BlogHome ServiceElektronikPerbandingan Setrika Philips dan Maspion, Pilih Mana Ya?
0
0

Perbandingan Setrika Philips dan Maspion, Pilih Mana Ya?

Dipublikasikan oleh Ramanda Salsa

Des 4, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Setrika merupakan salah satu alat elektronik berlabel “wajib punya” bagi kebanyakan orang. Philips dan Maspion adalah dua merek setrika dengan basis lini massa yang besar. Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Seperti apa perbandingan setrika Philips dan Maspion? Mari cari tahu bersama!

Mengapa setrika menjadi salah satu perlengkapan elektronik “wajib punya”? Cara kerja setrika dan fungsinya cukup krusial untuk menghilangkan kerutan pakaian setelah dicuci dan dijemur. Pakaian yang tidak disetrika akan kelihatan lusuh dan tidak rapi. Sementara kita berganti dan menggunakan pakaian setiap hari. Untuk pengusaha binatu pun, setrika menjadi modal penting yang tidak tergantikan.

Ada begitu banyak merek setrika yang ditawarkan di pasaran. Dua merek  yang cukup populer dan kerap dibandingkan kualitasnya adalah Phillips dan Maspion. Dua-duanya diakui mengeluarkan setrika dengan kualitas yang prima. 

Baca Juga: 8 Cara Membersihkan Setrika yang Lengket dengan Simpel

Perbandingan Setrika Philips dan Maspion

Di artikel ini, perbandingan setrika Philips dan Maspion akan dilakukan secara umum sebagai referensi agar kamu tidak bingung lagi menentukan mana yang paling sesuai dengan kebutuhanmu.

Baca Juga: 11 Merk Setrika yang Bagus dan Awet

Phillips

perbandingan setrika philips dan maspion
Source : Shopee

Merek

Phillips merupakan salah satu produsen alat elektronik terbesar di dunia yang berasal dari Belanda. Kualitas produk jempolan yang dikeluarkan merek ini, membuatnya populer di tengah publik Indonesia.

Harga

Ada kualitas ada harga, ungkapan itu mungkin yang paling cocok untuk merek ini. Dengan jaminan kualitas produknya, harga setrika Philips di pasaran relatif lebih mahal. Jika memantau harga aneka setrika Philips di marketplace, rata-rata dipatok di atas Rp200 ribu.

Kelebihan

  • Memiliki banyak jenis atau varian setrika yang bisa dipilih berdasarkan harga, warna, hingga fitur.
  • Desainnya menarik, warna dan bentuknya selalu update dan tampak lebih modern.
  • Fitur mutakhir merupakan keunggulan Philips, teknologi canggih selalu diselipkan dalam setiap peluncuran produknya, termasuk untuk setrika.
  • Produk Philips dikenal tahan lama dengan daya tahan yang “bandel”.

Baca Juga: 8 Cara Menghemat Listrik Setrika Agar Tidak Boros

Rekomendasi Merek Setrika Philips

perbandingan setrika philips dan maspion
Source : Philips Indonesia

Berikut beberapa setrika merek Philips yang direkomendasikan:

Philips Diva GC 122/37

Tipe ini merupakan setrika listrik dengan alas terbuat dari bahan anti-lengket sehingga menyetrika lebih mudah dan aman. Pakaian dijamin akan rapi hingga ke bagian yang sulit dijangkau karena alas setrika tipe ini didesain sedemikian rupa sehingga dapat menjangkau sisi baju tersulit. Setrika ini juga hanya memakan daya sekitar 350 watt dengan pengaman thermostat

Tersedia tombol pengaturan panas untuk menyesuaikan suhu dengan jenis kain yang akan disetrika . Gagang setrikanya ergonomis dan pas saat digenggam. Lampu indikatornya dapat memberi tanda saat setrika sudah panas dan siap dipakai. Saat setrika mencapai suhu yang telah ditetapkan, lampu indikator akan otomatis mati untuk menstabilkan suhu dan mendapatkan suhu yang konstan. Ditawarkan mulai dari Rp220 ribu.

