Regency Bekasi

Dipublikasikan oleh Ambar dan Diperbarui oleh voni ∙ 15 February 2023 ∙ 6 menit membaca

Cibitung seringkali dianggap sebelah mata dan kurang mendapat perhatian sebagai daerah diluar pusat Kota Bekasi yang memiliki fasilitas terbatas. Meskipun demikian, pandangan tersebut tidak sepenuhnya benar dengan adanya Regency Bekasi yang terletak di Jalan H. Bosih Raya. Tepatnya di Jalan H. Bosih Raya, Wanasari, Cibitung, Bekasi, 17520, Jawa Barat.

Perumahan di daerah Bekasi ini dikembangkan oleh PT. Muara Jaya yang menawarkan fasilitas lengkap dan menjadi pilihan menarik. Pilihan menarik ini bagi yang mencari hunian praktis dengan harga yang terjangkau.

Kamu dapat mencapai perumahan ini dengan menggunakan transportasi umum atau kendaraan pribadi. Angkutan umum K36 yang melayani rute Terminal Bekasi – Cibitung – CBL bisa diambil langsung di depan Bekasi Regency, dan akan membawa kamu ke berbagai tempat tujuan.

Alternatif lainnya, pengguna kereta commuter line dapat menjangkau perumahan ini dengan naik kereta dari Stasiun Cibitung yang berjarak sekitar 3,3 km. Stasiun ini dilayani oleh kereta rute Jakarta Kota – Cikarang dan dapat diakses dengan mudah dengan naik angkutan umum hanya sekali. Dengan pilihan transportasi yang mudah dijangkau, kamu dapat menuju perumahan ini dengan nyaman dan cepat.

Jika menggunakan kendaraan pribadi, kamu dapat memilih jalur melalui Jalan Bosih Raya atau Jalan Raya Mangun Jaya. Kemudian setelah itu kamu dapat mengarah menuju Jalan Sultan Hasanudin. Jalan Sultan Hasanudin merupakan jalan utama yang menjadi penghubung pusat Kota Bekasi dengan daerah-daerah di Kabupaten Bekasi. Sehingga dapat menjadi alternatif yang baik bagi kamu untuk mencapai berbagai tempat di sekitar daerah tersebut. Dengan pilihan jalur yang bervariasi, kamu dapat memilih jalur yang paling sesuai dengan kebutuhan kamu dan kondisi lalu lintas saat itu.

Detail Properti

 

Detail Properti
Nama PropertiRegency Bekasi
DeveloperPT Muara Jaya
Tipe PropertiRumah
Harga Sewa/M
Harga Beli/MRp 4.273.504 – Rp 4.273.504

Bekasi Regency menawarkan rumah dengan desain minimalis yang sederhana. Pengembang perumahan ini menyediakan berbagai tipe rumah, antara lain 70/100, 75/91, 45/60 dan 36/65  yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan kamu.

Meskipun desainnya tidak terlalu unik, harga rumah di Bekasi Regency cukup terjangkau dengan kisaran mulai dari Rp 365 juta hingga Rp 615 juta.

Sarana, Prasarana dan Fasilitas

regency bekasi
(pinhome)

Kamu dapat dengan mudah menemukan fasilitas sosial dan umum di luar kompleks perumahan ini. Jika kamu ingin membeli bahan makanan segar untuk kebutuhan sehari-hari, pasar tradisional adalah jawabannya. 

Pasar Pamor dapat dijangkau dengan mudah, bahkan bisa diakses dengan berjalan kaki karena jaraknya hanya 500 m saja. Pasar ini cukup besar dan menyediakan beragam bahan makanan segar dan kebutuhan rumah tangga lainnya dengan harga yang terjangkau. Dengan adanya pasar tradisional yang dekat dengan perumahan, kamu dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari kamu tanpa harus melakukan perjalanan jauh.

Jika kamu memerlukan barang yang tidak tersedia di pasar tradisional, pasar swalayan menjadi alternatif yang tepat. Salah satu pasar swalayan yang bisa kamu kunjungi adalah Superindo Mangun Jaya (4,1 km) yang hanya berjarak sedikit lebih jauh dari perumahan ini. 

Pasar swalayan ini terkenal lengkap dan menyediakan beragam barang kebutuhan rumah tangga sehari-hari dengan harga yang kompetitif. Dengan demikian, kamu dapat memilih berbagai barang yang kamu butuhkan tanpa perlu melakukan perjalanan jauh ke pusat kota.

