Tanjung Priok adalah kawasan yang semakin berkembang di Jakarta Utara. Di tengah pesatnya pertumbuhan ini, muncul komplek perumahan Graha Sunter Pratama. Lokasinya cukup strategis di Tanjung Priok yang membuatnya menjadi pilihan menarik bagi orang yang mencari rumah di Jakarta Utara.
Terlebih lagi, komplek ini menawarkan keseimbangna antara kenyamanan dan aksesibilitas. Ini menjadikannya pilihan unggul untuk keluarga yang menginginkan lingkungan yang nyaman di tengah kota Jakarta. Simak informasi lengkapnya di bawah ini!
Sekilas tentang Perumahan Graha Sunter Pratama
Graha Sunter Pratama adalah komplek perumahan mewah yang menjelma di tengah Jakarta Utara, tepatnya di Sunter Agung. Terletak dekat dengan Kelapa Gading, Cempaka Putih, dan Kemayoran, komplek ini menawarkan aksesibilitas tinggi melalui jaringan tol dan jalan utama.
Perumahan di Jakarta Utara ini menampilkan kavling-kavling mewah dengan desain rumah berlantai dua yang memikat. Mengutamakan kualitas konstruksi, bahan-bahan terbaik digunakan untuk meminimalisir kerusakan dini.
Konsep kavling memberikan jaminan kebersihan dan kenyamanan bagi penghuni, serta fasilitas jogging track dan tempat ibadah. Keamanan perumahan ini terjamin dengan adanya portal pengaman di pintu masuk.
Meskipun terletak di wilayah yang strategis dan tertata rapi, perumahan ini tetap menghadapi beberapa tantangan, seperti parkiran kendaraan di bahu jalan dan potensi banjir. Namun, keberadaan sekuriti yang baik di kompleks memberikan rasa aman bagi para penghuni.
Spesifikasi dan Harga Rumah di Komplek Graha Sunter Pratama
Graha Sunter Pratama menawarkan beragam pilihan rumah dengan harga mulai dari Rp1,7 miliar hingga Rp7 miliar, tergantung pada spesifikasi dan kondisi rumah. Setiap kavling menampilkan rumah berlantai dua yang memikat mata dengan fasad menarik dan material konstruksi terbaik untuk mengurangi risiko kerusakan dini.
Salah satu tipe rumah yang diminati adalah rumah seluas 200 m2. Rumah dua lantai ini memiliki 4 kamar tidur, 2 kamar mandi, akses jalan luas, dan dapat menampung 2 kendaraan. Keuntungan utamanya adalah luasnya yang memadai dan desain yang menarik, menjadikannya pilihan yang populer di antara calon pembeli.
Fasilitas, Sarana, dan Prasarana di Dekat Perumahan
Graha Sunter Pratama menjadi salah satu pilihan rumah seken di Tanjung Priok yang cukup ideal untuk kamu yang menginginkan hunian nyaman. Harga yang ditawarkan pun cukup bervariasi dengan fasilitas dan sarana prasarana umum di sekitar komplek ini yang cukup lengkap.
Berikut beberapa fasilitas, sarana serta prasarana di dekat perumahan di Jakarta Utara ini.
Fasilitas di dalam perumahan:
- Sistem keamanan 24 jam
- CCTV
- One gate system
- Jogging track
- Sarana ibadah
- Lahan parkir
- Jalanan yang lebar
- Lingkungan tertata rapi
Fasilitas pendidikan: Yayasan Pendidikan Santa Cicilia (1,2 km), Sekolah Kristen IPEKA Sunter II (2,8 km), SDN Sunter Agung 13 (170 m), SDN Sunter Agung 05 (1,2 km), SMP Yampi Al Muttaqiin (550 m), SMP Negeri 140 Jakarta Utara (1,8 km), Sekolah Katolik Santo Paulus (3,4 km), SMA Negeri 41 Jakarta Utara (300 m), SMAN 15 Jakarta (2,1 km), SMA Negeri 80 Jakarta Utara (4,4 km), Universitas 17 Agustus 1945 (2,7 km),
Fasilitas kesehatan: RS Satya Negara (1,6 km), RS Penyakit Infeksi Prof. Dr. Sulianti Saroso (1,9 km), RS Royal Progress (2,9 km).
Pusat perbelanjaan: Pasar Bambu Kuning (1,4 km), Pasar Sunter Podomoro (2,8 km), Metro Sunter Plaza (3,0 km), Sunter Mall Jakarta Utara (4,2 km).
Dengan jarak tempuh yang relatif dekat, penghuni Graha Sunter Pratama dapat dengan mudah mengakses fasilitas pendidikan, fasilitas kesehatan, dan pusat perbelanjaan di sekitar Sunter.
Akses dan Transportasi Menuju Perumahan
Untuk mencapai perumahan di Tanjung Priok ini, akan lebih mudah untuk mengaksesnya dengan kendaraan roda empat atau roda dua pribadi. Jika kebingungan mencari alternatif transportasi umum, kamu bisa mengandalkan transportasi ojek online sebagai pilihan, atau beberapa di bawah ini.
- Akses bus: Halte TransJakarta Sunter Utara (1,7 km).
- Akses kereta api: Stasiun Ancol (1,4 km), Stasiun Rajawali (5,3 km), Stasiun Kampung Bandan (5,7 km).
- Akses tol: Gerbang Tol Sunter (7,4 km).
Dengan fasilitas yang lengkap dan sarana yang dekat, Graha Sunter Pratama bisa menjadi pilihan untuk rumah pertama kamu bersama keluarga. Pasalnya, harga rumah seken di Sunter satu ini cukup bervariasi.
Terlebih lagi, ada beragam fasilitas dan sarana umum di sekitar perumahan yang mudah diakses. Dengan begitu, kamu bisa menjangkau berbagai tempat baik dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum.