo, kamu bisa menikmati suasana kafe yang beda dari biasanya. Ada tempat makan dengan konsep makanan murah meriah meskipun tempatnya fancy. Dijamin nyaman dan kamu akan mendapatkan pengalaman makan yang lebih mengesankan.

Lokasi: Gg. Karya Bakti No.60A, RT.08/RW.03, Bener, Kec. Tegalrejo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55243.
Jam Buka: 17.00 WIB – 03.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp50.000 /orang.

4. Haia Space

Haia Space
(brisik.id)

Butuh tempat untuk bekerja selama jadwal work from home? Kamu bisa mendatangi Haia Space yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman. Ada spot indoor dan outdoor yang bisa dipilih. Harga kopi per cup-nya dipatok dengan harga mulai dari Rp10 ribuan.

Lokasi: Jl. Jend. Sudirman No.38, Bantul Wr., Bantul, Kec. Bantul, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55711.
Jam Buka: 08.00 WIB – 23.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp50.000 /orang.

5. Ingkung Kuali

tempat nongkrong di Bantul Ingkung Kuali
(bantulkab.go.id)

Sesekali, kamu juga perlu meluangkan waktu untuk quality time bersama keluarga. Salah satu aktivitas yang bisa dilakukan adalah dengan merencanakan agenda makan bersama. Sesuai dengan namanya, di sini terdapat banyak menu yang meracik ayam utuh menjadi menu yang lezat. Berlokasi di Bantul dan tak jauh dari Kota Yogyakarta, kamu bisa menjangkau tempat tersebut dengan kendaraan pribadi.

Lokasi: Jl. Guwosari, Kedung, Guwosari, Kec. Pajangan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55751.
Jam Buka: 09.30 WIB – 20.30 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

6. Jiwa Jawi

Jiwa Jawi
(suara.com)

Lebih suka mendatangi tempang nongkrong di Bantul yang memiliki spot outdoor dengan pemandangan pepohonan yang asri? Ke Jiwa Jawi saja. Ada juga area indoor yang konsepnya mengusung seperti pendopo. Menu Nusantaranya dijamin lezat dan harga per porsinya tidak lebih dari Rp20 ribu. Destinasi yang sangat menari, bukan?

Lokasi: Jl. Tugu Gentong Jl. Fasco Village, Salakan, Bangunjiwo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184.
Jam Buka: 11.00 WIB – 18.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

7. Kedai Kopi Natadamar

tempat nongkrong di Bantul Kedai Kopi Natadamar
(sidhebrewing.com)

Kebun Buah Mangunan dan hutan pinus di sekitar situ wajib masuk ke dalam itinerary ketika berlibur ke Yogyakarta. Jangan buru-buru kembali ke penginapan! Kamu bisa mendatangi Kedai Kopi Natadamar yang lokasinya tak jauh dari dua destinasi tersebut. Tempatnya rindang dan dijamin bisa membuat kamu jadi lebih segar dan less stress.

Lokasi: Jl. Hutan Pinus Nganjir No.5, Sukorame, Mangunan, Kec. Dlingo, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783.
Jam Buka: 10.00 WIB – 22.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

8. Milenial Coffee 

Milenial Coffee
(kompas.com)

Punya rencana untuk mendatangi pantai di Gunungkidul? Jangan lupa untuk mampir ke Milenial Coffee yang berlokasi di Piyungan. Sejalan dan berada di antara Gunungkidul dan pusat kota, kamu bisa mampir ke sana saat menuju dan kembali ke dua tempat tersebut. Tempat nongkrong di Bantul ini bisa memberikan pemandangan indah yang didapat dari lampu di perkotaan mulai sore dan malam hari.

Lokasi: Duwen Bintang, Srimulyo, Kec. Piyungan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55792.
Jam Buka: 13.00 WIB – 22.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

9. Kedai Telung Kendi

Kedai Telung Kendi
(topijelajah.com)

Ketika ingin nongkrong dengan teman, ada Kedai Telung Kendi yang bisa dijadikan sebagai tempat yang tepat. Vibes-nya yang nyaman dan santai didapat dari interior kekayuan yang kental akan aksen vintage. Harga yang dibanderol juga tetap murah dan tidak mencekik kantongnya mahasiswa.

Lokasi: Jl. HOS. Cokro Aminoto No.47, Karangbayam, Bantul, Kec. Bantul, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55711.
Jam Buka: 13.30 WIB – 21.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

10. Kopisini

Kopisini
(wisatainfo.com)

Mungkin sebagian besar dari kamu ada yang berencana untuk work from anywhere di Yogyakarta. Kopisini bisa menjadi tempat nongkrong di Bantul yang tepat untuk aktivitasmu ini. Berlokasi di sekitar Tamantirto, setiap pengunjungnya akan mendapatkan suguhan pemandangan sawah hijau yang bagus.

Lokasi: Jl. Bunga, Ngebel, Tamantirto, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184.
Jam Buka: 09.00 WIB – 00.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

11. La Tir Coffee

La Tir Coffee
(suwatu.com)

Apabila ingin mencari tempat dengan ambience yang tenang di waktu sore hingga malam hari? Ada La Tir Coffee yang bisa dijadikan sebagai tempat nongkrong di Bantul yang tepat. Adanya lampu kuning yang temaram sangat mendukung soremu untuk bersantai dan menikmati momen dengan hikmat.

Lokasi: Jeblog, Tirtonirmolo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184.
Jam Buka: 12.00 WIB – 00.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

12. Loepa Kopi

Loepa Kopi
(jogjaprov.go.id)

Di Sewon, ada sebuah tempat nongkrong di Bantul yang menarik untuk disambangi. Meskipun tempatnya kecil, rasa kopi yang enak bakal membuat kamu nyaman untuk menghabiskan waktu untuk bersantai di sana.