Tersedianya fasilitas kesehatan yang memadai di sekitar perumahan ini menjadi sebuah keuntungan. Salah satu fasilitas kesehatan yang dapat dijumpai adalah RS Cibitung Medika (2,2 km) yang berada di Jl. Bosih Raya. Meskipun tampak kecil dari luar, rumah sakit ini sebenarnya memiliki gedung yang panjang. 

RS ini menawarkan sejumlah layanan unggulan, seperti trauma center, hemodialisis, laboratorium, fisioterapi, perinatologi, ruang bedah. Ada juga beberapa poliklinik, seperti kandungan, anak, bedah, penyakit dalam, gigi, dan paru-paru. Dengan tersedianya fasilitas kesehatan yang lengkap di dekat perumahan ini, kamu tidak perlu khawatir saat membutuhkan layanan kesehatan yang mendesak.

Jika mengalami masalah kesehatan yang ringan, kamu bisa memilih untuk berobat di fasilitas kesehatan tingkat satu yang biayanya lebih terjangkau. Salah satu fasilitas kesehatan tingkat satu terdekat adalah Puskesmas Sumber Jaya, yang hanya berjarak sekitar 2,8 km. Jika kamu menjadi peserta BPJS Kesehatan, kamu bisa memperoleh pelayanan kesehatan tanpa biaya di sini.

Sekolah merupakan hal yang mudah ditemukan di sekitar Bekasi Regency. Berbagai jenis sekolah, mulai dari SD hingga SMA, dapat ditemukan dengan mudah di sekitar perumahan tersebut. Di antaranya adalah SD Negeri Wanasari 12 (450 m), SD Negeri Wanasari 1 (500 m), SMP Negeri 6 Cibitung (240 m), SMP Negeri 5 Tambun Selatan (2,1 km), dan SMA Negeri 1 Cibitung (2.5 km).

Kemudahan akses dan fasilitas lengkap juga menjadi nilai tambah di Bekasi Regency. Fasilitas internal seperti lapangan olahraga, taman hijau, dan rumah ibadah yang cukup besar disediakan untuk para penghuni perumahan. Selain itu, sentra niaga di Jl. Regensi 1 yang berupa ruko dua tingkat menjadi pusat perbelanjaan favorit, bukan hanya bagi penghuni Bekasi Regency, tetapi juga warga sekitar. 

Di sini, kamu bisa menemukan dua minimarket, optik, klinik, kedai makanan, toko kue, gerai kecantikan, agen travel, bengkel, dan pet shop. Dengan panjang jalan sekitar 250 meter, sentra niaga ini menyediakan berbagai kebutuhan sehari-hari dengan lengkap dan mudah dijangkau.

Penghuni Bekasi Regency dapat dengan mudah menikmati waktu bersenang-senang bersama keluarga atau teman-teman tanpa harus pergi jauh. Bekasi Regency Sport Center dapat dengan mudah ditemukan di bibir pintu masuk perumahan. Di sini, terdapat pusat kebugaran yang lengkap dengan fasilitas olahraga, serta kolam renang berbagai ukuran dan wahana permainan, seperti perosotan dan giant bucket yang memuntahkan air dari atas. Untuk menikmati fasilitas rekreasi air ini, kamu hanya perlu membayar Rp25.000 pada hari biasa dan Rp35.000 pada akhir pekan.

Featured Image Source: pinhome


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Tak hanya itu, Pinhome juga memfasilitasi pengajuan KPR, bekerjasama dengan bank-bank berikut ini:

KPR Bank Maybank | KPR CIMB Niaga | KPR OCBC NISP | KPR Bank Mandiri | KPR Bank Danamon | KPR BNI | KPR UOB Indonesia | KPR BWS | KPR Maybank Syariah | KPR CIMB Niaga Syariah | KPR OCBC NISP Syariah | KPR Danamon Syariah | KPR Muamalat | KPR BTN | KPR BTN Syariah | KPR Bank Syariah Indonesia | KPR Panin Dubai

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

 

Hal Menarik di Bekasi Timur

Info Lebih Lanjut Seputar Kecamatan Bekasi Timur

Bekasi Timur

Ketahui lebih lanjut mengenai berbagai fasilitas umum yang terdapat di Bekasi Timur.