Dipublikasikan oleh Linda Juliawanti dan Diperbarui oleh Sandy Anugerah
Sep 11, 2024
4 menit membaca
Daftar Isi
Bathtub dan Jacuzzi adalah dua benda yang seringkali ditemukan pada kamar mandi berkonsep mewah. Mungkin Pins mengira bahwa keduanya sama persis. Namun, tahukah kamu bahwa ada perbedaan antara Jacuzzi dan Bathtub?
Perbedaan yang paling utama terletak dari segi konsep, nama merek, fungsi, dan harga keduanya.
Kalau ingin tertarik memasang bak mandi diantara keduanya, maka harus tahu apa saja perbedaannya. Tanpa perlu berlama-lama, yuk ketahui lebih lanjut apa saja perbedaan antara kedua jenis bak mandi ini.
Jika dilihat dari pengertiannya, bathtub adalah bak mandi tidur yang dipasang tertanam sehingga dapat kamu gunakan untuk berendam. Nah, bathtub sendiri memiliki beberapa jenis, Jacuzzi merupakan salah satunya.
Sebenarnya, nama resmi Jacuzzi adalah whirlpool bathtub yang sering ada di hotel sebagai tempat berendam yang mengalirkan aliran air hangat.
Jacuzzi sendiri sebenarnya adalah nama merek dagang (Jacuzzi Brands Corp) yang memproduksi bak jet dan peralatan spa lainnya dari Amerika. Perusahaan ini telah ada sejak tahun 1956.
Pins dapat membeli bak Jacuzzi yang dilengkapi dengan pompa khusus yang bertujuan untuk menjaga air dapat tersaring dengan baik sehingga suhunya dapat tetap hangat.
Baca juga: 12 Pintu Kamar Mandi Mewah dan Elegan
Perbedaan bathtub dan Jacuzzi terletak dari aliran airnya. Bathtub biasa memiliki aliran air yang cenderung stagnan dan tidak akan bertambah jika Pins tidak menyalakan kerannya. Konsepnya mirip bak mandi biasanya dengan bentuk yang berbeda serta memiliki saluran pembuangan dan keran tersendiri yang berfungsi sebagai pengisian air.
Sementara itu, Jacuzzi secara spesifik memiliki ciri khas memiliki lubang yang memancarkan uap dengan air bertekanan yang dapat disesuaikan. Jadi, ketika melihat Jacuzzi dijalankan, maka dapat menyemburkan air hangat pada beberapa bagian-bagiannya.
Sistem sirkulasi air yang diterapkan oleh Jacuzzi memanfaatkan tenaga nozzle yang dapat menyemprotkan air ke depan, ke bawah dan ke atas. Pins akan mendapatkan sensasi pijatan dan efek menenangkan saat berendam di dalam Jacuzzi.
Perbedaan Jacuzzi dan bathtub selanjutnya terletak dari fungsinya. Bathtub biasa dapat kamu gunakan untuk berendam dengan efek relaksasi pada tubuh.
Sementara fungsi Jacuzzi tidak hanya sebagai efek relaksasi saja, tetapi memiliki fungsi khusus sebagai hidroterapi yang diklaim dapat melancarkan peredaran darah, meredakan nyeri otot dan nyeri sendi.
Hal ini karena Jacuzzi memiliki pengaturan suhu air dengan kekuatan pancaran air yang dapat disesuaikan untuk membantu relaksasi. Perangkat tersebut dikategorikan sebagai home spa.
Baca juga: Begini Cara Mudah Menentukan Ukuran Bathtub
Jika dilihat dari ukurannya, Jacuzzi tentu memiliki ukuran lebih besar dibandingkan jenis bathtub lainnya. Jacuzzi biasanya terbuat dari porselen dan kaca pada bagian dindingnya dengan fitur yang lebih lengkap sehingga membutuhkan ruang yang cukup luas.
Dari daya tampungnya, bathtub biasa dapat dibuat dengan ukuran yang dapat diisi oleh satu orang saja. Sementara Jacuzzi biasanya dibuat dengan luas yang dapat diisi sampai empat orang bahkan lebih.
Tak heran, whirlpool seringkali Pins temukan di tempat mandi berkonsep spa maupun di hotel berbintang. Selain itu, mengingat ukuran Jacuzzi lebih besar dibanding bathtub lainnya, maka Pins juga bisa meletakkannya di area outdoor seperti di pinggir kolam renang maupun kamar mandi semi-outdoor.
Meski begitu, ada juga Jacuzzi yang berbentuk seperti bathtub yang diletakkan di sebuah kolam terpisah dari kolam renang dengan ukuran yang tidak terlalu besar.
Baca juga: 13 Model Pintu Aluminium Kamar Mandi
Terakhir dilihat dari jenisnya. Jenis Jacuzzi dari bentuknya juga sebenarnya hampir sama tipe bak mandi lainnya yang ada di Indonesia. Pins dapat menemukan Jacuzzi dengan jenis corner, drop in, hingga freestanding bathtub yang sering ada tempat spa.
Walaupun bathtub dan Jacuzzi dapat digunakan bergantian, tetapi ini tidaklah sama dengan air panas.
Nah itulah 5 perbedaan antara Jacuzzi dan Bathtub yang dapat Pinhome sampaikan. Jadi, dapat disimpulkan bahwa Jacuzzi adalah merk dagang hot tub dengan fungsi sebagai terapi air dan relaksasi.
Saat ini Pins dapat menemukan bak mandi air panas portabel dengan pipa ledeng dan sistem kontrol listriknya sendiri untuk memberikan terapi yang sama seperti Jacuzzi sebagai hidroterapi, rekreasi, dan relaksasi .
Jacuzzi memiliki perangkat mandi rendam yang mewah dengan berbagai fasilitas pengaturan air yang lengkap. Jadi tak heran kalau harganya lebih mahal daripada jenis bathtub lainnya.
Semoga artikel ini dapat membantumu dalam memutuskan memilih bak mandi terbaik yang dapat diaplikasikan di rumahmu, ya!
© www.pinhome.id