Ruang Edukasi Agen

Wawasan Properti

House Flipping, Sebuah Cara untuk Mendapatkan Banyak Keuntungan

Ditulis oleh Safina Rahma ∙ 21 January 2022 ∙ 5 menit membaca

Apakah Anda sering melihat sebuah acara tentang renovasi rumah? Rumah tersebut awalnya memiliki tampilan kurang menarik atau dalam kondisi buruk, lalu diubah sedemikian rupa sehingga menjadi cantik dan layak dihuni. Hal inilah yang disebut dengan house flipping.

Pinhome – Teknik flipping ini sudah banyak dipraktikkan oleh investor atau agen properti untuk mendapat banyak keuntungan. Apa sebenarnya house flipping itu? Bagaimana cara melakukannya? Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Apa Arti dari House Flipping?

Flipping berasal dari kata dalam bahasa Inggris yaitu flip yang berarti membalik. Kata ini kemudian digabungkan dengan ‘house’ sehingga menghasilkan istilah yang secara harfiah memiliki arti membalik rumah.

House flipping adalah sebuah teknik yang digunakan untuk mendapatkan keuntungan dari pembelian dan penjualan properti. Seseorang akan membeli sebuah properti tanpa bermaksud menghuninya. Properti tersebut dibeli dengan harga murah lalu direnovasi sehingga menaikkan nilai jualnya. Rumah tersebut kemudian dijual dengan harga lebih tinggi.

Tujuan utama dari teknik ini adalah untuk mendapatkan capital gain. Keuntungan diperoleh dari selisih harga pembelian properti dengan hasil penjualannya. Biasanya, proses flipping ini dilakukan dalam waktu singkat sehingga keuntungan akan cepat didapat.

Keuntungan dari Sistem Ini

Sistem flipping memiliki banyak keuntungan sehingga cukup diminati oleh pebisnis di bidang properti. Beberapa kelebihan dari teknik ini yaitu sebagai berikut.

Keuntungan lebih banyak jika menemukan pasar yang tepat

Di dalam bisnis properti, keuntungan lebih besar bisa didapatkan jika berhasil melakukan penjualan pada pasar yang tepat. Flipper yang bisa membaca kecenderungan pasar serta tren harga properti bisa mendapatkan keuntungan berlipat ganda dari penjualan ulang rumah ini.

Bisa menjadi pekerjaan sampingan

House flipping bisa dijadikan sebagai pekerjaan sampingan. Flipper bisa mengambil proyek sesuai dengan kemampuan dan keinginan. Flipping pun bisa menjadi pekerjaan sampingan yang menjanjikan karena Anda tidak akan terikat namun bisa mendapatkan keuntungan besar.

Membantu meningkatkan nilai lingkungan sekitar

Lokasi properti merupakan hal penting yang akan dipertimbangkan oleh buyer. Flipping bisa menjadi salah satu cara untuk meningkatkan value dari suatu lingkungan yang sebelumnya tidak terlalu diminati oleh pembeli.

Baca juga: Apa Langkah yang Harus Diambil Saat Gagal Jual Properti?

Kekurangan House Flipping

Di samping berbagai keuntungan yang bisa didapatkan, sistem bisnis properti ini juga memiliki beberapa kekurangan. Beberapa hal yang perlu diperhatikan yaitu sebagai berikut.

Risiko finansial

Melakukan flipping membutuhkan dana yang tidak sedikit. Anda perlu mengeluarkan uang yang cukup untuk membeli dan melakukan renovasi rumah. Jika rumah tersebut terjual dengan harga lebih rendah, Anda akan menderita kerugian yang cukup signifikan.

Rumah yang tidak cepat laku

Penjualan properti memang menjanjikan namun tidak pasti. Ada kemungkinan rumah yang dijual tidak segera mendapatkan pembeli. Hal ini akan memberikan kerugian karena Anda akan bertanggung jawab terhadap berbagai biaya pemeliharaan. Lebih dari itu, terdapat juga kemungkinan bahwa rumah gagal terjual.

Kemungkinan adanya masalah pada rumah yang akan dijual

Rumah yang dibeli saat melakukan house flipping biasanya berada dalam kondisi yang kurang baik sehingga memiliki harga murah. Flipper perlu melakukan pemeriksaan ekstra terkait berbagai permasalah yang bisa muncul seperti jamur, hama, bocor, dan lain sebagainya.

Langkah Menjadi House Flipper

Melakukan flipping tentunya tidak bisa diselesaikan dalam waktu singkat. Ada banyak hal yang perlu Anda siapkan sebelum memutuskan untuk menjadi flipper. Berikut ini beberapa langkah yang bisa dilakukan dalam memulai flipping.

Menyiapkan anggaran

Langkah pertama yang harus Anda lakukan yaitu menyiapkan anggaran. Anda perlu menghitung berbagai biaya yang diperlukan baik itu membeli properti atau renovasi. Anda bisa menggunakan uang milik sendiri atau mengajukan pinjaman.

Mencari properti yang tepat

Setelah mengetahui jumlah budget yang diperlukan, Anda bisa mulai mencari properti untuk flipping. Anda perlu mencari properti yang sesuai dengan anggaran baik itu harga beli atau perkiraan cost renovasi. Selain itu, Anda juga perlu memperhatikan faktor lainnya seperti lokasi.

Membuat timeline flipping

House flipping adalah teknik untuk mendapat keuntungan dari penjualan dengan cepat. Supaya keuntungan ini bisa didapatkan, Anda perlu untuk membuat timeline. Timeline ini dibuat supaya Anda bisa melakukan renovasi yang terjadwal sesuai budget yang dimiliki.

Mencari kontraktor terpercaya

Pada saat menjalankan renovasi, Anda bisa meminta bantuan kontraktor terpercaya. Beberapa hal ringan seperti mengecat memang bisa dilakukan sendiri. Namun, untuk pekerjaan berat seperti instalasi air atau merobohkan dinding perlu dilakukan oleh ahlinya yaitu kontraktor.

Menjual properti

Setelah menyelesaikan renovasi, langkah selanjutnya yaitu mulai menjual properti. Anda bisa memasarkan properti melalui berbagai cara seperti media sosial, iklan, dan lain-lain. Pastikan Anda melakukan promosi dengan tepat sehingga bisa mendapat pembeli secara cepat.

House flipping bisa dilakukan jika Anda ingin mendapatkan keuntungan dengan cepat. Apakah Anda tertarik untuk melakukan teknik ini?

Sumber Foto Cover: Pexels


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Bagikan Artikel