Ruang Edukasi Agen

Marketing

10 Contoh Kata Copywriting ‘Ajaib’ yang Menjual di Pasaran

Ditulis oleh Omri Cristian ∙ 21 December 2022 ∙ 4 menit membaca

Di era pemasaran digital seperti sekarang ini, penting untuk Anda menguasai copywriting. Apa itu copywriting? Copywriting adalah tulisan berupa ajakan dalam pemasaran yang digunakan untuk iklan penawaran barang atau jasa. Contoh copywriting bisa Anda temukan di banner, iklan majalah, koran, baliho, dan spanduk.

Copywriting sendiri umumnya digunakan untuk mengajak orang melakukan pembelian, mengklik tautan atau menghubungi Anda sebagai pihak yang menawarkan produk atau jasa. 

Anda tidak boleh melakukannya dengan sembarangan bila ingin menerapkan teknik tersebut.Ada beberapa contoh kata yang bisa Anda gunakan untuk. Simak di bawah ini agar Anda bisa memahami lebih lanjut mengenai copywriting.

Baca juga: Bangun Citra Diri Anda Di Instagram Sebagai Agen Properti

Fungsi Copywriting

contoh copywriting
(Shutterstock)

Copywriting dapat dikemas menjadi ajakan, penjelasan produk, informasi promosi atau juga mengajak calon buyer untuk menghubungi Anda. Ini karena memang salah satu fungsi dari copywriting adalah membuat calon buyer Anda tahu detail terlebih dahulu.

Selain itu, Anda juga bisa menjelaskan profil bisnis Anda secara singkat dan jelas. Ini akan membantu saat ada klien yang meminta Anda untuk menjelaskan profil bisnis secara singkat dan jelas.

Bukan hanya itu, dengan copywriting Anda juga bisa menarik perhatian klien lebih mudah. Ini karena copywriting bisa mempengaruhi pembelian properti klien Anda.

Baca juga: Cara Jual Properti Lewat Blog Dan Website Dengan Mudah

Contoh Kata Ajaib dalam Copywritng

contoh copywriting
(Shutterstock)

Dalam menerapkan copywriting dalam bisnis, terdapat beberapa kata “ampuh” yang biasa digunakan. Masing-masing kata tersebut digunakan dengan tujuan yang berbeda. Beberapa contoh copywriting adalah sebagai berikut:

Baca juga: 7 Langkah Mudah Menulis Artikel Listicle Untuk Promosi Properti

Eksklusif

Istilah “eksklusif” membuat klien atau calon buyer Anda merasakan bahwa produk yang akan mereka beli eksklusif bagi mereka, dan bukan untuk orang lain. Kata ini menciptakan kesan bahwa calon buyer adalah seseorang yang unik dan spesial.

Contoh: Eksklusif! Raih rumah modern idaman 3 kamar ini hanya di Pinhome.

Baru 

Kata ‘baru” adalah kata yang lazim digunakan dalam dunia marketing. Anda dapat menggunakannya saat ingin memberitahu produk terbaru atau fitur baru yang hadir.

Contoh: Semakin mudah cek leads lewat fitur baru Leads Management

Sekarang

Kata yang satu ini seringkali digunakan untuk membuat rasa urgensi pada calon buyer. Jadi, istilah ini sangat cocok untuk Anda yang menargetkan konsumen melakukan aksi tertentu dengan cepat.

Contoh: Rumah 500JT dengan 2 kamar dan 1 Carport di Depok, cek di sini sekarang!

Solusi

Tentunya banyak calon buyer yang sedang mencari jawaban atas keresahan mereka. Oleh karena itu, pilihan kata ini sangat mungkin memancing banyak calon buyer untuk mengkliknya.

Contoh: Jangan khawatir! Pinhome hadir sebagai solusi terpercaya urusan properti.

Temukan

Istilah ini cocok Anda gunakan bila ingin menciptakan rasa penasaran kepada konsumen. Saat menggunakan kata “temukan’, pastikan juga Anda merangkai dengan kata lain yang membuat konsumen ingin mencari tahu lebih jauh.

Contoh: Cari Rumah 300JT di Bandung? Temukan daftarnya hanya di sini!

Promo

Siapa yang tidak ingin mendapatkan promo? Kata “promo” bisa Anda gunakan untuk memikat calon-buyer terlebih mereka yang ingin menghemat biaya.

Contoh: Promo hanya untuk Anda! Dapatkan voucher 1JT untuk pengajuan KPR di sini.

Hemat

Pilihan kata ini cocok untuk Anda gunakan saat ingin menyasar calon buyer yang terpikat dengan produk yang bisa menghemat dana.

Contoh: Hanya untuk Anda! Ajukan KPR di sini dan raih hemat hingga 50JT

Mudah

Hal yang paling bisa memikat konsumen atau calon-buyer adalah kemudahan. Jadi, tidak ada salahnya bila Anda ingin menggunakan kata ini dalam copywriting pemasaran Anda.

Contoh: Makin mudah, kini Anda bisa pilih ragam properti dengan fitur ini.

Hanya

Istilah ini juga cukup umum digunakan dalam copywriting untuk pemasaran. Kata ‘hanya” bisa menimbulkan kesan lebih mudah, hemat dan raih didapat dibandingkan produk serupa.

Contoh: Hanya 300JT, raih rumah idaman 2 kamar ini di Bandung!

Ringan

Kata ini bisa Anda gunakan untuk memberi tawaran keringanan kepada calon buyer Anda. Tentunya, kata “ringan” berpotensi menggugah rasa penasaran calon-buyer. 

Contoh: Yuk beli rumah cicilan ringan dengan tenor panjang sekarang, cek di sini!

Demikian pembahasan contoh kata pada copywriting yang bisa Anda gunakan dalam pemasaran. Lakukan dengan cermat bersama strategis bisnis Anda, niscaya hasilnya memuaskan. Selamat mencoba!

Baca juga: 


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Tags :

Bagikan Artikel