BlogPemilik Properti5 Fakta Menarik Tentang Desain Jakarta International Stadium
0
0

5 Fakta Menarik Tentang Desain Jakarta International Stadium

Dipublikasikan oleh Ade Ardian dan Diperbarui oleh Ade Ardian

Des 4, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
Jakarta International Stadium.top-right-banner

Tak dapat dipungkiri bahwa desain Jakarta International Stadium telah menjadi perbincangan hangat di kalangan pencinta olahraga dan arsitektur. Dengan perpaduan inovasi futuristik dan kecanggihan teknologi, stadion ini menciptakan magnetisme tersendiri bagi publik sehingga menjadi salah satu stadion Indonesia berstandar FIFA.

Sementara, jelang perhelatan Piala Dunia U-17 2023, stadion yang berlokasi di Tanjung Priok, Jakarta Utara, diperbincangkan terkait kelayakannya. Terlebih lagi ada kondisi yang viral karena lapangan dalam stadion banjir saat pertandingan.

Meskipun demikian, ada beberapa fakta menarik yang mengelilingi desain megah stadion ini. Dimana desain mewah biasanya juga hadir pada Rumah Ekslusif seperti halnya Avoria Estate.

Sementara itu, jika Kamu ingin mencari informasi lebih lanjut, Kamu dapat mengunjungi PinValue. Bahkan fitur Pinhome tersebut membuat Kamu dapat mencari tahu terkait rumah second di Kab Tangerang. Atau Kamu bisa mencari berbagai informasi terkait rumah dijual di Depok melalui fitur unggulan Pinhome.

Baca juga: Stadion Terkecil di Dunia

Serba-Serbi Jakarta International Stadium

Bagian dalam Jakarta International Stadium.
Source : Smartcity.jakarta.go.id

Sebelum membahas apa saja fakta menarik dari Jakarta International Stadium yang jadi salah satu stadion termegah di dunia, perlu diketahui beberapa hal penting. Diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Kapan JIS Dibangun?

Jakarta International Stadium (JIS), diresmikan pada April 2022, memiliki sejarah panjang yang melibatkan empat kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta yang berbeda. Proyek ini dimulai pada 2008 di Taman BMW, namun terhambat oleh sengketa lahan.

Pada masa Jokowi, rencana pembangunan muncul kembali, namun belum terealisasi. Djarot Saiful Hidayat, pada 2017, meletakkan batu pertama pembangunan, namun proyek kembali terhenti. Pada Oktober 2017, Anies Baswedan merencanakan kembali pembangunan JIS dan akhirnya, setelah tiga tahun, stadion ini selesai dibangun pada tahun 2022, dengan peluncuran awal oleh Anies pada April 2022.

2. Alamat dan Transportasi Umum ke JIS

Jakarta International Stadium (JIS) merupakan sebuah stadion sepak bola yang terletak di Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta, Indonesia. Fasilitas transportasi umum di sekitar stadion ini mencakup Terminal Tanjung Priok sebagai pusat pertukaran kereta utama.

Adapun layanan bus Kota TransJakarta yang melalui area stadion mencakup rute 10K, 12P, 14, dan JIS3. Mikrotrans dengan rute Jak 77, JAK 88, JAK 118, & 120 juga melayani wilayah ini, bersama dengan Mikrolet M15 & M15A, serta Koperasi Wahana Kalpika dengan layanan U10. Terdapat juga rute TP Lin Tanjung Priok dengan rute Jakarta Kota-Tanjung Priok TP04, termasuk rencana pembangunan Stasiun Jakarta International Stadium.

3. Acara Besar yang Pernah Digelar di JIS

Beberapa kegiatan yang telah diadakan di Jakarta International Stadium (JIS) melibatkan pertandingan sepak bola internasional seperti Persija Jakarta vs Chonburi FC, Kejuaraan Remaja Internasional sebelum peluncuran resmi pada tahun 2022, dan penyelenggaraan Piala Dunia U-17 FIFA 2023. Selain itu, stadion ini juga menjadi tuan rumah untuk berbagai acara lainnya seperti Grand Launching JIS, lokasi syuting video musik “See You Bye-bye” oleh JD Eleven, perayaan Jakarta Hajatan ke-495 pada tahun 2022, serta penyelenggaraan Salat Id pada Idul Fitri dan Idul Adha tahun 2022.

Baca juga: Sejarah Berdiri Stadion Santiago Bernabeu (Real Madrid)

5 Fakta Desain Jakarta International Stadium

Tidak hanya megah dan mewah, Jakarta International Stadium (JIS) memiliki berbagai fakta menarik terutama dalam hal desain dan berpotensi jadi salah satu stadion terbesar di dunia. Diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Desain Menyerupai Permen Lolipop dengan Sentuhan Harimau

Desain Jakarta International Stadium.
Source : Smartcity.jakarta.go.id

Jakarta International Stadium memiliki desain bangunan yang unik, terlihat seperti permen lolipop ketika dilihat dari ketinggian. Bagian muka stadion memiliki lubang-lubang, menyerupai corak harimau, terinspirasi dari filosofi ornamen gigi balang yang simbolizes semangat dan keuletan. Kapasitas stadion mencapai 82 ribu pengunjung dengan fasilitas parkir yang dapat menampung hingga 800 mobil.

2. Rumput Hybrid dengan Perawatan Teknologi Lighting Grass Growth

Rumput Jakarta International Stadium.
Source : Smartcity.jakarta.go.id

Jakarta International Stadium menggunakan rumput hybrid, campuran antara rumput alami (95%) dan sintetis (5%) untuk perawatan yang lebih mudah dan daya tahan yang lebih lama. Perawatan rumput dilakukan dengan teknologi Lighting Grass Growth, memudahkan perawatan saat cuaca tidak bersahabat dan menghemat biaya.

3. Bangunan Green Building Pertama di Indonesia

Green Building Jakarta International Stadium.
Source : Smartcity.jakarta.go.id

Stadion ini merupakan bangunan Green Building pertama di Indonesia dengan desain yang mencerminkan standar internasional. Dilengkapi dengan panel surya, zero run-off untuk konservasi air, dan perforated façade untuk aliran udara alami dan penggunaan AC yang lebih efisien. Telah mendapatkan sertifikasi Greenship Platinum dari Green Building Council Indonesia.

4. Rooftop Jogging Area di Ketinggian 72 Meter

Rooftop Jakarta International Stadium.
Source : Smartcity.jakarta.go.id

Jakarta International Stadium menawarkan pengalaman jogging di ketinggian melalui Sky View Deck di lantai 9. Jogging area seluas 3 meter terbuka untuk umum, memungkinkan pengunjung berolahraga sambil menikmati pemandangan Kota Jakarta dari atas.

5. Atap Retractable, Stadion Terbesar Kedua di Dunia

Atap dengan teknologi retractable pada Jakarta International Stadium.
Source : Smartcity.jakarta.go.id

Atap Jakarta International Stadium dapat dibuka dan ditutup dengan teknologi retractable, menjadikannya stadion terbesar kedua di dunia dan yang terbesar di Asia dengan fitur tersebut. Teknologi canggih ini memberikan fleksibilitas dalam mengatur pencahayaan dan kondisi cuaca di dalam stadion.

Itulah 5 fakta menarik terkait desain Jakarta International Stadium yang perlu Kamu ketahui. Jika Kamu berada di Jakarta, tidak ada salahnya untuk mengunjungi salah satu stadion terbaik di Asia Tenggara ini.

Baca juga:

Source Feature Image: Smartcity.jakarta.go.id


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi The Agathis dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download