
Tetap Sehat dan Produktif di Usia Lanjut ala Ibu Yuyun
- 14 Jul, 2022 oleh Komarudin Subekti
- 5 menit membaca
Produktif adalah sebuah aktivitas yang orientasinya merujuk pada hasil atau manfaat. Produktif juga bisa disebut sebagai kegiatan yang memiliki tujuan utama untuk bisa memberikan keuntungan untuk diri pribadi maupun orang lain.
Menjadi seseorang yang tetap produktif di usia yang tidak muda lagi menjadi pilihan teguh Ibu Yuyun yang kini berprofesi sebagai seorang Rekan Jasa Home Cleaning Pinhome. Simak ceritanya berikut ini :
Seorang yang Berpengalaman

Menekuni usaha bersih-bersih rumah sudah dilakukan Bu Yuyun sejak dulu. Sebelum bergabung menjadi rekan jasa, beliau telah berpengalaman dalam menggeluti bidang kerja semacam ini.
Ibu 3 anak dengan 1 orang cucu ini pantang menyerah, meskipun usianya sudah tidak muda lagi. Baginya, bekerja merupakan salah satu cara untuk melepas kejenuhan.
Maka dari itu, dia memilih untuk tetap produktif sepanjang waktu. Walaupun, bisa saja beliau menyerah dan menggantungkan hidup kepada anak-anaknya.
Produktif adalah tetap bekerja dengan ikhlas meskipun usia tidak muda lagi.
Begitu produktif menurut Bu Yuyun
Saat ini, anak bungsu Bu Yuyun yang masih memerlukan biaya untuk sekolah. Hal ini juga yang menjadi semangat bagi beliau agar bisa terus bekerja dan mendapatkan penghasilan.
Baca Juga : Bekerja Pantang Menyerah demi Masa Depan Keluarga
Tetap Semangat Bekerja Hingga Larut Malam

Dalam mengambil pekerjaan, Bu Yuyun termasuk yang tidak pilih-pilih. Di mana saja lokasinya, pasti diambil demi menjemput rezeki.
Untungnya, dalam melakukan pekerjaan sebagai rekan jasa, Bu Yuyun memiliki sepeda motor sendiri. Ini menjadi alasan mengapa Bu Yuyun memiliki mobilitas tinggi dan tanpa ragu ke tempat customer meskipun larut malam.
Selain menjadi seorang RJP Home Cleaning, Bu Yuyun juga masih melakukan pekerjaan sebagai asisten rumah tangga di perumahan. Di perumahan sendiri, beliau bekerja selama 20 hari kerja dalam satu bulan, dengan jam kerja pagi hingga siang hari.
Pekerjaan sebagai ART memang dilakukan Bu Yuyun sejak dulu, sebelum bergabung menjadi Rekan Jasa Home Cleaning. Sesudah melakukan tugas sebagai ART, beliau kemudian baru mengaktifkan aplikasi RJP.
Bila beruntung, Bu Yuyun akan langsung mendapatkan order-an. Tidak jarang, banyaknya orderan yang masuk membuatnya harus bekerja hingga larut malam.
Tips Menjaga Stamina ala Ibu Yuyun

