BlogPemilik PropertiFinansial10 Keuntungan Menabung di Bank BRI Simpedes
0
0

10 Keuntungan Menabung di Bank BRI Simpedes

Dipublikasikan oleh Syahya Rembulan dan Diperbarui oleh Syahya Rembulan

Agu 23, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
Keuntungan Menabung di Tabungan BRI Simpedestop-right-banner

Apa saja keuntungan menabung di bank BRI Simpedes yang akan didapatkan oleh nasabah? Pertanyaan ini seringkali diajukan bagi para calon nasabah yang ingin menyimpan uang tabungannya di BRI Simpedes.

Seperti yang kita ketahui, saat ini ada banyak bank di Indonesia yang menawarkan berbagai keuntungan untuk para nasabahnya, seperti halnya yang ditawarkan oleh bank BRI. Pasalnya, bank ini mempunyai berbagai pilihan produk, contohnya tabungan BRI Simpedes.

BRI Simpedes merupakan layanan tabungan dalam bentuk rupiah. Ada banyak keuntungan menabung di bank BRI Simpedes yang bisa didapatkan penggunaannya. Seperti jaringan luas, mudah dalam menabung, ada kesempatan menang hadiah, memiliki fitur online dan lain sebagainya.

Untuk menabung dengan tabungan BRI Simpedes sendiri bisa dilakukan di berbagai tempat, seperti BRI Unit, Kantor Kas, Teras BRI, Kantor cabang pembantu, maupun di kantor cabang. Jadi, penyetorannya bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja. 

Jika kamu masih ragu untuk menabung di sini, sebaiknya pertimbangkan dengan 10 keuntungan menabung di bank BRI Simpedes berikut ini!

Baca juga: Apa Itu Eform BRI: Cara Cek Penerima BLT UMKM?

Keuntungan Menabung di Bank BRI Simpedes

keuntungan menabung di bank bri simpedes
Source : Bank BRI

Selain mudah digunakan dan merakyat, ada berbagai keuntungan menabung di bank BRI Simpedes yang bisa kamu dapatkan. Penasaran, apa saja? Simak penjelasan lengkap di bawah ini:

Jaringan Luas

Bank BRI memiliki jaringan luas di seluruh Nusantara, sehingga setiap orang dimanapun dan kapan saja bisa mempunyai tabungan BRI Simpedes. Terlebih lagi, proses mendaftarnya sangat mudah, bahkan bisa dari rumah dengan memakai sistem online.

Kemudahan Menabung

keuntungan menabung di bank bri simpedes
Source : Bank BRI

Bagi Pins yang baru pertama kali membuka rekening tabungan BRI Simpedes. Jangan khawatir! Seluruh proses membuka tabungan BRI Simpedes sangat mudah dan praktis. Terlebih lagi pembukaan tabungan awal bisa dilakukan di Unit BRI terdekat wilayahmu.

Setoran Awal dan Saldo Minimum Rendah

Berbeda dengan jenis tabungan lainnya, jika di tabungan BRI Simpedes menawarkan setoran awal dan saldo yang minimum rendah. Untuk setoran awal hanya hanya Rp100 ribu, sedangkan saldo minimumnya sebesar Rp150 ribu. Sangat rendah bukan?

Baca juga: Yuk, Simak Penjelasan Mengenai EDC BRI yang Perlu Kamu Tahu!

Kesempatan Menang Hadiah

Source : Bank BRI

Bagi pengguna baru, perlu Pins ketahui kalau tabungan BRI Simpedes juga menyediakan program undian yang disebut Undian Simpedes. Tentunya hal seperti ini, bisa menjadi keuntungan tersendiri untuk para nasabahnya, sebab mempunyai kesempatan untuk memenangkan hadiah yang di undi.

Memiliki Fitur Online

Menariknya lagi, tabungan ini juga menyediakan fitur online yakni Online Banking dan bisa digunakan untuk perangkat Android maupun iOS. Selain itu, juga ada SMS Banking yang bisa digunakan para nasabahnya. Sehingga, memudahkan para penggunanya dalam bertransaksi.

Didukung Automatic Fund Transfer (AFT)

Source : Pexels

Automatic Fund Transfer (AFT) merupakan salah satu fasilitas yang berfungsi untuk mentransfer uang dari rekening Simpedes ke Rekening Simpanan di BRI baik pada Unit kerja sendiri maupun Unit Kerja lain. 

Baca juga: Contoh Nomor Rekening BRI

Account Sweep

Account Sweep adalah fasilitas yang diberikan untuk keperluan transfer dana dari satu rekening ke rekening lainnya di Unit kerja lain atau Unit kerja sendiri secara otomatis, yang sebelumnya sudah di set up saldo maksimal atau minimal.

Transfer otomatis akan terjadi, jika saldo minimal atau maksimal melampaui. Fasilitas ini bisa berguna untuk kebutuhan Simpedes membackup giro secara otomatis.

Automatic Grab Fund (AGF)

keuntungan menabung di bank bri simpedes
Source : Pexels

Sebuah fasilitas dimana pengguna nya secara otomatis dapat menarik uang oleh satu rekening dari rekening lainnya, baik itu di unit kerja lain maupun sendiri. Fasilitas ini juga bisa dipakai untuk melakukan pembayaran angsuran pinjaman secara otomatis.

Baca juga: Kode Bank BRI Syariah dan Cara Migrasi Rekening ke BSI

Biaya Administrasi Perbulan Rendah

Salah satu keuntungan memakai Bank BRI Simpedes adalah biaya administrasi sangat rendah, bila dibandingkan dengan tabungan lainnya. Untuk melakukan administrasi, kamu hanya akan dikenakan biaya sekitar Rp7000.

Biaya ini, langsung di ambil dari saldo nasabah setiap bulannya secara otomatis. Apabila kamu melakukan pengecekan mutasi rekening, maka kamu bisa melihat saldo yang keluar untuk biaya administrasi yang satu ini. 

Bisa Menambah 3 Rekening

Bagi Pins yang ingin memisahkan anggaran tabungan untuk berbagai hal tertentu, seperti dana sekolah anak, dana pernikahan anak, atau travelling, dan sebagainya, Pins bisa memiliki lebih dari satu rekening tabungan BRI Simpedes.

Hal ini tentu akan membantu Pins untuk membuat rencana keuangan agar tidak tercampur dengan budget lainnya. Pasalnya, bagi nasabah yang memiliki kartu ATM GPN Simpedes Classic atau Gold dapat menambah hingga 3 akun rekening berjangka melalui aplikasi BRImo.

Nah, itulah 10 keuntungan menabung di bank BRI Simpedes yang bisa kamu dapatkan. Bagi Pins yang memang tertarik, maka tidak perlu ragu lagi! Langsung saja mendaftar di Cabang BRI terdekat wilayahmu. Siapa tahu, nantinya kamu bisa memenangkan undian tabungan BRI Simpedes.


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Samesta Griya Karangpawitan dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.   

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download