Bandung merupakan kota metropolitan sekaligus menjadi pusat pemerintahan dan perekonomian provinsi Jawa Barat. Baik kota maupun kabupaten Bandung memiliki daya tarik tersendiri sebagai lokasi hunian seiring dengan tersedianya berbagai perumahan dengan segmen kelas yang bervariasi. Komplek Bojong Malaka Indah, misalnya, salah satu perumahan di kabupaten Bandung ini menyasar masyarakat kelas menengah sehingga harga jual yang ditawarkan pun relatif terjangkau.
Seperti apa spesifikasi hunian dan ketersediaan fasilitas umum di perumahan ini? Agar lebih jelas, berikut informasi lengkap mengenai perum Bojong Malaka Indah.
Sekilas tentang Perumahan Bojong Malaka Indah
Bojong Malaka Indah adalah perumahan yang sudah berdiri sejak beberapa tahun lalu dan dikembangkan oleh PT Marga Tirta Kencana. Perumahan ini berada di Baleendah, yakni satu dari banyaknya kecamatan di kabupaten Bandung yang hingga kini sudah mengalami perkembangan cukup pesat.
Saat berada di dalam perum Bojong Malaka Indah, Anda mungkin tidak akan menemukan jalanan besar dan besar. Akan tetapi, akses dan kondisi jalan di dalam perumahan ini dibuat dari beton sehingga kondisinya bagus dan tidak berlubang. Keberadaan antara rumah satu dan lainnya yang saling berdekatan juga membuat kawasan hunian ini tampak damai dan rukun antar tetangganya.
Sementara dari segi lingkungan di luar perumahan, ketersediaan fasilitas publik cukup mudah dijangkau. Ada sekolah, universitas, rumah sakit, pusat perbelanjaan, pasar tradisional, dan sarana prasarana umum lainnya yang terletak tidak jauh dari komplek Bojong Malaka Indah.
Beberapa tempat wisata pun bisa Anda temukan di sekitar perumahan ini, seperti Panghegar Waterboom Bandung, Kampung Batu Malakasari, Arjasari Rock Hills, Margacinta Park, hingga Pesona Nirwana Waterpark & Cottages / Resort.
Spesifikasi dan Harga Rumah di Perumahan Bojong Malaka Indah
Karena sudah dibangun sejak beberapa tahun lalu, ketersediaan rumah-rumah dijual di Kabupaten Bandung ini hanya dalam kondisi seken. Rumah-rumah seken dijual ini memiliki harga dan spesifikasi yang bervariasi. Meski rata-rata ukurannya tidak terlalu besar, dengan harga yang cukup terjangkau Anda sudah bisa memiliki hunian di lokasi yang terbilang strategis.
Rumah-rumah ini juga sangat memungkinkan untuk diperbaiki atau direnovasi total guna memperbaharui bangunan dan desainnya. Perihal spesifikasi, rumah-rumah di Bojong Malaka Indah memiliki luas tanah sekitar 60–129 m2, luas bangunan 22–109 m2, serta jumlah kamar tidur sebanyak 1–3 ruangan.
Dengan spesifikasi tersebut, rumah-rumah ini dijual di kisaran harga Rp195 juta untuk yang paling rendah hingga Rp1,6 miliar untuk yang paling tinggi. Jika menggunakan sistem KPR untuk memiliki hunian di sini, perkiraan harga cicilannya mulai dari Rp1,3 juta per bulan.
Fasilitas, Sarana, dan Prasarana di Dekat Perumahan
Mencari fasilitas dan infrastruktur umum di sekitar perumahan Bojong Malaka Indah cukup mudah karena tersedia tidak jauh dari lokasi. Berikut fasilitas dan infrastruktur umum yang tersedia di dekat perumahan:
Fasilitas Pusat Perbelanjaan:
- Pasar Rancamanyar: 1,3 km (6 menit)
- Pasar Segar Rancamanyar: 2,3 km (11 menit)
- Pasar Dayeuhkolot: 3,5 km (13 menit)
- Pasar Baleendah: 4,2 km (14 menit)
- Rosanna Mall: 5,9 km (22 menit)
- Miko Mall: 6,1 km (22 menit)
Fasilitas Pendidikan:
- SMA Bina Negara 1 Baleendah: 1 km (4 menit)
- SMP Bina Negara 2 Baleendah: 1,1 km (4 menit)
- SMP Rancamanyar: 2,2 km (9 menit)
- MI Nurul Huda Baleendah: 3,3 km (12 menit)
- SMP Prima Cendekia Islami: 3,9 km (14 menit)
- SMP Bina Mulya: 4 km (17 menit)
- SMA Negeri 1 Baleendah: 4,3 km (14 menit)
- SMP Pertiwi Dayeuhkolot: 4,4 km (14 menit)
- Sekolah Alam Gaharu: 5,5 km (16 menit)
- SMP-SMA YPPI Baleendah: 5,5 km (17 menit)
- Universitas Telkom: 5,5 km (19 menit)
- SMA Telkom Bandung: 6,7 km (22 menit)
- SMA Angkasa Lanud Sulaiman: 7,2 km (21 menit)
Fasilitas Kesehatan:
- RS Umum Bina Sehat: 4 km (13 menit)
- RSAU Lanud Sulaiman (RSAU dr Norman T Lubis): 7,3 km (22 menit)
- RS Bhayangtakara TK Sartika Asih: 8,1 km (31 menit)
Akses dan Transportasi Menuju Perumahan Bojong Malaka Indah
Akses transportasi terdekat dari komplek Bojong Malaka Indah yakni sebagai berikut:
- Stasiun Gedebage yang berjarak 16,2 km dan memakan waktu tempuh 50 menit.
- Gerbang tol Buah Batu yang berjarak 14,6 km dan memakan waktu tempuh 30 menit.
- Gerbang Tol Margaasih Timur yang berjarak 14,6 km dan memakan waktu tempuh 30 menit.
Itulah informasi mengenai perumahan Bojong Malaka Indah. Semoga dapat membantu Anda menemukan rumah idaman di kabupaten Bandung.