Ruang Edukasi Agen

Listing - Pemasaran 

Membuat Deskripsi untuk Pemasaran Listing

Ditulis oleh Pinhome Admin ∙ 4 October 2023 ∙ 3 menit membaca

Setelah Anda memiliki data dasar yang Anda butuhkan untuk listing dan telah melakukan pemotretan listing Anda, menjelaskan dan membuat deskripsi dari listing Anda adalah hal berikutnya yang harus dilakukan. Bagaimana cara membuat deskripsi listing untuk pemasaran yang baik? Berikut adalah struktur penulisan deskripsi listing yang dapat Rekan Agen gunakan:

Contoh Deskripsi Listing

  1. Headline atau judul

Isi dengan tanda checklist atau centang (v) pada kotak sebelah kiri apabila Anda telah melakukan hal tersebut.

Batasi judul pada 5 – 7 kata
Gunakan kalimat yang dapat dipahami secara personal oleh pembaca
Cek judul listing Anda pada website https://www.aminstitute.com/headline/ untuk mengetahui keunikannya (hanya bisa Bahasa Inggris)
Apabila Anda kurang menguasai Bahasa Inggris, Anda dapat menggunakan Google Translate untuk menerjemahkan judul Anda
Tes judul listing Anda ke kolega atau keluarga Anda
Apabila terjadi revisi, cek judul listing Anda pada website pada baris ketiga.

Contoh judul yang dapat Anda gunakan adalah sebagai berikut.

  • Telah hadir rumah termurah di Bandung
  • Hidup luxury ala sultan hanya dengan 500juta, dan lain sebagainya
  1. Kalimat pembuka

Isi dengan tanda checklist atau centang (v) pada kotak sebelah kiri apabila Anda telah melakukan hal tersebut.

Posisikan diri Anda sebagai pembaca
Jawab pertanyaan utama; “Apa yang akan dilihat oleh pembaca?”
Buat kalimat pembuka menjadi personal dan mengajak seperti menggunakan kata “Anda” atau “Kunjungilah”
Berikan kekuatan dari properti tersebut (misal: dekat dengan pusat kota, sedang menjadi tren masa kini, dan lain sebagainya)

Contoh kalimat pembuka yang dapat Anda gunakan adalah sebagai berikut.

  • Anda mencari hunian 2 lantai yang dekat dengan sekolah dan pusat kota?
  • Kunjungilah rumah jenis X dari Pinhome yang menyediakan fitur rumah pintar!
  1. Deskripsi

Isi dengan tanda checklist atau centang (v) pada kotak sebelah kiri apabila Anda telah melakukan hal tersebut.

Tuliskan fitur-fitur utama dari properti Anda (misal: rumah)
Tentukan tipe deskripsi yang ingin Anda buat (singkat atau panjang)
Jumlah kamar tidur
Jumlah kamar mandi
Luas properti
Lokasi strategis di dekat properti
Fitur properti
Fitur ekstra pada properti tersebut (kolam renang, halaman belakang, dll).
Karakteristik unik (langsung dapat melihat pegunungan, dll)

Contoh deskripsi yang dapat Anda gunakan adalah sebagai berikut.

  • Tipe Singkat

2 kamar tidur, 3 kamar mandi, rumah 100 m2, AC, dijual rumah + isi. Halaman belakang luas dan terdapat mini house.

  • Tipe Panjang

Anda akan menyukai rumah dengan pemandangan alam Lembang. Memiliki 2 kamar tidur, 3 kamar mandi, luas 100 m2, dengan AC. Rumah ini memiliki tema vintage dan dijual bersama dengan isinya. Rasakan kenyamanan di malam hari dengan suasana tenang tanpa adanya gangguan lalu lintas dan kesejukan di pagi hari dengan suasana dingin embun setiap harinya. Rumah ini juga dilengkapi dengan halaman belakang yang luas dan memiliki mini house yang dapat Anda gunakan untuk bercengkrama santai setiap harinya.

  1. Insentif

Dalam konteks promosi, terdapat beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk menunjang aksi dari pembaca akibat insentif yang dapat Anda berikan. Contoh insentif yang dapat Anda berikan adalah sebagai berikut.

  1. Diskon kecil dari harga yang dijual untuk jangka waktu pendek (misal: 2 minggu atau 1 bulan)
  2. Tawarkan jasa mengurus segala hal yang berhubungan dengan bank secara gratis agar calon pembeli merasa mudah dalam proses pembelian rumah.
  3. Tawarkan properti yang dapat disewakan atau dikontrakkan.
  1. Ajakan

Berikan ajakan akhir yang bersifat mengajak secara aktif agar para pembaca mengetahui tujuan akhir dari adanya pemasaran listing ini.

Contoh:

  • Rumah ini hanya dijual bagi orang pertama yang menghubungi kami di nomor berikut 08XXXXXXXXXX!
  • Masih membaca? Yuk telepon kami sekarang di 08XXXXXXXXXX!

Referensi:

1. Membuat Deskripsi yang Menjual

2. Cara Membuat Deskripsi

Bagikan Artikel