Dipublikasikan oleh Abdurrahman Marangga dan Diperbarui oleh Syahya Rembulan
Mar 31, 2023
3 menit membaca
Pinhome – Mempunyai sebuah rumah merupakan impian dari setiap orang. Sebab rumah adalah tempat tinggal yang mampu memberikan kenyamanan serta rasa aman pada penghuninya. Tapi, tidak semua orang dapat memiliki rumah seperti yang mereka impikan.
Oleh sebab itu, banyak orang yang membuat keputusan untuk mengontrak rumah sebelum mereka membeli ataupun membangun rumah mereka sendiri.Bukan hanya itu alasannya, banyak orang yang harus menyewa rumah kontrakan untuk alasan pekerjaan.
Berikut ini tips cari rumah kontrakan murah dan nyaman.
Baca juga: Biaya Rumah Kost Per Bulan di Jakarta
Cari rumah kontrakan murah tidak akan semudah yang dibayangkan. Selain faktor harga, rumah kontrakan juga akan sama dengan seperti rumah sendiri. Oleh sebab itu, Pins juga perlu mempertimbangkan secara matang ketika memilih rumah kontrakan.
Berikut ini adalah tips cari kontrakan rumah murah yang bisa jadi bahan pertimbangan. Jika Pins ingin mencari rumah kontrakan bulanan yang murah, tentu Pins harus mempertimbangkan untuk memilih harga sewa rumah yang terjangkau.
Harga sewa dari rumah kontrakan sangat bervariasi. Sebisa mungkin Pins harus lebih selektif dalam memilih rumah yang akan Pins huni. Pins bisa memilih harga yang murah namun tidak murahan. Pins harus menyesuaikan harga dengan fasilitas yang disediakan.
Disamping itu, akan sangat penting untuk memilih rumah kontrakan yang mudah diakses. Dalam hal ini, rumah yang dekat dengan jalan adalah hal penting yang dapat dijadikan bahan pertimbangan.
Selain itu, meskipun Pins mencari rumah kontrakan yang murah, pastikan rumah yang akan Pins kontrak aman serta nyaman untuk ditempati. Contohnya seperti tidak pernah terjadi tindak kriminal sebelumnya, tidak ada gangguan kebisingan dan lain sebagainya.
Baca juga : Tips Desain Kost yang Nyaman
Hal lain yang perlu Pins pertimbangkan untuk cari rumah kontrakan murah adalah Pins perlu mencari rumah kontrakan yang dekat dengan rumah ibadah. Kebutuhan manusia disamping pangan, sandang, dan papan adalah kebutuhan spiritual.
Oleh karena itu, keberadaan dari rumah ibadah yang dekat dengan rumah menjadi poin penting yang harus dipertimbangkan. Selain itu, akan sangat menguntungkan apabila rumah kontrakan dekat dengan dari fasilitas umum.
Contohnya disini adalah sekolah, pasar atau swalayan, rumah sakit, dan lain sebagainya. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah kondisi rumah yang masih bagus. Bagus disini tidak berarti bangunan tersebut harus baru, namun lebih terhadap kondisi bangunan yang layak huni.
Contohnya dinding masih dalam keadaan bagus, atap tidak bocor, lantai bersih, ventilasi yang mencukupi, dan lain sebagainya. Hal tersebut sangat penting karena dapat membuat Pins merasa nyaman ketika tinggal di kontrakan.
Demikianlah artikel tentang cari rumah kontrakan murah dan nyaman, semoga dapat membantumu untuk menemukan rumah kontrakan yang ideal. Semoga bermanfaat!
Editor: Syahya Rembulan
Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.Â
Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.