Ruang Edukasi Agen

Marketing

Tanah atau Rumah Hook Adalah Properti Potensial, Ini Tips Menjualnya!

Ditulis oleh Safina Rahma ∙ 10 January 2022 ∙ 5 menit membaca

Sebagai agen properti, Anda tentunya sudah tidak asing lagi dengan istilah rumah hook atau tanah hook. Properti jenis ini banyak ditawarkan karena cukup banyak dicari oleh pembeli. Menjual rumah atau tanah hook adalah salah satu cara bagi agen untuk mendapat keuntungan karena harganya lebih tinggi.

Pinhome – Rumah atau tanah hook cukup diminati oleh pembeli. Biasanya, jika sebuah perumahan menawarkan rumah hook, properti jenis tersebut akan lebih cepat laku. Hal ini bisa terjadi karena hunian ini memiliki banyak kelebihan. Lalu, bagaimana caranya supaya agen properti bisa sukses menjual rumah atau tanah hook?

Apa Itu Rumah atau Tanah Hook?

tanah hook adalah
(INVESTMNL)

Rumah hook atau tanah hook adalah istilah lain dari rumah sudut. Hunian jenis ini juga sering disebut sebagai corner lot yang artinya berada di sudut. Rumah hook terletak di ujung perumahan dengan dua sisi terbuka atau menghadap jalan.

Posisi rumah hook yang berada di sudut, memungkinkan pembeli untuk mendapatkan tanah yang lebih luas. Biasanya, rumah jenis ini memiliki tanah sisa sehingga lebih luas dan tentunya bisa dimanfaatkan oleh pemilik. Selain itu, pemilik rumah ini juga dapat membuat muka rumah dengan lebih fleksibel karena terdapat dua sisi depan.

Luas tanah dan peminat yang tinggi membuat tanah hook biasanya memiliki harga yang lebih tinggi. Pengembang perumahan akan menawarkan kavling dengan harga yang lebih mahal dibandingkan rumah-rumah lain di kawasan yang sama. Meskipun begitu, banyak buyer tetap tertarik untuk membeli tanah atau rumah hook.

Kelebihan dari Rumah atau Tanah Hook

(Houzz)

Tingginya minat pembeli terhadap rumah atau tanah hook tentunya bukan tanpa alasan. Tanah hook adalah jenis kavling yang memiliki banyak kelebihan, di antaranya yaitu sebagai berikut.

Mendapat area yang lebih luas

Tanah atau rumah hook biasanya memiliki lahan yang lebih luas. Dibandingkan dengan rumah lainnya di sebuah komplek perumahan, rumah hook bisa mendapatkan tanah yang lebih luas karena posisinya. Tanah yang lebih luas inilah yang membuat rumah hook menjadi populer.

Sirkulasi udara dan penerangan lebih baik

Keuntungan lainnya dari rumah atau tanah hook adalah sirkulasi udara dan penerangan yang lebih baik. Hunian di posisi ini akan mendapatkan sirkulasi dan penerangan dari dua sisi karena tidak tertutup dinding rumah lainnya. Sinar matahari dan udara pun bisa masuk ke rumah dari berbagai sisi.

Cocok digunakan untuk berbisnis

Properti yang dibangun di tanah hook akan cocok digunakan untuk berbisnis karena lokasinya strategis. Bangunan di posisi ini akan memiliki akses terbuka ke beberapa arah. Selain itu, posisinya yang berada di sudut juga membuat properti lebih menonjol dan terlihat sehingga cocok untuk bisnis.

Memiliki nilai investasi yang tinggi

Keuntungan dan kelebihan yang dimiliki oleh rumah atau tanah hook membuatnya banyak diincar oleh calon pembeli. Harga dari properti ini pun lebih tinggi dari rumah lainnya. Artinya, rumah atau tanah hook memiliki nilai lebih sehingga dapat digunakan sebagai investasi.

Hal yang Perlu Diperhatikan dari Rumah atau Tanah Hook

tanah hook adalah
(House Plans)

Meskipun memiliki banyak keuntungan, ada beberapa hal yang perlu untuk diperhatikan ketika membeli rumah atau tanah hook. Hal yang perlu dipertimbangkan dari hunian ini yaitu sebagai berikut.

Rawan kecelakaan

Tanah atau rumah hook berada di ujung perumahan dan dekat dengan jalanan. Posisi rumah ini membuat hunian hook lebih rawan terkena kecelakaan. Terlebih, rumah langsung bersebelahan dengan jalan di dua sisi sehingga akan dilintasi banyak kendaraan.

Perlu keamanan ekstra

Hal lain yang perlu diperhatikan dari rumah atau tanah hook adalah keamanan hunian. Properti jenis ini lebih terekspos dengan lingkungan sekitar dibandingkan dengan rumah lainnya. Hal ini membuat rumah hook perlu sistem keamanan yang lebih untuk menjaga penghuninya.

Harus memperhatikan GSB dan GSJ

Membangun rumah di tanah hook juga harus sesuai dengan Garis Sempadan Bangunan (GSB) dan Garis Sempadan Jalan (GSJ). Kedua batas ini akan mempengaruhi luas lahan yang boleh dipergunakan sebagai bangunan. Lokasi rumah hook yang berada di sudut membuat GSB dan GSJ menjadi lebih lebar.

Jenis dan tinggi pagar tidak boleh menghalangi pandangan

Selain batas bangunan, tinggi pagar juga perlu diperhatikan oleh pemilik rumah hook. Pagar di bangunan ini tidak bisa dibangun terlalu tinggi karena akan mengganggu pandangan. Selain itu, pagar juga harus dipasang dengan jarak tertentu demi kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan.

Baca juga: Berapa Biaya Balik Nama (BBN) dalam Pembelian Properti?

Tips Menjual Properti Hook

Rumah atau tanah hook memiliki dua sentimen yang berbeda. Pembeli bisa sangat berminat dan mengincar lahan ini karena adanya berbagai keuntungan yang bisa didapat. Di sisi lain, ada juga pembeli yang menghindari rumah hook karena berbagai alasan seperti keamanan dan privasi. Perbedaan ini tentunya bisa menjadi tantangan bagi agen properti yang ingin menjual rumah hook.

Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan ketika menjual rumah atau tanah hook:

  • Mencari pembeli potensial seperti yang membutuhkan lahan untuk berbisnis.
  • Memberikan informasi atau edukasi kepada pembeli tentang berbagai kelebihan dari rumah hook.
  • Memberikan tips dan contoh desain rumah yang cocok dibangun di tanah hook.
  • Menekankan potensi investasi yang dimiliki rumah atau tanah hook.
  • Memberitahukan berbagai aturan terkait pembangunan rumah di tanah hook.

Beberapa tips di atas dapat Anda terapkan dalam melakukan penjualan rumah atau tanah hook. Menjual rumah atau tanah hook adalah cara yang bisa Anda lakukan untuk memperoleh keuntungan sebagai agen karena properti ini memiliki harga yang lebih tinggi. Semoga informasi ini berguna, Pins!


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Tags :

Bagikan Artikel