BlogLifestyleHobi10 Pilihan Lem Kayu Terbaik,Kuat dan Cepat Kering
0
0

10 Pilihan Lem Kayu Terbaik,Kuat dan Cepat Kering

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari dan Diperbarui oleh Pandu Pamungkas

Jul 4, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Salah satu perlengkapan pertukangan yang wajib dimiliki adalah lem kayu. Saat hunianmu di Tangerang atau wilayah lainnya perlu perbaikan instan mungkin bahan ini bisa jadi solusi tepat.

Misalnya pagar di Tamaruma, Alora Springhill atau lainnya perlu perekat bisa mengandalkan merk lem kayu berikut ini! Sama halnya dengan PinValue yang bisa Pins andalkan untuk mencari Rumah Ekslusif.

1. Alteco Super Glue 110

lem kayu Alteco Super Glue 110
Source : Tokopedia

Lem kayu satu ini sering jadi andalan keluarga Indonesia karena kelebihan daya rekatnya yang kuat. Selain itu tergolong serbaguna sebab tidak hanya untuk kayu namun juga berbagai jenis bahan.

Lemnya juga cepat kering dengan tekstur cair. Pins bisa menggunakannya untuk merekatkan keramik, gelas, perabot plastik bahkan kulit. Kemasannya tube dan berwarna bening. Masa simpannya pendek sehingga jika sudah dibuka segera digunakan dan satu tube berisi 3 gram.

2. Aica Aibon

lem kayu PT Aica Indonesia
Source : PT Aica Indonesia

Merek ini sempat viral beberapa waktu lalu dengan harga yang cukup terjangkau namun ukurannya lumayan besar. Satu kalengnya berisi sekitar 70 gram dan memiliki aroma tajam.

Saat ingin menggunakannya sebaiknya pakai masker agar tidak mengganggu pekerjaanmu. Terlebih bila terlalu lama menghirup baunya bisa memberikan efek mabuk.

Lem kayu ini bisa digunakan untuk kertas, asbes, karpet, kulit hingga lembaran logam. Aica Aibon dijual dalam kemasan kalengan serta mudah didapatkan di toko kecil.

Baca juga:

3. Fox Lem Putih PVAc

Source : Bhinneka

Fox Lem Putih PVAc dipasarkan dalam berbagai berat mulai 150 gram-10 kilogram. Warnanya putih dan ada dalam kemasan botol, plastik hingga ember tergantung beratnya.

Pemakaiannya mudah dan bisa untuk keperluan sehari-hari. Pins bisa mendapatkannya di toko alat tulis maupun bangunan. Lem kayu ini bisa dipakai untuk kerajinan maupun campuran plamir.

Lem kayu ini merupakan jenis paling ringan dan aman untuk digunakan anak-anak. Selain bisa untuk kayu dapat pula dipakai pada bahan kertas dan koraltex.

4. Crona 222 WRG

Source : Blibli

Selanjutnya ada merk Crona 222 WRG yang memiliki keunggulan daya rekat super kuat. Lemnya juga cepat kering bahkan tahan terhadap air maupun panas. Lem ini sering dipakai untuk menyambungkan dua jenis benda, laminasi bahkan melapisi atau veneering.

Pins bisa menggunakannya untuk merekatkan berbagai jenis kayu. Misalnya kayu jati, kayu kamper, kayu mahoni dan lainnya. Dalam satu kemasannya bisa memiliki netto sekitar 600 gram.

5. Presto WRG 600

lem kayu Presto WRG 600
Source : Tokopedia

Keandalan Presto WRG 600 adalah bisa untuk perekat eksterior maupun interior ruangan. Lem ini unik karena bisa tahan terhadap pelarut sehingga sering digunakan pada permukaan kayu. Harganya terjangkau dan tersedia dalam kemasan tube dengan isi 600 gram.

6. Avian 2 Komponen Lem Epoxy

lem kayu Avian 2 Komponen Lem Epoxy
Source : Blibli

Selain daya rekatnya bagus juga memiliki keunggulan hasil yang transparan. Pins bisa mengaplikasikannya dengan kuas. Lem ini biasa dipakai untuk kayu yang terdiri atas dua komponen.

Kandungan lem kayu ini berupa resin dan hardener. Apabila kedua bahan ini dicampur dan diaplikasikan ke kayu akan menghasilkan daya rekat kuat. Lemnya juga tidak berwarna sehingga tidak akan mengganggu tampilan objek yang direkatkan.

Lem tahan terhadap air, jadi Pins tidak perlu khawatir lem akan luntur atau berkurang kerekatannya. Kemasannya berbentuk kaleng dengan dua varian yang beratnya masing-masing 340 gram.

Baca juga:

7. Max Lem Putih PVAc

Source : Monotaro

Bentuknya pasta dan bisa cepat kering walaupun di suhu ruangan antara 24-30 derajat celcius. Dalam mengaplikasikannya bisa dengan mencairkannya memakai air suling atau air bersih.

Kemasannya ada yang dalam bentuk sachet hingga kaleng. Lemnya sangat lengket sehingga ideal untuk bahan kayu, kertas bahkan plastik. Max Lem Putih PVAc tidak direkomendasikan untuk merekatkan kayu dan besi.

8. Uhu Super Wood Water Resistant

Source : Bukalapak

Keunggulan dari Uhu Super Wood Water Resistant ialah tahan terhadap air. Lem juga bisa bertahan pada suhu lembab. Pins dapat menggunakannya untuk interior maupun eksterior ruangan.

Dalam satu tubenya memiliki netto sekitar 250 gram. Hasil dari Uhu Super Wood Water Resistant adalah transparan. Objek yang direkatkan tidak akan menjadi kotor dan tetap estetik.

9. Rajawali Polyvinyl Acetate Adhesive 

lem kayu Rajawali Polyvinyl Acetate Adhesive 
Source : Tokopedia

Ada banyak sekali kelebihan dari lem kayu Rajawali Polyvinyl Acetate Adhesive. Misalnya bisa digunakan sebagai plamir dinding serta untuk merekatkan kertas, gypsum dan kayu.

Harganya ramah di kantong dan sering digunakan oleh profesional khususnya yang bergelut dalam bidang desain interior. Rajawali Polyvinyl Acetate Adhesive mampu menutupi pori-pori dinding dengan baik dan membuatnya lebih halus.

Dalam satu kemasannya bisa memiliki berat bersih sekitar 800 gram. Walaupun kemasannya plastik dan kurang praktis namun handal untuk furnitur.

Baca juga:

10. Crossbond X4 Wood Working Adhesive 

Source : Lazada

Terakhir ada lem Crossbond X4 Wood Working Adhesive. Berbeda dengan jenis lem kayu lainnya karena lebih ramah lingkungan dan tidak beracun. Bahan dasarnya water-based dan tahan akan solvent atau thinner.

Walaupun berbahan dasar air namun daya rekatnya berstandar B3/D3. Waktu keringnya cepat dan tidak membutuhkan waktu lama hingga lem merekat kuat. Konsistensi lebih cair dan kemasannya berupa botol yang ujungnya dibuat lancip agar memudahkan dalam penggunaannya.

Dari lem kayu di atas apakah ada yang pernah Pins coba di rumah? Lem kayu tidak hanya merekatkan kayu saja namun bisa untuk perabotan dengan bahan lainnya.

Feature Image Source: Pixabay


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi Intan Residence dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download