Lokasi: Jl. Asem, Geneng, Panggungharjo, Kec. Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55188.

13. Memoria Cafe & Event Space

tempat nongkrong di Bantul Memoria Cafe & Event Space
(Restaurant Guru)

Gedung yang luas dan didukung dengan konsep yang aesthetic bisa menjadi alasan sebuah tempat selalu diramaikan oleh anak mudanya. Menunya yang lezat disuguhkan dengan visual yang menggoda serta harga yang murah. Tempat ini juga bisa disewa apabila kamu ingin menyelenggarakan event dengan teman dan komunitas.

Lokasi: Jl. Srandakan No.RT 04, Gedongsari, Wijirejo, Kec. Pandak, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55761.
Jam Buka: 09.00 WIB – 21.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

15. Omah Luhur Parangtritis

Omah Luhur Parangtritis
(LINE TODAY)

Butuh tempat nongkrong di Bantul yang buka 24 jam dan dekat dengan area wisata? Sempatkan untuk mampir ke Omah Luhur Parangtritis yang tempatnya ada di Jalan Raya Parangtritis. Di sore hari, kamu bisa standby di sana untuk menikmati sunset yang indah dan menyihir setiap orang yang menyaksikan.

Lokasi: Jl. Parangtritis – Panggang No.2010, Watu Gajah, Parangtritis, Kec. Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55772.

16. Savasana Coffee

Savasana Coffee
(brisik.id)

Di Bantul, ada juga Savasana Coffee yang bisa menjadi tempat nongkrong di Bantul dan bisa didatangi kapan saja. Kedai kopi ini selalu dipenuhi oleh anak muda karena tempatnya yang nyaman dan beragam menunya yang dipatok dengan harga murah.

Lokasi: Jl. Selarong No.15a, Area Sawah, Pendowoharjo, Kec. Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55185.
Jam Buka: 10.00 WIB – 23.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 WIB.

17. Tempuran Space

tempat nongkrong di Bantul Tempuran Space
(cantika.com)

Di Kasihan, ada Tempuran Space yang bisa dijadikan sebagai tempat nongkrong di Bantul. Berada tak jauh dari perkotaan dan kawasan kampus, tempat dan makanan yang disediakan juga murah meriah. Kamu bisa menjajal banyak menu kopi yang kandungan kafeinnya siap bikin kamu melek.

Lokasi: Jl. Plataran No.9, Sembungan, Bangunjiwo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184.
Jam Buka: 09.00 WIB – 18.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

18. Tepi Djalan Tembi Coffee and Eatery

Tepi Djalan Tembi Coffee and Eatery
(genpi.co)

Sedang mencari tempat dengan suasana pedesaan yang dikelilingi sawah? Kenapa tidak mendatangi Tepi Djalan Tembi Coffee and Eatery saja? Berada di pinggir jalan, kamu bisa menikmati sarapan, makan siang, ngemil, hingga makan malam dengan ambience yang santai, nyaman, dan tenang.

Lokasi: Jl. Tembi, Tembi, Timbulharjo, Kec. Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55185.
Jam Buka: 10.00 WIB – 23.30 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

19. Yabbiekayu Restaurant

Yabbiekayu Restaurant
(Googlemaps @Yabbiekayu Restaurant)

estoran ini menawarkan suasana yang sangat unik dan menarik, dengan konsep rumah sederhana yang dilengkapi dengan halaman yang luas dan banyak pepohonan. Konsep ini memberikan kesan seolah-olah kita sedang makan di halaman belakang rumah yang teduh dan asri.

Yabbiekayu Restaurant menawarkan berbagai macam makanan yang sehat dan alami. Makanan yang disajikan di sini terbuat dari bahan-bahan segar dan bebas dari bahan kimia berbahaya, seperti MSG atau micin.

Lokasi: Jl. Parangtritis No.KM 8,5, RT.05/RW.04, Mriyan, Timbulharjo, Kec. Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55186.
Jam Buka: 07.30 WIB – 22.00 WIB.
Harga: Dibawah Rp100.000 /orang.

20. Joglomas Resto

Joglomas resto
(Googlemaps @Ida nurani)

Jika kamu sedang mencari tempat untuk mengadakan acara reuni, arisan keluarga, syawalan, atau kumpul-kumpul dengan teman dan sahabat, Joglomas Resto bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat. Restoran yang terletak di daerah Jogja ini menawarkan suasana yang nyaman dan tenang, sehingga cocok untuk berbagai jenis acara. Salah satu hal yang menarik dari Joglomas Resto adalah menu makanannya yang bervariasi dan enak.

Lokasi: Ngimbang, RT 21, Area Sawah, Pendowoharjo, Sewon, Bantul Regency, Special Region of Yogyakarta 55186.
Jam Buka: 10.00 WIB – 21.00 WIB
Harga: Dibawah Rp150.000 /orang.

Itulah beberapa restoran di sekitar Bantul rekomendasi Pinhome yang bisa kamu coba.


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.

Tak hanya itu, Pinhome juga memfasilitasi pengajuan KPR, bekerjasama dengan bank-bank berikut ini: 

KPR Bank Maybank | KPR CIMB Niaga | KPR OCBC NISP | KPR Bank Mandiri | KPR Bank Danamon | KPR BNI | KPR UOB Indonesia | KPR BWS | KPR Maybank Syariah | KPR CIMB Niaga Syariah | KPR OCBC NISP Syariah | KPR Danamon Syariah | KPR Muamalat | KPR BTN | KPR BTN Syariah | KPR Bank Syariah Indonesia | KPR Panin Dubai

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti.PinhomePINtar jual beli sewa properti.