BlogLifestyleEdukasiWFH Corona, Kenalilah Hal-Hal Berikut Ini!
0
0

WFH Corona, Kenalilah Hal-Hal Berikut Ini!

Dipublikasikan oleh Abdurrahman Marangga dan Diperbarui oleh Voni Wijayanti

Mei 9, 2023

6 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

WFH merupakan kepanjangan dari Work From Home atau bekerja dari rumah. Saat muncul wabah virus Corona di Indonesia, hampir seluruh instansi atau perusahaan menerapkan sistem bekerja dari rumah. WFH Corona ini dinilai dapat mengurangi mata rantai penyebaran virus yang cukup berbahaya ini.

Pinhome – Rupanya, konsep kerja ini punya manfaat dan kerugian tersendiri untuk yang menjalankan. Mungkin Pins juga termasuk salah satu yang orang yang bekerja dari rumah. Sebenarnya, ada beberapa hal yang harus Pins siapkan untuk bisa melakukan WFH dengan baik. Dan pekerjaan ini nampaknya juga memberikan manfaat dan kerugian untuk beberapa orang yang menjalankannya.

Hal Yang Harus Disiapkan Untuk WFH

Saat menjalankan WFH Corona ini, tentu ada beberapa hal yang harus Pins persiapkan. Tanpa hal-hal pendukung, tentu Pins akan kesulitan bahkan tidak bisa bekerja dari rumah dengan baik. Berikut ini adalah beberapa hal yang harus Pins siapkan agar bisa bekerja dari rumah.

Sebelum WFH, pastikan Pins melakukan persiapan yang baik terlebih dahulu (Pixabay)

1. Komputer Atau Laptop

Saat WFH Corona ini, benda utama yang harus Pins siapkan itu perangkat komputer atau laptop. Untuk bisa bekerja dari rumah, tentu Pins harus punya alat tempur yang mendukung pekerjaan Pins. Kalau sudah ada komputer atau laptop, Pins bisa mengerjakan tugas-tugas kantor dengan mudah.

2. Handphone

Penting juga untuk Pins memiliki alat komunikasi seperti handphone atau smartphone. Karena bekerja dari rumah ini membuat Pins harus terus menjaga komunikasi dengan rekan kerja maupun atasan kantor. Jadi, Pins bisa berdiskusi langsung melalui handphone agar tidak ada kesalahpahaman mengenai tugas yang harus Pins kerjakan.

3. Koneksi Internet

Yang harus Pins siapkan saat WFH Corona ini selanjutnya adalah koneksi internet. Saat bekerja dari rumah, tentu Pins haru memiliki koneksi internet yang stabil. Dengan begitu, Pins bisa mengerjakan dan mengirimkan tugas dengan lancar tanpa hambatan apapun.

4. Ruang Kerja Yang Nyaman

Untuk bisa melakukan WFH Corona ini, tentunya Pins harus memiliki ruang kerja yang nyaman. Hal ini sangat penting untuk mendukung dan memotivasi Pins yang tidak bisa pergi kemana-mana dan harus mengerjakan tugas-tugas dari kantor. Kalau ruang kerja Pins terasa nyaman, pastinya Pins akan lebih semangat lagi dalam bekerja.

5. Pakaian Yang Rapi dan Bersih

Yang terakhir, Saat WFH Corona ini Pins harus menyiapkan beberapa pakaian andalan Pins yang rapi dan juga bersih. Karena beberapa instansi atau perusahaan mengharuskan pegawainya untuk melakukan meeting lewat video call atau aplikasi zoom. Tentunya Pins harus tetap tampil rapi dan menarik meskipun harus bekerja dari rumah saja.

Baca juga: 4 Kunci Work From Home Yang Jauh Dari Rasa Bosan Demi Tetap Produktif

Keuntungan Work From Home

WFH Corona yang mengharuskan Pins untuk bekerja dari rumah saja ini ternyata memiliki beberapa keuntungan. Tidak heran banyak orang yang cukup enjoy melakukan WFH ini. Dan berikut ini adalah beberapa keuntungan work from home yang bisa Pins dapatkan.

1. Mengurangi Biaya Transportasi

Keuntungan pertama yang bisa Pins dapatkan saat WFH Corona adalah mengurangi biaya transportasi. Tentu saja Pins tidak perlu mengeluarkan biaya untuk transportasi karena setiap harinya Pins hanya perlu bekerja dari rumah.

Berbeda dengan sebelum WFH Corona ini diterapkan, Pins tentu harus mengeluarkan biaya untuk transportasi agar bisa pergi bekerja. Apalagi kalau Pins tidak memiliki kendaraan pribadi dan harus menaiki transportasi umum. Tentu biayanya yang harus Pins keluarkan lebih besar daripada menggunakan kendaraan pribadi.

2. Melakukan Pekerjaan Lebih Fleksibel

Pins bisa lebih fleksibel dalam melakukan pekerjaan saat WFH Corona ini. Keuntungan ini bisa Pins dapatkan karena Pins tidak harus bekerja di kantor dengan situasi formal. Pada hari normal, Pins tentu harus datang langsung ke kantor dan bekerja di tempat khusus.

