Blog›Lifestyle›Gadget›11 Perbedaan iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max yang Wajib Dipahami
0
0

11 Perbedaan iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max yang Wajib Dipahami

Dipublikasikan oleh Disfira Ika Amelia dan Diperbarui oleh Disfira Ika Amelia

Apr 11, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
Perbedaan iPhone 11 Pro dan 11 Pro Maxtop-right-banner

Jajaran seri iPhone 11 saat ini masih memiliki penggemar. Bila enggan untuk membeli base model-nya, Pins bisa mencari tahu perbedaan iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max. Jika dilihat sekilas, mungkin kamu akan mengira kalau kedua produk ini punya banyak kesamaan. Yang menjadi pembeda adalah pada ukuran dan harganya. 

Opini tersebut tidak sepenuhnya keliru. Tapi jika diriset lebih dalam, ada belasan perbedaan yang membuat keduanya tak seperti kembar identik. Karena teknologi yang dirancang sudah dibuat secara halus lah yang membuat banyak pengguna tidak sadar. Simak daftarnya di bawah ini, Pins!

Harga

beda iphone 11 dan 11 pro
Source : unsplash

Beda iPhone 11 dan 11 Pro serta Pro Max ada pada harganya. Bila mengerucut pada dua produk yakni 11 Pro dan 11 Pro Max, harga yang dibanderol masih di angka belasan juta Rupiah. Berbeda dengan base model yang harganya sudah di kisaran Rp8 jutaan.

Untuk iPhone 11 Pro sendiri, harga yang dipatok tergantung pada kapasitas memori mulai dari 64 GB, 256 GB, dan 512 GB. Harga normal untuk 64 GB adalah Rp16.999.000. Harga normal untuk 256 GB adalah Rp20.999.000. Harga normal untuk 512GB adalah Rp24.999.000. Pins bisa mendapatkan diskon hingga Rp500.000 untuk setiap serinya.

Untuk seri iPhone 11 Pro Max, harga yang dipatok tergantung pada kapasitas memori mulai dari 64 GB, 256 GB, dan 512 GB. Harga normal untuk 64 GB adalah Rp18.999.000. Harga normal untuk 256 GB adalah Rp22.999.000. Harga normal untuk 512GB adalah Rp26.999.000. Pins bisa mendapatkan diskon hingga Rp5.000.000 untuk setiap serinya.

Ukuran Layar

Ukuran iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max juga ada perbedaan yang cukup mencolok. iPhone 11 Pro memiliki ukuran 5,8 inci yang cocok untuk pengguna yang memiliki tangan kecil dan suka dengan ukuran seperti seri SE dan iPhone 8 ke bawah. Sedangkan iPhone 11 Pro Max dibekali dengan ukuran yang lebih besar yakni 6,5 inci yang dirancang pas untuk gaming dan menikmati konten audio visual yang HD.

Resolusi

ukuran iphone 11 pro
Source : unsplash

Dari segi fitur layar, hampir semua aspeknya banyak kesamaan pada dua seri ini. Mulai dari Retina XDR, OLED, HDR, rasio kontras, true tone, haptic touch, hingga kecerahan maksimal dan puncaknya. Untuk resolusi, iPhone 11 Pro hadir dengan 2436 x 1125 piksel pada 458 ppi. Sedangkan versi Pro Max-nya adalah 2688 x 1242 piksel pada 458 ppi.

Baca juga: Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengetahuinya

Screen-to-body Ratio

Ukuran layar serta resolusi yang berbeda ternyata memberikan efek pada rasio screen-to-body. Untuk iPhone 11 Pro, persentase rasionya adalah 82.1%. Sedangkan untuk iPhone 11 Pro Max  adalah 83.7%. Tapi angka tersebut tidak mudah untuk dibedakan oleh mata orang awam karena sudah diatur sedemikian rupa agar tetap simetris dan smooth.

Dimensi

perbedaan iphone 11 pro dan iphone 11 pro max
Source : unsplash

Dari dimensinya, iPhone 11 Pro hadir dalam ukuran yang lebih compact. Yakni panjang 144 mm, lebar 71.4 mm, dan tebal 8.1 mm. Sebagai versi jumbonya, iPhone 11 Pro Max didesain dengan panjang 158 mm, lebar 77.8 mm, serta ketebalan yang sama yakni 8.1 mm. 

Berat

Selain ukuran, perbedaan iPhone 11 Pro dan iphone 11 Pro Max secara otomatis bisa ditengarai dari beratnya. Karena relatif lebih kecil, bobot dari 11 Pro adalah 188 gram. 11 Pro Max sendiri hadir dengan bobot 226 gram. Masih terbilang ringan tapi terasa lebih berat dibandingkan dengan seri sebelumnya.

Baca juga: 16 Rekomendasi Aplikasi Edit Video di iPhone Terupdate

Baterai

bedanya iphone 11 pro dan 11 pro max
Source : unsplash

Bedanya iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max juga terletak pada kapasitas daya baterainya. Disesuaikan dengan ukurannya, baterai yang terpasang pada 11 Pro adalah Li-Ion 3046 mAh. Untuk 11 Pro Max baterai Li-Ion 3969 mAh lah yang dipasang untuk kapasitas dayanya. Kedua daya tersebut mempengaruhi durasi pemakaian pada konten tertentu. Di bawah ini adalah estimasi durasinya.

Durasi Pemakaian untuk Pemutaran Audio

iPhone 11 Pro : 65 jam

iPhone 11 Pro Max : 80 jam

Durasi Pemakaian untuk Pemutaran Video

iPhone 11 Pro : 18 jam

iPhone 11 Pro Max : 20 jam

Baca juga: 19 Aplikasi Edit Foto di iPhone Ala Selebgram

Durasi Pemakaian untuk Pemutaran Video Streaming

iPhone 11 Pro : 11 jam

iPhone 11 Pro Max : 12 jam

Durasi Fast Charging

iPhone 11 Pro : 30 menit dari 0-50%

iPhone 11 Pro Max : 35 menit dari 0-50%

Perbedaan iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max di atas bisa dijadikan sebagai perimbangan ketika akan menentukan untuk membeli salah satunya. Jika budget yang dimiliki lebih sedikit, Pins bisa memilih iPhone 11 Pro. Jika anggaran yang ada lebih banyak dan kamu nyaman dengan ukurannya yang lebih besar, iPhone 11 Pro Max bisa dipilih.


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Perumahan Dharmawangsa Home dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.   

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Sumber foto featured image: Unsplash

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download