BlogLifestyleEdukasi7 Jenis Bunga Jepang Selain Sakura, Tidak Kalah Cantik Kok
0
0

7 Jenis Bunga Jepang Selain Sakura, Tidak Kalah Cantik Kok

Dipublikasikan oleh Aileen Velishya

Apr 13, 2023

6 menit membaca

Copied to clipboard
bunga jepang selain sakuratop-right-banner

Jika mendengar tentang Negeri Jepang, mungkin yang terbayang dalam benak kita adalah bunga sakura yang bermekaran. Apa lagi saat tiba musim semi, tentu bunga sakura akan bermekaran dan berjatuhan di jalan-jalan yang membuat jalanan di Jepang semakin cantik. Nyatanya, banyak bunga Jepang selain sakura yang juga cantik.

Pinhome – Tentu bayangan ini sangat indah, apalagi jenis bunga yang satu ini tidak bisa kita jumpai di Indonesia. Namun ternyata bunga sakura tidaklah satu-satunya bunga khas Jepang lho! Masih banyak bunga khas Jepang selain sakura yang akan bermekaran saat musim semi tiba.  Bagi Pins yang juga penasaran macam-macam bunga Jepang selain sakura, yuk simak informasi yang akan dibagikan Pinhome lewat ulasan di bawah ini!

Bunga Nanohana (Canola)

(Pinterest)

Bunga Nanohana atau yang disebut juga dengan Canola ini memiliki bunga berwarna kuning. Biasanya bunga khas Jepang yang satu ini akan menjadi pertanda datangnya musim semi karena bermekaran di awal musim semi. 

Warna kuningnya yang mencolok akan membuat jalanan di Jepang sangat cantik dan cerah. Beberapa tempat terkenal di Jepang yang memiliki bunga Nanohana adalah Mother Farm di Chiba dan Yokohama Town di Prefektur Aomori.

Baca juga: 13 Jenis Bunga Aglonema yang Cocok untuk Hiasan di Taman

Tsubaki (Camellia)

(Pinterest)

Bunga tsubaki atau yang kita kenal juga dengan bunga camellia. Bunga tsubaki dapat kamu temukan di seluruh dataran Jepang baik yang bersuhu sedang maupun hangat. Sekilas, bunga ini memang mirip dengan bunga mawar. 

Hal ini karena kelopak bunga tsubaki yang berlapis-lapis dan satu tangkai pohon tsubaki hanya tumbuh satu bunga saja. Selain itu, bunga ini sangat mudah lepas dari tangkai jika disentuh. Umumnya bunga camellia ini mekar pada musim dingin dan bisa bertahan hingga musim semi.

Shibazakura

(Pinterest)

Bunga khas Jepang selain sakura lainnya adalah bunga shibazakura. Bunga ini biasanya akan bermekaran setelah gugurnya bunga sakura/ Bunga ini memang mekar di waktu yang lebih lambat jika dibandingkan dengan bunga sakura, yaitu pada bulan April dan Mei. Bunga shibazakura sendiri memiliki diameter yang kecil, sekitar 1.5 cm. 

Kelopak bunga shibazakura berbentuk hati yang mana mirip dengan bunga sakura. Biasanya bunga ini akan tubuh di padang rumput. Tidak heran bunga ini dinamai dengan shibazakura yang berarti sakura padang rumput. Bunga ini memiliki beberapa warna, yaitu merah muda, ungu, putih dan biru. 

Fuji

(Pinterest)

Fuji adalah bunga Jepang selain sakura yang memiliki tampilan sangat cantik.  Bunga ini juga disebut dengan wisteria. Bunga fuji ini dianggap penting karena bunga ini adalah bunga yang paling tua di Jepang. Bahkan bunga fuji digambarkan dalam puisi Manyoshu. Jika dilihat sekilas, bunga ini memang mirip dengan bunga lavender. 

Bunga ini memiliki tangkai panjang yang menjuntai ke bawah sehingga bunga fuji ini terlihat menggantung seperti buah anggur. Hal inilah yang membuat bunga fuji memiliki daya tarik tersendiri bagi pecintanya.

 Selain itu, bunga wisteria ini memiliki aroma yang manis. Bunga Fuji juga terdapat pada beberapa tempat terkenal di Jepang, salah satunya adalah Ashikaga Flower Park di Ashikaga, Prefektur Tochigi. Di tempat ini terdapat terowongan bunga fuji yang indah yang dapat membuat kamu terkagum-kagum.

Nemophila

(Pinterest)

Bunga nemophila adalah bunga khas Jepang lain yang akan mekar pada musim semi di Jepang. Bunga nemophila juga memiliki nama lain, yaitu baby blue eyes. Bunga ini tergolong sebagai bunga liar karena bisa tumbuh tanpa ditanam dan dirawat. 

Nemophila berarti kesuksesan, oleh karena itu tidak jarang orang menggunakan bunga ini pada berbagai kesempatan untuk menandakan kesuksesan dari suatu hal. Bunga nemophila ini berwarna biru yang umumnya tumbuh dalam jumlah besar. Bunga nemophila ini akan terlihat seperti lautan biru muda pada musim semi yang tentunya sangat indah. 

Baca juga: 7 Jenis Bunga Gantung di Teras Rumah yang Dapat Memperindah Hunian

Tiger Lily

(Pinterest)

Tiger lily adalah salah satu bunga langka di Jepang. Bunga yang memiliki nama ilmiah Lilium lancifolium ini endemik di Jepang, Korea, Cina dan Vietnam. Umumnya bunga tiger lily bisa kamu temukan di gunung-gunung kecil di Hokkaido hingga Kyushu. 

Bunga ini berwarna oranye yang disertai dengan titik-titik kecil berwarna hitam. Bunga ini dapat tumbuh dengan diameter 1-2 cm dan mekar pada bulan Juli hingga Agustus. Meski bunga lily adalah salah satu bunga yang tidak sulit ditemukan, namun untuk varian tiger lily ini masih jarang dan harganya relatif mahal.

Suisen

(Pinterest)

Bunga Jepang selain sakura yang satu ini cukup terkenal karena banyak digunakan pada acara ikebana atau seni merangkai bunga di Jepang. Bunga suisen ini memiliki tampilan yang cantik dengan paduan warna kuning dan putih yang serasi. Bunga ini juga dikenal dengan nama bunga daffodil. 

Bunga daffodil ini memiliki nama suisen yang berarti “rasa hormat”. Di Jepang, bunga suisen ini memiliki makna cinta tak terbalas, sehingga bunga yang satu ini cukup berbeda dibandingkan dengan bunga-bunga lainnya. Jadi Pins perlu berhati-hati jika akan memberikan bunga ini untuk orang lain.

Itulah 7 bunga Jepang selain sakura yang perlu kamu ketahui. Semoga dengan informasi yang diberikan Pinhome di atas bisa menambah wawasan kamu mengenai bunga-bunga cantik khas Jepang yang akan bermekaran saat musim semi. Semoga bermanfaat!


Temukan pilihan rumah terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download