Perumahan Dago Tea HouseKota Bandung

Lihat Hunian

Deskripsi

Bila berbicara soal Dago Tea House tentu saja setiap orang yang pernah pergi ke Bandung tahu betul dengan nama yang satu ini karena nama ini merupakan tempat yang menjadi ciri khas dari kawasan Dago.


Dikenal dengan nama Dago Thee Huis pada zaman Belanda, tempat ini adalah salah satu tempat yang memiliki panorama paling indah di Kota Bandung khususnya kawasan Bandung Utara. Menjadi salah satu kawasan Perumahan di Kota Bandung yang paling diminati.


Sekilas tentang Dago Tea House


Kawasan Dago memang merupakan salah satu area yang paling diminati di Bandung karena memiliki pemandangan indah dan juga tempat-tempat nongkrong terbaik untuk menghabiskan waktu dengan keluarga dan teman-teman.


Banyak hal yang bisa dilakukan di Dago mulai dari pergi ke Taman Hutan Raya, Curug Dago, dan Dago Pakar untuk melihat Goa Jepang dan Goa Belanda.


Namun tidak hanya memiliki tempat wisata dan pemandangan indah, Dago juga terkenal dengan salah satu perumahannya yang disebut dengan Perumahan Dago Tea House Residence.


Di sini kamu bisa menemukan tempat tinggal terbaik yang bisa didapatkan di Kota Bandung karena kawasannya yang berada di dataran tinggi, sehingga memiliki pemandangan indah dan sejuk.



Spesifikasi Rumah di Perum Dago Tea House dan Harganya


Perumahan Dago Tea House Bandung menawarkan berbagai macam hunian yang bisa dipilih mulai dari hunian sedang untuk keluarga hingga besar untuk dijadikan tempat liburan atau villa. Beberapa kawasan hunian ternama di sekitarnya seperti Perumahan Aulia Pasteur Harmoni, Perumahan Duta Margawangi Cluster, Perumahan Summarecon Bandung, dan masih banyak lagi.


Rata-rata harganya sendiri berada pada nomilan miliaran rupiah. Hal itu tentu saja wajar karena area Dago memang terkenal memiliki harga tanah yang tinggi di Bandung, sehingga ini juga bisa jadi aset investasi bernilai yang menguntungkan.


  • Rata-rata harga rumah: Rp1,7 miliar - Rp10 miliar.
  • Luas tanah dan bangunan: LT:112 meter persegi - 736 meter persegi. LB: 120 meter persegi - 300 meter persegi.
  • Spesifikasi unit: 3 - 5 kamar tidur, 2 - 4 kamar mandi, carport dan halaman luas, serta ada yang memiliki halaman belakang.
  • Perkiraan harga cicilan: Mulai dari Rp12  jutaan per bulan.
  • Jenis sertifikat: SHM.


Fasilitas, Sarana, dan Prasarana di Dekat Perumahan 


Selain dengan panorama yang indah dan udaranya yang sejuk, Komplek Dago Tea House tentu memiliki berbagai macam fasilitas yang siap untuk memberikan kemudahan pada penghuninya.


Selanjutnya banyak sekali restoran atau cafe yang bisa dikunjungi bersama keluarga untuk menghabiskan waktu saat weekend karena lokasi dari Dago sendiri sangat terkenal dengan berbagai macam restoran dan cafe yang bergengsi.


Fasilitas di Perumahan:

  1. Keamanan 24 jam
  2. CCTV
  3. Jalan luas dan bagus
  4. Infrastruktur memadai
  5. Taman
  6. Jogging track
  7. Lingkungan asri


Fasilitas di Sekitar Perumahan:


  1. Fasilitas pendidikan: SMP SMA Sekolah Alam Bandung, PG-TK-SD AR-RAHMAN DARUL ILMI, SMAN 19 Bandung, dan SMP Darul Hikam.
  2. Fasilitas kesehatan: Santo Borromeus Hospital, Rumah Sakit Jantung, Bandung Advent Hospital, dan Rumah Sakit Angkatan Udara (RSAU) dr. M. Salamun.
  3. Pusat perbelanjaan: Bandung Indah Plaza, Bandung Electronic Centre, dan Cihampelas Walk.