Philips GC505 Steamer

Merupakan salah satu setrika keluaran terbaru di pasaran yang merupakan jenis setrika uap berdiri. Perangkat ini mampu menyemburkan uap secara konstan dengan intensitas delapan gram per menit, kadar yang aman di kain apa pun termasuk sutra. Tersedia tangki untuk air atau pelicin pakaian dengan kapasitas 1,2 liter dengan panjang pipa 1,4 meter.

Dilengkapi fungsi pembersih kerak easy rinse untuk memperpanjang masa pakai alat. Bagian tangki air memiliki sistem lepas-pasang berukuran besar dan transparan sehingga bisa digunakan untuk menyetrika dalam waktu lama. Ditawarkan mulai dari Rp1.398.000.

Maspion

perbandingan setrika philips dan maspion
Source : Tokopedia

Merek

Maspion dikenal publik sebagai salah satu produsen elektronik rumah tangga asli Indonesia. Beberapa produk yang dikeluarkan selain setrikanya antara lain microwave, rice cooker, blender, kompor listrik, dan lain-lain.

Harga

Dibanding Phillips merek besutan lokal ini menawarkan produk setrika dengan harga yang lebih ramah kantong. Harga rata-rata produknya berada di bawah angka Rp200 ribu. Cocok untuk kamu yang mencari setrika ekonomis dengan kualitas yang tidak kaleng-kaleng.

Kelebihan

  • Walau tak sebanyak Phillips, Maspion juga memiliki banyak jenis setrika.
  • Desainnya pun bervariasi, walaupun jika dibandingkan dengan Phillips, produk lokal ini masih ketinggalan.

Baca Juga: 6 Tipe Setrika Maspion yang Bagus dan Tahan Lama

Rekomendasi Merek Setrika Maspion

Source : Bukalapak

Berikut beberapa setrika merek Maspion yang direkomendasikan:

Maspion Iron HA-258

Bodinya menggunakan bahan plastik, tapi tahan panas sehingga kamu tidak perlu kuatir saat memegang setrika ini. Pengaturan suhu terletak di bagian tengah, sementara penanda panas yang terletak di bagian ekor akan menyala ketika setrika sudah siap untuk digunakan. Setrika ini juga dilengkapi lempeng anti-lengket, fitur thermostat dan thermofuse. Harga dipatok mulai Rp95-171ribu. 

Maspion Iron HA-401

Setrika uap ini merupakan produk andalan Maspion karena hemat energi dengan daya yang digunakan hanya 350 watt. Teknologi Ceramic Coating Soleplate yang disematkan di setrika ini membuat panas yang dihasilkan lebih merata sehingga proses menyetrika menjadi lebih mudah dan cepat. Hasil setrikaan pun lebih rapi dan licin. Lampu indikator berfungsi sebagai penanda setrika sedang bekerja atau tidak. Setrika uap ini juga dibekali tombol pembuangan sisa air. HA-401 dipasarkan mulai dari harga Rp215 ribu.

Secara perbandingan setrika Philips dan Maspion keduanya memiliki kualitas prima dengan perbedaan di beberapa sisi. Phillips unggul pada beberapa aspek, tapi Maspion menjadi alternatif yang tak meragukan untuk kamu yang berencana membeli setrika bagus dengan daya tahan bandel serta daya listrik hemat dengan harga terjangkau.

Jadi kamu lebih cocok dengan merek yang mana? Pilihan ada di tangan kamu! Namun jangan lupa ya Pins untuk selalu menjaga dan menggunakan dengan benar alat elektronik agar tidak mudah rusak. Bila kamu mengalami kendala dengan AC yang berada di rumah, kamu bisa menggunakan jasa cuci AC dan servis yang disediakan PInhome Home Service lewat aplikasi Pinhome. Klik disini untuk coba ya!

Featured Image Source: Freepik/pressfoto

Baca Juga: 7 Cara Membersihkan Setrika dengan Odol dan Bahan Lainnya


Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome

Tunggu apalagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah. 

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download