Meskipun melakoni pekerjaan berat setiap hari, Bu Yuyun mengaku tidak pernah kelelahan. Produktif adalah hal yang harus dipertahankan oleh Bu Yuyun, maka dari itu stamina tubuhnya juga harus selalu dijaga.
Rahasianya, beliau rajin menjaga stamina dengan melakukan beberapa cara, seperti :
1. Selalu Positif Thinking
Bagi Bu Yuyun, hidup harus selalu berpikir positif. Ini yang akan membawa kebahagiaan dan kesehatan di dalam hidup. Saran beliau, jika ingin selalu bugar maka jauhi pikiran negatif. Selalu berpikir positif akan memberikan stamina untuk menyelesaikan pekerjaan.
2. Murah Senyum
Senyum adalah salah satu ibadah paling ringan. Bu Yuyun juga menyarankan agar kita sebagai manusia untuk selalu senyum kepada siapapun. Hal ini juga nantinya memberikan energi yang positif bagi tubuh.
3. Makan Teratur dan Tepat Waktu
Bu Yuyun sendiri bukanlah tipe orang yang sering makan. Namun, selalu mengusahakan agar makan teratur dan tepat waktu. Tentunya, dengan makan cukup, teratur, dan tepat waktu bisa memberikan stamina yang prima untuk tubuh.
4. Olahraga
Tidak dapat dipungkiri, olahraga merupakan salah satu cara terbaik untuk menjaga stamina tubuh. Meskipun sederhana, Bu Yuyun masih melakukan olahraga-olahraga ringan untuk membuat tubuhnya bugar dan terhindar dari kelelahan.
Menjaga Silaturahmi dengan Sesama Rekan Jasa

Menjadi rekan jasa bukan berarti menutup diri, silaturahmi juga perlu dilakukan. Seperti Bu Yuyun dengan rekan-rekan sesama RJP lain yang rutin berkumpul bersama. Mereka tidak sembarang berkumpul, tetapi juga saling berbagi ilmu seputar tips membersihkan rumah.
Meskipun Bu Yuyun sendiri sudah memiliki cukup banyak pengalaman, tetapi menurutnya, dia harus tetap belajar dari para senior maupun junior. Apalagi, Bu Yuyun sendiri terbilang belum terlalu lama bergabung menjadi RJP.
Dari saling berbagi ilmu dan informasi inilah, Bu Yuyun kemudian jadi lebih tahu bagaimana membersihkan ruangan-ruangan dengan benar dan efisien. Bahkan, beliau sampai membeli alat khusus untuk membersihkan kamar mandi demi kepuasan customer.
Pujian dari Customer

Berkat ketekunannya, Bu Yuyun sering mendapatkan pujian dari customer. Apalagi, hasil kerjanya juga memuaskan, banyak customer yang kemudian meminta jasa Bu Yuyun lagi untuk membersihkan rumahnya.
Namun, demi profesionalitas dan kenyamanan bersama, Bu Yuyun lebih memilih agar pemesanan dilakukan sepenuhnya lewat aplikasi Pinhome. Ini juga akan membantu beliau untuk mendapatkan ulasan lebih baik.
Di usia yang sudah lanjut, Bu Yuyun memang masih semangat dalam bekerja. Menurutnya, usia bukanlah penghalang agar tetap selalu produktif. Maka dari itu, beliau selalu berusaha untuk bekerja sebaik mungkin agar customer selalu puas.
Pelajaran untuk Anak-Anak

Sebagai seorang single parent, Bu Yuyun mendidik anak-anaknya untuk hidup mandiri. Apalagi, sejak kepergian almarhum suaminya. Bu Yuyun juga menekankan agar anak-anaknya selalu bekerja dengan benar untuk diri sendiri yang pertama. Jika ada pendapatan lebih, bisa dibagikan kepada saudara.
Namun, paling tidak bisa mencukupi diri sendiri dulu. Bu Yuyun juga mengajarkan kedisiplinan kepada anak-anak agar bisa menjadi bekal hidup mandiri.
Itulah cerita Bu Yuyun yang selalu semangat dan tetap produktif di usia yang tidak muda lagi. Kerja kerasnya selama ini membuatnya mampu membesarkan ketiga anak-anaknya dan mencukupi kebutuhan kesehariannya.
Ini bisa menjadi pelajaran bagi kita semua, terutama para generasi muda agar selalu semangat bekerja. Produktif adalah tetap terus bisa bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain.
Baca Juga : Cerita Jagoan: Sopiah Cari Pengalaman Baru Jadi Rekan Jasa Pinhome
Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome.
Tunggu apa lagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.