Berbeda dengan WFH Corona ini, Pins bisa mengerjakan tugas kantor di mana saja. Jadi, tidak masalah kalau Pins mau mengerjakannya di kamar, ruang tengah, dapur, atau di teras rumah. Yang penting, Pins bisa mengerjakan semua tugas sesuai deadline yang telah ditentukan.

3. Terhindar Dari Distraksi

Keuntungan lainnya dari WFH Corona ini adalah menghindari Pins dari berbagai macam distraksi di tempat kerja. Saat bekerja di kantor, pasti Pins menemukan berbagai macam hal yang cukup mengganggu dan membuat Pins kurang konsentrasi saat bekerja. Contohnya itu seperti suara gaduh dari rekan kerja saat meeting, menelepon klien, dan mengobrol.

Tentunya, kalau Pins melakukan WFH Corona, Pins tidak akan menemukan hal-hal tersebut. Bahkan Pins bisa bekerja dengan lebih leluasa dan bisa bekerja dengan lebih fokus. Contohnya saja Pins bisa bekerja sambil mendengarkan lagu favorit ditemani cemilan dan pemandangan di pekarangan rumah yang menenangkan.

4. Produktivitas Meningkat

Saat WFH Corona ini, Pins bisa mendapatkan produktivitas yang meningkat daripada biasanya. Kalau Pins bekerja pada hari-hari normal sebelum Corona ini muncul, maka Pins harus menghabiskan banyak waktu di dalam kantor. Belum lagi dengan kondisi jalan yang tidak tentu dan terkadang menghambat pekerjaan Pins.

Jika dilakukan dengan baik, Work from Home malah bisa meningkatkan produktivitasmu! (Daria Shevtsova/Pexels)

Oleh sebab itu work from home ini mengharuskan Pins untuk mengerjakan semua pekerjaan di rumah. Jadi, Pins memiliki waktu bekerja yang bebas dan terhindar dari masalah yang hanya membuat Pins stress.

5. Keseimbangan Antara Dunia Kerja Dan Kehidupan Pribadi

Keuntungan terakhir yang bisa Pins dapatkan dari WFH Corona ini adalah adanya keseimbangan antara kehidupan pribadi dan dunia kerja. Karena biasanya, Pins akan lebih memfokuskan diri dengan dunia kerja selama satu hari penuh.

Pastikan Pins tetap mempertahankan keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi (Tham Yuan Yuan/Pixabay)

Bahkan Pins cenderung mengesampingkan kehidupan pribadi sehingga jarang memiliki waktu dengan keluarga. Tentunya dengan adanya WFH Corona ini membebaskan Pins untuk membagi waktu untuk bekerja sekaligus menghabiskan waktu untuk urusan pribadi.

Kerugian Work From Home

Setelah mengetahui beberapa keuntungan dari work from home, rupanya konsep kerja ini juga memberikan beberapa kerugian. Berikut ini adalah beberapa kerugian yang akan Pins dapatkan saat bekerja dari rumah.

1. Biaya Listrik dan Internet Membengkak

Kerugian pertama dari WFH Corona ini adalah biaya listrik dan internet membengkak. Tentu saja ini terjadi karena Pins harus menggunakan perangkat listrik seperti laptop, komputer atau handphone yang harus terisi daya. Selain itu, untuk mengerjakan tugas dan mengirimkannya pada atasan Pins harus menggunakan koneksi internet.

Perhatikan dengan baik pengeluaran biaya internet dan listrikmu, Pins! (Miguel Á. Padriñán/Pexels)

2. Kehilangan Motivasi

Ketika Pins terus menerus bekerja di rumah untuk mendukung program WFH Corona ini, tentu Pins akan kehilangan motivasi kerja. Bukan hanya karena suasananya yang tidak seperti kantor, tapi Pins juga bisa terdistraksi oleh berbagai hal seperti anak yang rewel atau media sosial.

3. Tingkat Stres Tinggi

WFH Corona ini ternyata dapat membuat tingkat stress yang Pins alami semakin tinggi. Hal tersebut bisa berasal dari tuntutan pekerjaan yang terus mendesak Pins untuk mengerjakannya dengan cepat. Atau bisa juga dari komunikasi dengan rekan kerja yang kurang lancar dan malah menghambat pekerjaan Pins.

Itulah beberapa informasi mengenai WFH Corona yang bisa Pins ketahui. Saat wabah virus ini melanda, tentu cara yang terbaik adalah sebisa mungkin menghindari interaksi dengan orang lain. Meskipun begitu, masih ada orang yang harus bekerja di luar rumah karena pekerjaannya yang tidak cocok dengan pekerjaan ini.

Bagi Pins yang sedang bingung mencari rumah yang tepat, ayo temukan beragam pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti & iklankan properti Kamu di Jual Properti. Bergabunglah bersama Kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk Anda Agen properti independen atau Kantor Properti.

Hanya di Pinhome.id yang memberikan Anda kemudahan membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner
          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download