Ruang Edukasi Agen

Info & Program

Faizal Amir & Yopi Arjuna: Pemasaran Properti Jadi Lebih Fleksibel dan Menguntungkan dengan Pinhome

Ditulis oleh Bryan Dharmanta ∙ 16 September 2022 ∙ 4 menit membaca

Menjadi agen properti kadang-kadang ada tantangannya tersendiri. Mulai dari mengikuti tren dan permintaan pasar, proses transaksi, hingga proses pemasaran unit. Untuk itu, penting bagi seorang agen memiliki sebuah platform yang aman, tepercaya, dan mudah digunakan. Salah satunya adalah Pinhome.

Perkenalkan Faizal Amir dan Yopi Arjuna. Sebelum bergabung dengan Pinhome, kedua Rekan Agen ini awalnya mengalami kesulitan dalam memasarkan listing. Namun, mereka kini sudah merasakan banyak manfaat dan kemudahan berbisnis properti. Bagaimana hal itu bisa terjadi?

Simak kisah inspiratifnya dalam edisi Kisah Rekan Agen kali ini, ya!

Baca juga: Ade Achmad Zaelany, Kini Semakin Mudah Mendapatkan Leads Potensial

Kenalan dengan Faizal Amir

Faizal Amir merupakan agen independen berusia 28 tahun yang berdomisili di area Ancol, Jakarta Utara. Beliau sudah menjadi agen independen sejak tahun 2020. Pada akhir tahun 2021, Faizal ditawarkan oleh temannya untuk bergabung dengan Pinhome sebagai Rekan Agen. Merasa tertarik, akhirnya Faizal menerima tawaran tersebut.

Berawal dari Kesulitan Memasarkan Properti

(MoneyWise Canada)

Sebelum menggunakan aplikasi Pinhome, Faizal mengaku bahwa pemasaran properti sangatlah sulit dan merepotkan. Hal ini mengakibatkan beliau kesusahan untuk mendapatkan leads potensial serta calon buyer. Ditambah lagi situasi pandemi yang semakin membuat bisnis properti sempat menurun kala itu.

Fitur yang Serba Online Jadikan Bisnis Properti Lebih Mudah!

Hal yang disukai oleh Faizal ketika menggunakan Pinhome sebagai platform berbisnis properti adalah fitur-fiturnya yang berbasis teknologi daring. Beliau mengaku pemasaran properti menjadi sangat mudah dan sangat membantu karena semua yang dibutuhkan sudah tersedia dalam satu aplikasi.

Transaksi serta pengajuan KPR juga menjadi sangat mudah dan ringkas. Cukup ikuti persyaratan yang ada dan dalam kurun waktu yang sebentar saja sudah ada konfirmasi dari Pinhome. Hal ini mengakibatkan Faizal bisa mencairkan bonus dalam waktu yang singkat sehingga menjadi termotivasi untuk terus melanjutkan bisnis propertinya di Pinhome.

Baca juga: Hari Jey: “Kini Makin Mudah Dapatkan Pembeli Dengan Fitur Forum Co-Brokerage!”

Kenalan dengan Yopi Arjuna, Pemenang Loyalty Program

Yopi Arjuna merupakan salah satu Rekan Agen Pinhome yang berdomisili di Kota Bogor. Beliau berumur 36 tahun dan sudah menjadi agen sejak 2020 silam. Yopi ditawarkan oleh temannya untuk bergabung sebagai agen Pinhome sekitar 6 bulan yang lalu. Meskipun cukup baru, Yopi sudah bisa merasakan banyak sekali manfaat dan kemudahan dari aplikasi ini.

Sebelum bergabung di Pinhome, Yopi merupakan agen property yang bekerja sebagai SPV inhouse. Beliau mengaku, saat menjadi agen properti independen, banyak calon buyer yang mempertanyakan kredibilitas dan malah meragukan listing yang dipasarkan. Hal ini membuat Yopi tidak bisa mendapatkan banyak calon buyer dan mendapatkan leads potensial.

Belajar Properti dari Youtube

Yopi belajar secara otodidak terkait seluk beluk dunia properti dan mengandalkan video-video edukasi dari YouTube. 

Beliau memiliki harapan suatu saat dapat mengembangkan sayap tidak hanya menjadi agen properti, namun bisa menjadi konsultan properti, baik dari segi kontraktor atau menjadi edukator properti.

Saat ini, meskipun terhitung masih sangat baru, Yopi merasa sangat senang menjalankan pekerjaan ini karena sesuai dengan minatnya.

Unggah Listing Gratis Bantu Tingkatkan Pemasaran

(Inc. Magazine)

Banyak sekali kemudahan yang dirasakan oleh Yopi ketika bergabung sebagai Rekan Agen di Pinhome. Salah satu fitur yang disukai adalah dapat mengunggah listing secara gratis dan mudah. 

Hal ini justru membuat Yopi semakin bersemangat karena mendapatkan leads menjadi lebih mudah. Selain itu, komisi yang besar serta waktu kerja fleksibel juga menjadi alasan mengapa Yopi ingin mencoba Pinhome.

Itulah sedikit kisah inspiratif dari Agen Faizal Amir dan Yopi Arjuna. Mereka sudah merasakan berbagai manfaat dan kemudahan di aplikasi Pinhome. Anda juga bisa menjadi seperti mereka! Selalu giat perbaharui listing agar dapat terus bersaing dan mendapatkan calon buyer baru.

Tetap semangat Agen Faizal Amir dan Yopi Arjuna! Sukses selalu.

Baca juga: Djohan Kurniawan & Cakra Kelana: Sukses Jadi Agen Properti Di Usia Senior? Tentu Bisa!


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Bagikan Artikel