Kota Padang

Kota Padang

Kota Padang adalah salah satu kota yang terletak di pantai barat Pulau Sumatera dan menjadi kota terbesar, sekaligus menjadi ibu kota Provinsi Sumatera Barat. Kota ini dikelilingi oleh perbukitan dengan luas wilayahnya 693,66 Km2 dengan ketinggian mencapai 1.853 mdpl. Separuh wilayah Kota Padang sendiri merupakan hutan lindung dan pada zaman dahulu, Padang merupakan salah satu kawasan rantau Minangkabau. Menurut Badan Pusat Statistik, penduduk Kota Padang mencapai 909.040 jiwa pada tahun 2021. Nama Padang sendiri diiidentikan dengan etnis Minangkabau dan berbagai kuliner khas yang sering disebut dengan masakan Padang. 

Kota Padang merupakan kota inti dalam pengembangan proyek wilayah metropolitan Palapa. Palapa sendiri merupakan wilayah metropolitan di Provinsi Sumatera Barat yang terdiri dari Kota Padang, Kabupaten Padang Pariaman, dan Kota Pariaman. Wilayah Metropolitan Palapa didukung oleh beragam infrastruktur terbaik, seperti Bandar Udara Internasional Minangkabau dan Pelabuhan Laut Internasional Teluk Bayur yang berada di Kota Padang. Kedua infrastruktur tersebut terintegrasi dengan jaringan komuter Padang-Pariaman dan Jalan Padang By Pass sepanjang 27 Km.

Sentra niaga Kota Padang berada di Pasar Raya Padang. Terdapat pula beberapa pusat perbelanjaan modern dan 16 pasar tradisional. Selain dikenal karena keberagaman kuliner dan kawasan niaganya, Padang juga menjadi salah satu pusat pendidikan terbaik di luar pulau Jawa. Ada puluhan perguruan tinggi di Padang dan 3 di antaranya merupakan universitas negeri. Dari sektor pariwisatanya, setiap tahun terdapat aneka festival yang diselenggarakan untuk mendukung sektor pariwisata di Kota Padang.

Kota Padang yang strategis, sangat ideal untuk dijadikan sebagai tempat tinggal. Berbagai properti menarik di Kota Padang juga masih bisa didapatkan dengan harga yang terjangkau. Berbagai macam fasilitas terbaik juga bisa ditemukan dengan mudah di Kota Padang. Kelengkapan fasilitas ini tentunya akan membantu memudahkan kehidupan sehari-hari. Jadi, tertarik membeli rumah di Padang?

Populasi909,040 (2021)
Luas Wilayah693,66 km2
Plat kendaraanBA

Fasilitas Umum di Kota Padang