10 Rekomendasi Mie Ayam Paling Enak di Depok

Dipublikasikan oleh Lea Lyliana ∙ 26 June 2022 ∙ 4 menit membaca

Siapa sih yang tidak suka mie ayam? Hidangan mie berkuah ini banyak dijual di Indonesia, termasuk pula kota Depok. Ada banyak warung mie ayam enak di Depok yang patut dicoba. Warung mie ayam ini menyajikan hidangan dengan cita rasa khasnya. Bahkan, beberapa warung juga menjual ragam mie ayam yang berbeda, ada yang khas Wonogiri hingga yammie.

Berikut daftar mie ayam enak di Depok yang bisa Pins coba saat berada di sana. Tenang, lokasinya strategis kok, dekat dengan beberapa area perumahan di Depok.

1. Bakmi Arcadia

mie ayam enak di depok
(Tribun Depok)

Kalau pengin makan mie sembari nongkrong, kamu bisa datang ke Bakmi Arcadia. Kedai ini punya tempat yang cukup luas, sehingga cocok untuk ramai-ramai. Di sini, kamu bisa memesan mi dengan daging ayam besar dan porsi yang cukup banyak. Selain itu, dilengkapi pula dengan pangsit dan bakso yang kenyal. Walau porsinya cukup banyak, harga satu porsinya terjangkau, sekitar Rp18.000.

2. Mie Ayam Nyonya Manis

mie ayam enak di depok
(GoFood)

Walau baru buka beberapa tahun lalu, kedai mie ayam ini sudah langsung menarik minat pembeli. Sebab, harga mi di sini terjangkau, Rp13.000 saja. Tak cuma harganya yang murah, tapi rasa mie ayam di kedai ini juga ini. Keunikannya, mie ayam di sini disajikan dengan acar cabai rawit. Mereka juga menyedikan topping telur puyuh dan taoge.

Baca juga: 10 SMA Terbaik di Kota Depok

3. Mie Ayam Berkat

mie ayam enak di depok
(GoFood)

Kedai mie ayam ini sudah buka sejak 20 tahun lalu. Meski begitu, rasa dan porsi yang disajikan tetap sama. Selain mie ayam, mereka juga menyediakan menu lain seperti nasi goreng, capcay, bihun, kwetiau, dan masih banyak lagi.

Kalau ke sini, kamu wajib mencoba mi ayam hijau yang terbuat dari sayuran asli. Teksturnya mi cukup tipis tapi tetap kenyal dan lembut.

4. Yamien 88 Cijantung

mie ayam enak di depok
(GoFood)

Di sekitar kawasan Cimangis, ada satu warung mi yang terkenal enak, yakni Yamien 88 Cijantung. Ada beberapa menu yang bisa mereka sajikan seperti yammien pedas manis, pedas asin, atau manis saja. Untuk topping, tersedia sayuran, bawang goreng, dan daging ayam.

5. Bakmi Aping

mie ayam enak di depok
(Detik)

Walau hanya berjualan di gerobak, tapi warung mie ayam ini hampir selalu ramai pembeli. Konon, mie dan pangsit rebus dari tempat ini dibuat sendiri, sehingga rasanya enak. Di samping itu, ada pula bakso garing untuk pelengkapnya.

Baca juga: 10 Rekomendasi Salon di Depok dengan Service Terbaik

6. Mie Ayam Fajar

mie ayam enak di depok
(Shutterstock/ Foto hanya ilustrasi)

Kalau lebih suka, mie ayam dengan cita rasa khas Jawa, bisa mampir ke warung Mie Ayam Fajar. Lokasinya ada di sekitar Beji, Depok. Kedai ini bisa dibilang sebagai salah satu yang terkenal di Depok. Selain rasanya enak, harga mi di sini juga murah, sekitar Rp11.000. Walau begitu, topping-nya banyak dan porsinya mengenyangkan.

7. Mie Ayam Aisy

mie ayam enak di depok
(ID Near Place)

Kalau kamu suka mie ayam dengan tipe yammin, bisa mampir ke kedai Mie Ayam Aisy. Mereka menyajikan yammin dengan cita rasa asin dan manis. Selain itu, tersedia pangsit goreng crispy untuk pelengkapnya. Lokasinya ada di sekitar Sukmajaya.

8. Mie Ayam Jamur Choy

mie ayam enak di depok
(Youtube/ Depok Street Food)

Mie Ayam Jamur Choy bisa jadi salah satu rekomendasi mie ayam di Depok yang rasanya sedikit berbeda. Menu yang disajikan yakni mie ayam dengan cita rasa asin gurih dan topping jamur.

Baca juga: 12 Rekomendasi Cafe di Cinere yang Enak untuk Nongkrong

9. Bakmi Roxy

mie ayam enak di depok
(Pergi Kuliner)

Kalau lapar malam hari, kamu bisa mampir ke kedai Bakmi Roxy. Mereka menyajikan mie ayam homemade dengan topping ayam melimpah dan sayuran yang cukup banyak. Pas untuk mengisi perut saat lapar tengah malam.

10. Pondok Bakso Condong Raos

mie ayam enak di depok
(Pergi Kuliner)

Rekomendasi mie ayam enak di Depok terakhir adalah Pondok Bakso Condong Raos. Walau terkenal akan menu baksonya, tapi mereka juga punya mie ayam yang enak. Namun, kalau ke sini, siap-siap antre, karena biasanya ramai pembeli. Meski begitu, worth it kok dengan rasa dan pelayannya.

Nah, itulah 10 mie ayam di Depok yang bisa dicoba saat ke sana. Pins, tertarik mencoba yang mana?


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.

Tak hanya itu, Pinhome juga memfasilitasi pengajuan KPR, bekerjasama dengan bank-bank berikut ini: 

KPR Bank Maybank | KPR CIMB Niaga | KPR OCBC NISP | KPR Bank Mandiri | KPR Bank Danamon | KPR BNI | KPR UOB Indonesia | KPR BWS | KPR Maybank Syariah | KPR CIMB Niaga Syariah | KPR OCBC NISP Syariah | KPR Danamon Syariah | KPR Muamalat | KPR BTN | KPR BTN Syariah | KPR Bank Syariah Indonesia | KPR Panin Dubai | KPR Panin Bank | KPR Bank Permata

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.