Akses dan Transportasi Menuju Perumahan


Perumahan di Bandung ini tentu memliki keunggulan lain yang ditawarkan dan itu adalah mudahnya akses untuk sampai ke lokasi perumahan.


Jika menggunakan kendaraan pribadi, maka bisa menggunakan Jalan Dago atau Jalan Ir. H. Juanda untuk bisa sampai ke perumahan. 


Bila menggunakan kendaraan umum, maka transportasi yang dipilih adalah angkutan kota (angkot) jurusan Kebon Kelapa – Dago atau jurusan Riung – Dago, jurusan Ciroyom - Ciboral, dan jurusan Stasiun - Dago.


Dago Tea House selain menjadi tempat wisata untuk menghabiskan waktu saat weekend bersama keluarga juga bisa menjadi tempat untuk menemukan hunian terbaik yang bisa didapatkan di Kota Bandung.


Panorama indah dan udara yang sejuk siap untuk menghiasi harimu setiap harinya dan perlu diingat bahwa hunian di sini bisa menjadi investasi yang menguntungkan.   



Kata Mereka Tentang Area Ini

4 Komentar

Kompleks perumahan asri dan segar. Dekat dengan objek-objek wisata alam di Dago dan tempat main golf.

Cocok untuk rumah beristirahat karena suasananya sangat tenang. Lokasi strategis dekat jalan utama Dago.

Dekat objek wisata. Rumah nyaman dan lingkungan aman. Lokasi cukup dekat dari hotel The Jayakarta Suites Bandung.

Suka banget sama lingkungannya yang masih ijo-ijo. Rumah-rumah ukuran gede dan punya area taman. Desain agak jadul tapi terasa banget homeynya. Mau nyantai enak banget rumah berasa villa


FAQ

Berapa harga rata-rata rumah di Dago Tea House?
Rp1,7 miliar - Rp10 miliar.
Apakah rumah di Dago Tea House dekat dengan pusat pendidikan?
Dekat dan beberapa di antaranya SMP SMA Sekolah Alam Bandung, PG-TK-SD AR-RAHMAN DARUL ILMI, SMAN 19 Bandung, dan SMP Darul Hikam.
Bagaimana cara untuk sampai ke Dago Tea House?
Bisa langsung menggunakan Jl. Dago atau Jl. Ir. H. Juanda. Bisa juga menggunakan kendaraan umum seperti angkot.
Apa beli rumah di Dago Tea House Residence menguntungkan?
Sangat menguntungkan karena areanya di Dago dan merupakan kawasan strategis dan memiliki harga tanah yang tinggi di Kota Bandung.
Ragam Hunian

10 hunian di dekat Perumahan Dago Tea House.

Untuk hasil lebih spesifik, tambah filter.
  • Rumah Seken
Rp6,5 M
Angsuran mulai dari Rp44,6 Jt/Bln
  • Rumah Seken
Rp2,5 M
Angsuran mulai dari Rp17,2 Jt/Bln
  • Rumah Seken
Rp2,5 M
Angsuran mulai dari Rp17,2 Jt/Bln
  • Rumah Seken
Rp1,7 M
Angsuran mulai dari Rp12 Jt/Bln
  • Rumah Seken
Rp9 M
Angsuran mulai dari Rp61,8 Jt/Bln
  • Rumah Seken
Rp10 M
Angsuran mulai dari Rp68,6 Jt/Bln

Dijual Rumah Siap Huni di Dago

Coblong, Kota Bandung
  • Rumah Seken
Rp3 M
Angsuran mulai dari Rp20,6 Jt/Bln
  • Rumah Seken
Rp1,5 M
Angsuran mulai dari Rp10,3 Jt/Bln
  • Rumah Seken
Rp2,2 M
Angsuran mulai dari Rp15,1 Jt/Bln
  • Rumah Seken
Rp10 M
Angsuran mulai dari Rp68,6 Jt/Bln
Tidak menemukan properti yang sesuai?
Cari Properti Lainnya