Plasa Cibubur

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari ∙ 13 February 2023 ∙ 5 menit membaca

Jika Pins membutuhkan ruang usaha yang memiliki lokasi strategis dan pusat keramaian bisa memilih Plasa Cibubur. Mall ini merupakan salah satu tempat hangout favorit karena memiliki banyak kedai kopi dan restoran. Simak informasi lengkap terkait ruang usaha ini sebagai berikut:

Deskripsi Properti

Plasa Cibubur terletak di Jl. Alternatif Cibubur Cileungsi KM 2-3 atau dikenal juga dengan alternatif Transyogi. Mall ini berada satu kawasan dengan Jatisampurna, Bekasi. Tempat ini diresmikan pada 2005 dengan tiga kali renovasi dan memiliki luas lebih dari 25.000 meter persegi.

Pemiliknya adalah Deddy Suryadi yang menyuguhkan konsep one stop shopping. Keunggulannya adalah dekat dengan banyak halte bus misalnya tepat 70 meter dari lokasi mall ada halte bus depan plasa.

140 meter dari mall ini tersedia halte bus pintu samping plaza. Ada pula halte bus bagian pintu belakang plaza yang berjarak 150 meter. Sementara 400 meter dari lokasi juga tersedia halte bus Krangan. 

Di sekitar gedung Plasa Cibubur juga terdapat tempat publik lainnya. Untuk tempat  ibadah ada gereja HKBP Ressort Jatisampurna (550 m) serta pusat perbelanjaan lainnya seperti  Cibubur Junction (3 km) dan Mal Ciputra Cibubur (2,4 km).

Sementara pusat kesehatan yang ada di sekitar Plaza adalah pusat kesehatan RS Permata Cibubur (500 m) dan RS Mitra Keluarga Cibubur (500 m). Sementara tempat usaha lainnya yang dekat dengan mall di antaranya Toyota Dealer (450 m), Theodora Karaoke (260 m), Nusantara Chevrolet Cibubur (400 m),  sekolah akting RD Entertainment (220 m), Toko Aquascape (400 m), dan Rumah Cerdas Cibubur (900 m).

Tak hanya itu saja tempat ini juga dekat dengan tol yakni gerbang Tol Cibubur 3 (2,4 km) atau gerbang Tol Cibubur 2 (3,4 km). Bagi pengguna kereta api ada stasiun LRT Cibubur 2 (3.4 km) dan dekat dengan Halte Busway Cibubur Junction (3 km).

Plasa Cibubur memiliki banyak peminat karena terletak dengan berbagai hunian di Bekasi. Misalnya saja Cibubur Villa, Cibubur Residence dan lainnya. Hunian ini berkelas grade A dengan fasilitas kolam renang, taman dan area hiburan outdoor

Mall ini juga menyediakan 11 gerai pelayanan publik di antaranya adalah pelayanan catatan kependudukan (Disdukcapil), Pembuatan Kartu Pencari Kerja/Kartu Kuning (Disnaker), Perizinan (DPMPTSP), Pendaftaran Haji (Kandepag), Perpanjang SIM, pembuatan SKCK (Polres), Pajak Daerah (Bapenda), BPN, Pajak Kendaraan Bermotor (Samsat), Pembuatan Paspor (kantor Imigrasi), Kejaksaan Negeri dan DPMPTSP Provinsi Jawa Barat.

Waktu operasional gerai ini mulai dari hari Senin-Jumat pukul 08.00-16.00 WIB. Sementara Sabtu mulai pukul 08.00-12.00 WIB serta pelayanan imigrasi hanya ada dari Senin-Jumat dan layanan pendaftaran haji pada Senin, Rabu dan Jumat.

Pelayanan publik di atas merupakan hasil kerjasama dengan pihak pengelola Plasa Cibubur dengan pemerintah. Dengan begitu selain sebagai tempat hiburan, Plasa Cibubur diharapkan mampu memudahkan masyarakat menunaikan kebutuhan administrasi negara.

Detail Properti

Plasa Cibubur terkenal akan beragam event menarik seperti diskon dan promosi untuk menarik pengunjung. Acara yang biasa diadakan di sini di antaranya lomba mulai lomba dance, lomba modelling dan acara musik serta bazar.

Selain dekat dengan transportasi umum seperti bus dan kereta api, menariknya Plasa Cibubur memiliki gerai layanan publik. Gerai ini adalah hasil MoU antara pemerintah kota Bekasi dengan mall. Dengan begitu Pims bisa mengurus SIM, SKCK, mendaftar haji dan lainnya dari Plasa Cibubur.

Gerai layanan ini hanya tutup pada hari Minggu saja dan beberapa layanannya buka pada hari Sabtu walaupun hanya setengah hari. Adapun detail ruang usaha ini bisa Pins simak di tabel berikut:

Nama PropertiPlasa Cibubur
DeveloperN/A
Tipe PropertiRuang Usaha
Harga Jual Rp309.000.000 – Rp1.150.000.000
Harga Sewa per Meter persegiRp 4.291.666 – Rp 11.855.670

Fasilitas, Sarana dan Prasarana

(Instagram @plasacibubur)

Keunggulan dari Plaza Cibubur adalah mempunyai fasilitas yang lengkap. Mulai dari masjid hingga aneka ATM. Tersedia pula beragam tenant yang menjual berbagai kebutuhan. Misalnya di lantai dasar ada gerai makanan seperti McDonald’s, KFC, dan A&W Restaurant.

Ada pula aneka gerai roti ternama yakni J.Co Donuts & Coffee, Breadtalk, dan Superoti. Bagi penggemar minuman kekinian terdapat Dum Dum Thai Drinks dan Hop Hop. Ada pula Daily Fresh untuk tempat membeli bahan makanan dan masakan.

Plasa Cibubur juga mempunyai toko kecantikan yakni Copia Citra dan biro perjalanan wisata yaitu MGO. Untuk gerai fashion terdapat Ghina Fashion, Mitra Factory Outlet, dan Ananda Baby & Kids Shop bagi Pins yang membutuhkan perlengkapan anak, serta Bra House untuk kebutuhan underwear

Lantai 1 juga memiliki Sport Station, Salon Christopher dan Linar Optik untuk penyedia kacamata. Pada lantai 2 terdapat aneka tenant gadget sementara di lantai tiga ada MyGym Fitness Center. Hiburan lainnya di lantai ini adalah Cinema XXI untuk pecinta film.

Sarana dan prasarana yang ada di Plasa Cibubur adalah keamanan 24 jam, tempat parkir terbuka, tempat parkir basement serta car park. Ada pula mini-mart, lift lobby dan dilengkapi aircon untuk menunjang kenyamanan pengunjung plasa.

Featured image source: Instagram @plasacibubur


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Tak hanya itu, Pinhome juga memfasilitasi pengajuan KPR, bekerjasama dengan bank-bank berikut ini:

KPR Bank Maybank | KPR CIMB Niaga | KPR OCBC NISP | KPR Bank Mandiri | KPR Bank Danamon | KPR BNI | KPR UOB Indonesia | KPR BWS | KPR Maybank Syariah | KPR CIMB Niaga Syariah | KPR OCBC NISP Syariah | KPR Danamon Syariah | KPR Muamalat | KPR BTN | KPR BTN Syariah | KPR Bank Syariah Indonesia | KPR Panin Dubai

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.