Jual Properti di Perumahan BRI
Menampilkan 0 propertiProperti yang kamu cari saat ini belum tersedia. Coba kata kunci lain atau ubah filter pencarian.
Perumahan BRI Bandung Gedebage
Perumahan BRI Bandung Gedebage
Kota Bandung, Jawa Barat
Perumahan BRI Bandung merupakan salah satu kawasan tempat tinggal terbaik dengan harga yang kompetitif. Target market dari perumahan di Bandung ini adalah kelas menengah ke atas, didukung oleh segudang fasilitas terbaik dan lingkungan alam yang masih terjaga.
Saat ini perum KPR BRI Bandung semakin banyak diminati, hal tersebut karena harga yang masih terjangkau dan berada dekat dengan pusat kota. Kawasan rumah di Bandung ini juga memiliki keunggulan dari aspek pembangunan berkelanjutannya baik di dalam maupun sekitar properti.
Sekilas Tentang Perumahan BRI Bandung
Komplek BRI Bandung dibangun menggunakan konsep berkelanjutan dengan karakteristik hunian modern minimalis. Harga jual rumah di Bandung yang semakin mengalami peningkatan, membuat kawasan tempat tinggal ini lebih unggul dari yang lainnya. Berada dekat dengan Summarecon Bandung, membuatnya unggul dari segi fasilitas penunjangnya.
Ekosistem lingkungan di sekitar perumahan masih sangat terjaga, hal itu membuat penghuninya bisa tinggal dengan nyaman di dalam area komplek. Lokasi perumahan berada tidak jauh dari pusat kota, hanya memakan waktu kurang lebih 30 menit saja. Daerah Gedebage juga menjadi jalur utama dari Kabupaten ke Kota Bandung.
Spesifikasi Rumah dan Harganya
Salah satu perumahan terlaris di Bandung ini memiliki banyak tipe unit yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan penghuninya. Komplek BRI Bandung juga sudah mendukung program KPR, sehingga akan sangat memudahkan kebutuhan hunian di pusat kota. Berikut detail hunian selengkapnya:
- Rata-rata harga rumah: Mulai dari 1 miliar – 9,4 miliar Rupiah.
- Rata-rata luas tanah dan bangunan: Luas tanah 72-634 meter persegi dan luas bangunan 42-421 meter persegi.
- Spesifikasi unit: 1-2 lantai dengan 2-5 kamar tidur, 1-3 kamar mandi, 1-3 carport, dan taman.
- Harga cicilan: 3-6 jutaan per-bulan.
- Jenis sertifikat: HGB.
Fasilitas, Sarana, dan Prasarana
Sebagai salah satu kawasan tempat tinggal terfavorit di Kota Bandung, pemilik properti tidak perlu khawatir mengenai ketersediaan fasilitas, sarana, dan prasarana. Developer perumahan sudah menyiapkan berbagai sarana pendukung bagi penghuninya, fasilitas tersebut juga bisa didapatkan dengan mudah di dalam maupun sekitar properti. Berikut selengkapnya:
Fasilitas di Dalam Perumahan:
- Lingkungan bersih dan asri.
- Security 24 jam.
- One Gate System.
- Lapangan olahraga.
- Jalanan perumahan yang lebar.
- Area ibadah.
- Area pertokoan.
- Penerangan di sekitar area perumahan.
- Area bermain serta taman.
- Rumah dengan pagar.
- Area parkir luas dilengkapi dengan kanopi.
Fasilitas di Sekitar Perumahan:
- Fasilitas pendidikan: SMAN 21 Bandung, Sekolah Islam Al-Azhar, SDN 069 Cipamokolan, SDN 087 Rancabolang, SMAN 25 Bandung, SMPN 51 Bandung, kemudian SMPN 42 Bandung.
- Fasilitas kesehatan: RS Ujung Berung dan RS Al-Islam.
- Fasilitas belanja & hiburan: Metro Indah Mall, Summarecon Bandung, masjid Al-Jabbar dan Taman Gedebage.
Akses dan Transportasi
Penghuni di Perum KPR BRI Bandung akan dimanjakan oleh kemudahan akses serta ketersediaan transportasi umum di sekitar komplek. Untuk menuju ke pintu Tol Buah Batu hanya memakan waktu kurang lebih 15-20 menit saja. Penghuni yang ingin menggunakan kendaraan umum, bisa menemukan beragam kendaraan di depan gerbang komplek. Hal ini didukung oleh lokasi properti yang strategis dan dekat dengan pusat kota.
Memilih perumahan BRI Bandung, bisa menjadi keunggulan tersendiri bagi pemilik properti. Selain karena lokasinya yang strategis, harga jual tanahnya juga bisa dijadikan sebagai aset investasi terbaik untuk masa depan. Bahkan, di perumahan ini juga sudah mendukung sistem pembayaran KPR.
FAQ tentang Perumahan BRI Bandung Gedebage
- Bagaimana konsep hunian di Perumahan BRI Bandung?Perumahan dengan gaya modern minimalis dengan pembangunan berkelanjutan untuk kelas menengah.
- Apa Keunggulan dari Tinggal di Komplek BRI Bandung?Berlokasi tidak jauh dari pusat kota, akan memudahkan akses serta mobilitas penghuni di era modern.
- Bagaimana kemudahan akses untuk mencapai Perum KPR BRI?Penghuni perumahan bisa mendapatkan akses yang mudah karena area komplek berada di jalan utama dan dekat dengan sarana transportasi umum.
- Apakah kawasan perumahan memiliki lingkungan yang nyaman?Suasana di dalam perumahan memiliki area penghijauan yang sangat luas, didukung suasana modern di dekat perkotaan.