Punya mobilitas tinggi di ibu kota mungkin membuat kamu mempertimbangkan untuk memiliki hunian di tengah kota agar mudah bepergian. Kabar baiknya, ada salah satu apartemen di Jakarta Selatan yang bisa jadi incaran, yakni The Lavande Residence.
Selain dekat dengan banyak pusat perbelanjaan, apartemen ini juga dikelilingi oleh beberapa universitas, rumah sakit, hingga tak butuh waktu lama untuk mencapai daerah perkantoran di Jakarta. Untuk tahu informasi lengkap seputar apartemen The Lavande Residence, simak di sini ya!
Sekilas tentang The Lavande Residence
Apartemen The Lavande Residence adalah hunian masa kini yang dikembangkan oleh Agung Podomoro dan Synthesis Development. Sebagai sebuah perusahaan pengembang properti yang sudah cukup terkenal, Agung Podomoro dan Synthesis Development membangun apartemen mewah yang berlokasi di Tebet sehingga kini hadirlah The Lavande Residence.
Apartemen ini dibangun di lahan seluas 0,9 hektar dan berhasil membuat sekitar 760 unit. Memilih lokasi yang mudah dijangkau, apartemen The Lavande Residence dikelilingi oleh banyak pertokoan, pusat perbelanjaan, hingga moda transportasi umum.
Tak hanya itu, fasilitas yang disediakan pun terbilang lengkap dan terawat cukup baik. Tersedia lift, area parkir, keamanan 24 jam, gym, dan lainnya yang tentu membantu melengkapi kebutuhan harian para penghuninya. Hunian mewah yang menargetkan kelas menengah ke atas ini bisa jadi pilihan yang tepat bila kamu ingin tinggal di lokasi yang strategis, dekat dengan area perkantoran di Jakarta, dan tentunya memiliki lingkungan yang nyaman.
Spesifikasi Unit di The Lavande Residence
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, apartemen ini memiliki sekitar 760 unit tapi dibagi ke dalam beberapa tipe berbeda. Ada unit tipe studio, 1 bedroom (BR), 2 BR, dan 3 BR. Luas dan harga masing-masing tipe unit pun tidak sama.
Luas unit bervariasi di kisaran 29 - 77 meter persegi dari tipe studio hingga 3 BR. Sementara untuk harga jualnya, kamu bisa mendapatkan 1 unit apartemen ini di kisaran harga Rp900 juta sampai Rp1,8 miliar.
Namun, jika ingin menyewa unitnya dalam kurun waktu tertentu, harga bisa berbeda tergantung tipe unit dan lama waktu sewa, misalnya apakah sebulan atau setahun. Sebagai contoh, harga sewa unit studio di apartemen The Lavande Residence per bulan adalah Rp5,4 juta dan setahunnya Rp47 juta. Untuk unit tipe 1 BR harga sewa per bulan sekitar Rp6 juta sampai Rp7 juta.
Berbeda dengan harga sewa unit tipe 2 BR dan 3 BR yang per bulannya mencapai Rp8,8 juta dan Rp11 juta, sedangkan per tahunnya adalah Rp78 juta dan Rp94 juta. Bila kamu melakukan survei atau mencari ketersediaan unit yang masih kosong, mungkin tidak semua tipenya tersedia karena rata-rata sudah berpenghuni.
Dengan mempertimbangkan kelebihan yang dimiliki apartemen The Lavande Residence, hunian ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kamu tinggali sendiri, bersama pasangan, maupun keluarga. Beberapa kawasan hunian terdekat di sekitarnya seperti Apartemen South Quarter Residence dan Apartemen Southgate Residence.
Fasilitas, Sarana, dan Prasarana di Dekat Apartemen
Tak perlu ragu dengan fasilitas yang disediakan oleh pihak apartemen. Berikut beberapa fasilitas yang bisa kamu dapatkan bila menghuni apartemen ini:
- Area parkir
- Keamanan 24 jam
- Laundry
- TV kabel
- Kolam renang
- Area gym
- ATM
- Minimarket
Karena lokasinya yang strategis di Jakarta Selatan, apartemen The Lavande Residence memiliki keunggulan dalam akses ke berbagai fasilitas penting di sekitarnya. Berikut adalah beberapa fasilitas yang dapat ditemukan di sekitar apartemen beserta estimasi jaraknya:
Pusat Perbelanjaan:
- Pasar Pedok: 210 m (1 menit)
- Lion Superindo Pancoran: 1,3 km (4 menit)
- Gelael Tebet: 1,7 km (5 menit)
- Kuningan City: 3,8 km (8 menit)
- Kota Kasablanka: 4,1 km (10 menit)
- Plaza Festival Mall Kuningan: 4,4 km (10 menit)
- Pasar Tebet Barat: 2,3 km (6 menit)
Fasilitas Pendidikan:
- SDN Menteng Dalam 05 Pagi: 600 m (4 menit)
- SMPN 15 Jakarta Selatan: 600 m (4 menit)
- SMP Yasporbi I: 650 m (3 menit)
- SMPN 115 Jakarta: 2,8 km (9 menit)
- SMAN 26 Jakarta: 1,5 km (4 menit)
- SMA Dewi Sartika: 1,7 km (4 menit)
- SMKN 56 Jakarta: 1,4 km (5 menit)
- SMAN 8 Jakarta: 5,2 km (15 menit)
Fasilitas Kesehatan:
- RSUD Tebet: 1 km (2 menit)
- RS Tebet: 2 km (6 menit)
- RS Medistra: 3,1 km (9 menit)
- RSIA Budhi Jaya: 2,1 km (4 menit)
- Brawijaya Hospital Saharjo: 2,3 km (6 menit)
Dengan adanya fasilitas kesehatan, pendidikan, tempat rekreasi, serta pusat perbelanjaan yang tidak jauh dari apartemen The Lavande Residence, para penghuninya dapat lebih mudah mengakses tempat-tempat umum di sekitar apartemen.
Akses dan Transportasi Menuju Apartemen
Berikut adalah beberapa akses transportasi menuju dan dari apartemen Lavande Residence:
- Gerbang tol Tebet 1 3: 4,9 km (10 menit)
- Gerbang tol Tebet 2: 1,9 km (5 menit)
- Halte transjakarta Taman Rosita: 1,7 km (3 menit)
- Halte transjakarta Sekolah Dewi Sartika: 1,7 km (4 menit)
- Stasiun Cawang: 2,9 km (6 menit)
Bagaimana, cukup strategis bukan lokasi apartemen ini? Semoga ulasan ini bisa menjadi referensi untuk membantu kamu yang sedang mencari hunian berkualitas di Jakarta Selatan, ya!